Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xiaomi Ingin Jual Ponsel Tanpa Charger?

Kompas.com - 18/06/2015, 20:47 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

KOMPAS.com - Maukah Anda membeli ponsel tapi tanpa mendapatkan charger di dalam boks pembeliannya?

Pertanyaan itu diajukan oleh Chief Executive Officer Xiaomi Lei Jun kepada followers-nya di media sosial Weibo.

Dia beralasan bahwa banyaknya charger yang dibuat untuk setiap perangkat genggam baru akan berbahaya bagi lingkungan.

Dia membayangkan, seandainya produk baru Xiaomi tidak disertai charger, para penggunanya akan memakai charger lama atau membeli yang baru.

Lalu, apa jawaban fans Xiaomi di Weibo? Seperti dilansir KompasTekno dari Phone Arena, Kamis (18/6/2015), jawaban yang diterima Jun sudah dapat diduga, para fans menolak ide itu.

Dikabarkan, kebanyakan fans menganggap isu lingkungan sebaagi alasan belaka. Hal itu dianggap sebagai cara mengurangi ongkos produksi dan meraup keuntungan.

Kebanyakan pengguna berharap langsung memperoleh charger begitu mereka membuka boks ponsel yang baru dibelinya. Charger bawaan seperti itu biasanya beda dengan yang dijual secara bebas.

Saat ini, Xiaomi memang menjual charger biasa secara terpisah dengan harga 1,7 dollar AS atau sekitar Rp 22 ribu.

Masih soal charger, ada juga masalah teknologi isi ulang dengan cepat alias quick charging. Fitur bawaan pada chipset buatan Qualcomm ini baru bisa dimanfaatkan jika pengguna punya charger khusus.

Kalau charger dijual terpisah, pengguna bisa jadi tak akan membeli versi isi cepat itu.

Vendor ponsel pun berbeda-beda dalam penyertaan charger isi cepat. Motorola menyediakan charger khusus itu dalam boks Droid Turbo. Namun LG memilih tidak menyediakannya dalam paket LG G4.

Melihat reaksi dari para follower-nya, akankah Xiaomi meniadakan charger dari paket penjualan perangkatnya di masa depan?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Software
Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Gadget
Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi 'Tuan Rumah Kehormatan' di Tengah Ancaman Pemblokiran

Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi "Tuan Rumah Kehormatan" di Tengah Ancaman Pemblokiran

e-Business
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Gadget
Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Gadget
Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Software
Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Gadget
Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Internet
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com