Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Begini Cara Grup Video Call 8 Orang Sekaligus di WhatsApp

Kompas.com - 29/04/2020, 11:45 WIB
Putri Zakia Salsabila ,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Dengan demikian, panggilan video delapan orang di WhatsApp bisa dilakukan.

Cara install WhatsApp di Android tanpa melalui Google Play Store

Sebagai informasi, apabila pengguna ingin menginstal aplikasi WhatsApp tanpa melalui Google Play Store, pengguna perlu memberi izin agar perangkat bisa menginstal aplikasi APK dari sumber tak dikenal.

Caranya, buka menu "Settings"kemudian pilih "Apps & notifications". Dalam menu tersebut temukan pilihan "Advanced".

Setelah itu, pilih "Special app access", kemudian pilih "Install unknown apps".

Baca juga: Cara Menginstal Aplikasi Android di Smartphone Lewat Desktop

Pada menu tersebut, pilih aplikasi mana saja yang ingin diberi izin untuk menginstal dari sumber yang tidak dikenal.

Kemudian, aktifkan tanda "Allow from this source" untuk mengaktifkan sumber yang tidak dikenal untuk aplikasi tersebut.

Respons atas kebijakan stay at home

Seiring dengan kebijakan stay at home yang marak diterapkan di berbagai negara di dunia, termasuk Indonesia, popularitas aplikasi telekonferensi seperti Zoom belakangan meroket.

WhatsApp pun merasa perlu menambah batasan jumlah partisipan dalam group video chat karena banyak diminta oleh penggunanya.

Terlebih lagi, WhatsApp merupakan salah satu dari segelintir aplikasi yang menawarkan sekuriti lewat end-to-end encryption.

Baca juga: Facebook Umumkan Messenger Rooms, Bisa Video Call hingga 50 Orang

"Jadi, kemampuan untuk tidak terbatas menghubungi hanya empat orang, tapi delapan sekaligus, adalah sesuatu yang penting pada saat seperti ini," ungkap CEO Facebook, Mark Zuckerberg.

Dia menambahkan bahwa layanan WhatsApp dan Messenger besutan Facebook mengalami lonjakan penggunaan video call semasa pandemi, hingga dua kali lebih tinggi dibanding sebelumnya.

"Untuk kategori yang lebih spesifik seperti group video chat, jumlah panggilannya naik hingga 10 kali lipat atau lebih," imbuh Zuckerberg.

 

 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com