Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

7 Hal yang Dicari Netizen Indonesia di Google Terkait Virus Corona

Kompas.com - 25/02/2021, 14:39 WIB
Conney Stephanie,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Google membeberkan data tren pencarian di internet secara global, selama masa pandemi Covid-19. Menurut Data Editor Google News Lab, Simon Rogers, laporan ini merujuk pada data yang dihimpun dari kanal Google Trends.

Google Trends adalah tools berbasis web dari Google untuk melihat topik-topik apa saja yang sedang trending atau banyak dicari orang di internet.

Menurut Rogers, dengan Google Trends, pihaknya bisa menganalisis dan menampilkan gambaran minat terhadap suatu topik tertentu, dari seluruh dunia hingga ke wilayah tingkat kota.

Baca juga: Google Ungkap Data yang Diambil dari Pengguna iPhone

"Data yang digunakan di sini adalah dari 1 Januari 2020 sampai 31 Januari 2021 atau sekitar 13 bulan," lanjut Rogers dalam sesi conference call, Kamis (25/2/2021).

Keyword Corona di Indonesia

Khusus untuk wilayah Indonesia sendiri, ada tujuh kata kunci (keyword) yang paling sering digunakan orang untuk mencari kabar seputar Covid-19.

  • "apa itu virus corona"
  • "kapan corona berakhir"
  • "cara mencegah virus corona"
  • "cara penyebaran virus corona"
  • "apa penyebab virus corona"
  • "bagaimana awal penyebaran virus corona"
  • "apa gejala virus corona"

"Dari tahun lalu (2020), banyak orang Indonesia yang mempelajari tentang virus Covid-19. Penelusuran seputar gejalanya, bagaimana penyebarannya, pencegahan hingga kabar terkini seputar situasi penyebarannya di Indonesia juga meningkat secara signifikan," ujar Rogers.

Meski begitu, Rogers tidak menjelaskan secara rinci berapa angka peningkatan tersebut.

Peningkatan dalam 7 hari terakhir

Rogers juga menjelaskan, selama tujuh hari terakhir (per 18 Februari 2021), penelusuran mengenai gejala virus Covid-19 pun masih sering dicari oleh banyak orang di Indonesia.

"Kita melihat bahwa topik utama penelusuran seputar virus corona terus didominasi oleh penelusuran seputar gejala. Pertanyaan seperti "apa gejala virus corona" juga meningkat," ungkap Rogers.

Baca juga: Dari Corona hingga Odading, Ini yang Di-googling Orang Indonesia Sepanjang 2020

Adapun lima wilayah di Indonesia dengan minat penelusuran tertinggi dari kata kunci "apa gejala virus corona" dalam tujuh hari terakhir yaitu: Nusa Tenggara Timur, Bangka Belitung, Kalimantan Utara, Gorontalo, dan Jambi.

Keyword terpopuler di seluruh negara

dalam satu tahun terakhir, pengguna Google di seluruh dunia lebih banyak mencari informasi tentang virus Corona dibanding informasi cuaca. Rogers tidak menjabarkan berapa perbandingan pencarian keduanya secara rinci.

"Orang-orang juga lebih sering bertanya "hari ini hari apa" di tahun 2020. Ini menarik, karena tahun-tahun sebelumnya kami tidak menemukan hal itu," kata Rogers.

"Bahkan mereka kini jadi lebih sering menelusuri kata kunci "Tuhan", "Kebahagiaan", dan "Empati" daripada sebelumnya," lanjut Simon.

Berdasarkan data Google, ada 10 kata kunci (keyword) paling populer di seluruh dunia terkait Covid-19, mereka adalah:

  • "update virus corona"
  • "gejala virus corona"
  • "berita virus corona"
  • "worldometer virus corona"
  • "statistik virus corona"
  • "peta virus corona"
  • "vaksin virus corona"
  • "kasus virus corona"
  • "korban jiwa virus corona"
  • "virus corona CDC"

Menurut riset Google, beberapa informasi seputar kegiatan olahraga juga meningkat. Kata kunci yang sering dipakai diantaranya yaitu "lari", "jogging", "lintas alam", dan "sepeda".

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com