Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy M12 di Indonesia

Kompas.com - 02/05/2021, 09:02 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Samsung baru saja meluncurkan Galaxy M12 di Indonesia. Ponsel ini akan mulai dijual pertama kali dalam sesi flash sale di situs resmi Samsung dan sejumlah e-commerce rekanan, pada 5-9 Mei mendatang.

Keluarga baru Galaxy M Series ini hadir dengan dua nilai jual utama, yaitu baterai jumbo dan quad-camera atau empat kamera belakang.

Ponsel ini dibekali dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh, dengan dukungan Fast Charging 15W. Samsung mengklaim baterai tersebut mampu dipakai streaming film selama 19 jam non-stop. Atau juga bisa menemani pengguna melakukan video call hingga 19 jam.

Baca juga: Rekomendasi Smartphone Samsung Terbaru untuk Lebaran 2021

Untuk konfigurasi kamera yang jadi unggulannya, Galaxy M12 dibekali dengan empat kamera belakang. Terdiri dari kamera utama 48MP (f/1.8), kamera ultra wide 5MP (f/2.2, 123 derajat), kamera depth sensor 2MP (f/2.4), dan kamera macro 2MP (f/2.4). 

Baralih ke spesifikasi layar, ponsel ini dibekali dengan panel LCD PLS 6,5 inci, dengan resolusi HD Plus (720 X 1.600 piksel) dan refresh rate 90 Hz.

Di bagian atas layar berdesain infinity-V ini terdapat kamera selfie beresolusi 8MP (f/2.2). Untuk sektor dapur pacu, Samsung Galaxy M12 diotaki chipset Exynos 850 dengan fabrikasi 8nm.

Kamera belakang Samsung Galaxy M12Samsung Indonesia Kamera belakang Samsung Galaxy M12

Samsung Galaxy M12 hadir dengan pilihan RAM dan penyimpanan 3/32 GB dan 4/64 GB. Bila dirasa kurang, media internal itu bisa diekspansi menggunakan kartu microSD hingga 1 TB.

Samsung Galaxy M12 menjalankan sistem operasi Android 10 dan dilapisi antarmuka One UI 2.5. Ada tiga varian warna yang ditawarkan, yaitu black, light blue, dan green.

Baca juga: 3 Smartphone Baru Samsung Lolos Sertifikasi Postel, Segera Masuk Indonesia?

Untuk banderol harganya, harga Samsung Galaxy M12 varian 3 GB/32 GB dijual dengan harga rekomendasi retail Rp 1.899.000. Sedangkan varian 4 GB/64 GB dijual seharga Rp 2.099.000.

Selama sesi flash sale pada 5-9 Mei, Galaxy M12 dijual dengan harga spesial, yakni Rp 1.799.000 (3 GB/32 GB) dan Rp 1.999.000 (4 GB/64GB).

Tertarik? Simak dulu daftar harga dan spesifikasi Samsung Galaxy M12 versi Indonesia, yang dihimpun KompasTekno dari situs resmi Samsung berikut ini.

Spesifikasi Galaxy M12
Layar LCD PLS 6,5 inci, infinity-V design, resolusi HD Plus (720 X 1.600 piksel), refresh rate 90 Hz, rasion 20:9
Dimensi fisik dan bobot 164 x 75.9 x 9.7 mm
214 g
System-on-Chip Exynos 850 (8nm)
CPU: Octa-core (4x2.0 GHz Cortex-A55 & 4x2.0 GHz Cortex-A55)
GPU: Mali-G52
Memori/RAM 3 GB/32 GB
4 GB/64 GB
Kamera belakang

Kamera utama 48MP (f/1.8)
Kamera ultra wide 5MP (f/2.2, 123°)
Kamera depth sensor 2MP (f/2.4)
Kamera macro 2MP (f/2.4).

Kamera depan Kamera selfie 8MP (f/2.2)
NFC Tidak ada
Baterai 5.000 mAh, Fast Charging 15W
SIM dan konektor Dual SIM (nano) + microSD (hingga 1 TB) (triple slot)
Biometrik Tidak ada
Fitur pendukung Android 10, One UI 2.5, Bluetooth 5.0, Wi-Fi 802.11 b/g/n, USB Type-C, audio dengan teknologi Dolby Atmos.
Warna Black, light blue, dan green.
Harga

Rp 1.899.000 (3 GB/32 GB)
Rp 2.099.000 (4 GB/64 GB)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Epic Games Bagi-bagi 3 Game Gratis, Ada Permainan Multiplayer 'Orcs Must Die! 3'

Epic Games Bagi-bagi 3 Game Gratis, Ada Permainan Multiplayer "Orcs Must Die! 3"

Game
Cara Membuat Kesimpulan Otomatis dengan Mudah buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Kesimpulan Otomatis dengan Mudah buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Akhirnya, Mirrorless Canon Bisa Pakai Lensa Sigma dan Tamron

Akhirnya, Mirrorless Canon Bisa Pakai Lensa Sigma dan Tamron

Gadget
'Honkai Star Rail' Bagi-bagi 1.600 Stellar Jade Gratis, Begini Cara Mendapatkannya

"Honkai Star Rail" Bagi-bagi 1.600 Stellar Jade Gratis, Begini Cara Mendapatkannya

Game
Kenapa WhatsApp Desktop Keluar Sendiri? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Kenapa WhatsApp Desktop Keluar Sendiri? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Software
Setelah TikTok, Drone DJI Juga Terancam Dilarang di AS

Setelah TikTok, Drone DJI Juga Terancam Dilarang di AS

e-Business
2 Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Windows 11 dengan Mudah dan Cepat

2 Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Windows 11 dengan Mudah dan Cepat

Software
Komparasi: Spesifikasi Samsung Galaxy A05 Vs Galaxy A05s

Komparasi: Spesifikasi Samsung Galaxy A05 Vs Galaxy A05s

Gadget
Cara Menggunakan Privacy Extension for WhatsApp Web di Mozilla Firefox untuk Blur Chat

Cara Menggunakan Privacy Extension for WhatsApp Web di Mozilla Firefox untuk Blur Chat

Software
Apa Itu Fiber Optik? Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Jenis, Kelebihan, dan Kekurangannya

Apa Itu Fiber Optik? Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Jenis, Kelebihan, dan Kekurangannya

Hardware
Kenapa E-mail Hilang dari Kotak Masuk Gmail? Begini Cara Mengeceknya

Kenapa E-mail Hilang dari Kotak Masuk Gmail? Begini Cara Mengeceknya

Software
Akhirnya, Samsung Galaxy AI Sudah Bisa Bahasa Indonesia

Akhirnya, Samsung Galaxy AI Sudah Bisa Bahasa Indonesia

Software
Unik, Ada Mesin Gacha Berhadiah CPU Intel di Jepang

Unik, Ada Mesin Gacha Berhadiah CPU Intel di Jepang

Hardware
Bos Nvidia Serahkan Langsung Chip AI DGX H200 Pertama di Dunia ke CEO OpenAI

Bos Nvidia Serahkan Langsung Chip AI DGX H200 Pertama di Dunia ke CEO OpenAI

e-Business
Siap-siap, Harga SSD dan Hard Disk Bakal Makin Mahal

Siap-siap, Harga SSD dan Hard Disk Bakal Makin Mahal

Hardware
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com