Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Harga HP Nokia Android Terbaru Maret 2022, Mulai Rp 1 Jutaan

Kompas.com - 30/03/2022, 17:15 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

6. Spesifikasi Nokia 5.3

Nokia 5.3 mengusung layar IPS LCD berukuran 6,55 inci (resolusi HD Plus). Bagian atasnya dihiasi dengan poni (notch) ala tetesan air (waterdrop) yang memuat kamera selfie 8 MP (f/2.0).

Bagian punggung ponsel tersebut ditempeli dengan empat kamera belakang yang disusun secara simetri dalam sebuah modul lingkaran. Keempat kamera tersebut masing-masing memiliki resolusi 13 MP (f/1.8), 5 MP (ultrawide), 2 MP (macro), dan 2 MP (depth sensor).

Performa Nokia 5.3 didukung oleh chipset Snapdragon 665 yang dipadankan dengan RAM 6 GB dan memori internal 64 GB, yang dapat diperluas dengan kartu micro SD hingga 512 GB.

Untuk segi daya, Nokia 5.3 ditopang dengan baterai berkapasitas 4.000 mAh. Penjelasan spesifikasi dan fitur yang lebih lengkap dari Nokia 5.3 bisa diakses lewat tautan ini.

7. Spesifikasi Nokia C1

Ilustrasi Nokia C1Nokia.com Ilustrasi Nokia C1

Nokia C1 dibekali dengan layar IPS berukuran 5,45 inci dengan resolusi 480 x 960 piksel dan rasio layar 18:9. Bagian bezel atasnya dihiasi dengan sebuah kamera beresolusi 5 MP, berikut LED Flash yang bisa dipakai untuk swafoto di kondisi malam hari.

Baca juga: Tabel Spesifikasi dan Harga Realme C31 di Indonesia

Di bagian punggung ponsel,terdapat juga kamera dengan resolusi 5 MP dengan dukungan lampu LED Flash. Untuk segi dapur pacu, Nokia C1 ditenagai dengan chipset berprosesor empat inti (quad core) dengan kecepatan clock mencapai 1,3 GHz.

Chipset tersebut dipadankan dengan RAM 1 GB dan memori internal 16 GB, yang bisa diperluas hingga 64 GB menggunakan slot microSD. Nokia C1 ditopang dengan baterai berkapasitas 2.500 mAh.

Penjelasan spesifikasi dan fitur yang lebih lengkap dari Nokia C1 bisa diakses lewat tautan ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com