Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
FOLDABLE SMARTPHONE

FOLDABLE SMARTPHONE

Paket Lengkap, Samsung Galaxy Z Fold4 5G Hadirkan Performa dan Kamera Mutakhir yang Lebih Baik

Kompas.com - 26/08/2022, 19:40 WIB
Siti Sahana Aqesya,
Agung Dwi E

Tim Redaksi

Layar yang lebih besar tersebut dilengkapi dengan berbagai fitur inovatif. Dengan fitur-fitur ini, pengguna bisa lebih leluasa dan efisien saat bekerja.

Galaxy Z Fold4 5G dilengkapi dengan fitur taskbar terbaru yang menawarkan layout layaknya personal computer (PC). Dengan begitu, pengguna bisa melakukan akses cepat ke berbagai aplikasi favorit dan aplikasi yang baru digunakan. Caranya, cukup ketuk ikon aplikasi di taskbar yang ada di bagian bawah layar, lalu aplikasi akan langsung terbuka secara seamless.

Baca juga: Taskbar Baru Samsung Galaxy Z Fold 4 Bikin Multitasking Semakin Sat set

Pengguna juga bisa memindahkan ikon aplikasi dari taskbar ke layar utama menggunakan fitur Multi Window. Fitur ini juga memungkinkan pengguna untuk melakukan kustomisasi daftar aplikasi yang ada di taskbar, termasuk memasukkan shortcut khusus. Apabila ingin membuka hingga tiga aplikasi favorit sekaligus, cukup gunakan fitur App Pair.

Selain itu, Galaxy Z Fold4 5G juga hadir dengan pengembangan fitur Flex Mode yang telah diperkaya dengan Flex Mode Touchpad terbaru. Jadi, pengguna bisa mengoperasikan perangkat secara presisi dari bagian bawah layar tanpa mengganggu tampilan aplikasi di bagian atas layar.

Mode tersebut dapat digunakan untuk berbagai perintah, mulai dari mengontrol video (pause, rewind, dan play) hingga zoom in dan zoom out.

Flex Mode Touchpad juga bisa digunakan untuk berbagai aplikasi. Jadi, pengguna bisa lebih nyaman dan leluasa memakai fitur ini sambil mengerjakan pekerjaan lain pada perangkat. Pekerjaan pengguna juga dimudahkan dengan pengalaman hands-free yang tersedia pada smartphone.

Menariknya, Galaxy Z Fold4 5G merupakan perangkat pertama yang dilengkapi sistem operasi Android 12L yang khusus untuk perangkat berlayar besar seperti foldable. Kecanggihan fitur ini tentu membuat pengguna bisa merasakan pengalaman menggunakan smartphone yang lebih canggih ketimbang smartphone lain.

Hal tersebut pun diperkuat dengan kolaborasi Samsung bersama Google dan Microsoft dalam menghadirkan tampilan layar yang lebih optimal saat membuka aplikasi penunjang produktivitas dari keduanya.

Pengguna bisa membuka surel di Microsoft Outlook ataupun Google Mail dengan tampilan layaknya PC, yakni kolom inbox di kiri dan isi email di kanan. Dengan demikian, tidak ada informasi yang terlewat.

Pembuatan dokumen lewat Microsoft Office dan join meeting dari Google Meet pun bisa dilakukan dengan lebih mudah berkat tampilan dan fungsi yang lebih intuitif tersebut.

Itulah keunggulan dan kecanggihan yang dihadirkan oleh Galaxy Z Fold4 5G. Untuk menunjang produktivitas dan melakukan banyak hal secara bersamaan, smartphone satu ini patut dijadikan pilihan.

Untuk diketahui, Galaxy Z Fold4 5G kini sudah bisa dibeli melalui sistem pre-order yang berlangsung sampai 1 September 2022. Smartphone canggih ini dibanderol mulai dari Rp 24.999.000. Pelanggan bisa membeli smartphone ini dengan program cicilan 0 persen hingga 36 bulan.

Selama periode pre-order, pelanggan bisa mendapatkan berbagai keuntungan dengan nilai lebih dari Rp 5 juta. Adapun penawaran tersebut terdiri dari 1 Year Full Protection by Samsung Care+ senilai Rp 2.739.000, voucer elektronik senilai hingga Rp 1,5 juta, dan cashback sampai dengan Rp 1 juta dari bank rekanan Samsung.

Khusus pengguna setia Samsung Galaxy S Series, Note Series, dan Z Series, Samsung juga menyediakan cashback untuk trade-in atau tukar tambah senilai Rp 1 juta.

Seluruh penawaran periode pre-order sudah bisa dinikmati di situs web resmi Samsung serta e-commerce mitra Samsung, yaitu Blibli, Lazada, Shopee, Tokopedia, JD.id, Eraspace, Dinomarket, Akulaku, dan TikTok Shop.

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut tentang Galaxy Z Fold4 5G, silakan kunjungi situs web resmi Samsung di www.samsung.com/id.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com