Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Foto Anti Ribet di Samsung Galaxy A54 5G Pakai Tools dan Settingan Bawaan

Kompas.com - 26/06/2023, 15:06 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Samsung Galaxy A54 5G sudah dipasarkan di Indonesia sejak Maret lalu dengan harga mulai Rp 6 juta.

Salah satu nilai jual utama ponsel penerus Galaxy A53 ini adalah aspek kameranya. Di sektor fotografi, Galaxy A54 dibekali kamera utama 50 MP (f/1.8), kamera ultrawide 12 MP (f/2.2), dan kamera makro 5 MP (f/2.4). Ada juga kamera depan 32 MP.

Untuk memaksimalkan hasil jepretan, berikut tips foto anti ribet pakai Samsung Galaxy A54 5G hanya dengan menggunakan settingan bawaan ponsel dan tanpa aplikasi pihak ketiga.

Aktifkan grid lines

Cara mengaktifkan grid lines pada kamera  Samsung Galaxy A54 5G.samsung.com/id Cara mengaktifkan grid lines pada kamera Samsung Galaxy A54 5G.
Foto yang apik adalah foto yang memiliki komposisi yang baik. Salah satu trik untuk mendapatkan komposisi foto yang baik adalah dengan mengaktifkan fitur grid lines atau garis bantu saat memotret.

Baca juga: Review Samsung Galaxy A54 5G, HP Kelas Menengah Rasa Flagship

Fitur ini akan memudahkan pengguna untuk menempatkan objek di dalam frame foto. Dengan fitur ini pengguna akan lebih mudah menilai perbandingan subjek yang akan dipotret.

Ikuti panduan di bawah ini untuk mengaktifkan fitur grid line di Samsung Galaxy A54:

  • Buka aplikasi kamera
  • Klik pengaturan kamera pada kiri atas layar
  • Geser tombol "Grid lines" untuk mengaktifkan

Ketika diaktifkan, fitur ini akan memunculkan dua garis horizontal dan vertikal yang sejajar. Garis-garis itu membagi layar menjadi sembilan bagian. Garis bantu ini akan muncul setiap pengguna membuka aplikasi kamera di Samsung A54 5G.

Kunci fokus dan atur cahaya

Cara mengunci fokus dan mengatur cahaya di Samsung Galaxy A54 5G.samsung.com/id Cara mengunci fokus dan mengatur cahaya di Samsung Galaxy A54 5G.
Foto yang apik juga fokus dan memiliki pencahayaan yang baik (tidak terlalu terang atau kurang cahaya).

Pengguna bisa dengan mudah mengatur fokus dan pencahayaan ketika menjepret dengan Galaxy A54 5G.

Caranya, pengguna tinggal menekan layar ketika sedang mengeker obyek foto. Nantinya, akan muncul lingkaran dengan ikon kunci dan matahari.

Nah, pengguna tinggal klik ikon kunci untuk mengunci fokus pada obyek foto.

Lalu, geser ikon matahari ke arah kiri untuk mengurangi cahaya atau geser ke arah kanan untuk menambah cahaya.

Dengan mengunci fokus dan mengatur cahaya akan membantu pengguna menghasilkan foto yang tajam dan terang.

Pakai resolusi penuh 50 MP

Hasil foto dengan mode pemotretan resolusi penuh 50 MP pada Samsung Galaxy A54 5G.KOMPAS.com/ Galuh Putri Riyanto Hasil foto dengan mode pemotretan resolusi penuh 50 MP pada Samsung Galaxy A54 5G.
Untuk menunjang kegiatan fotografi pengguna, Samsung Galaxy A54 5G juga dibekali sederet fitur kamera, yakni mulai dari mode pemotretan resolusi penuh 50 MP, makro, potrait, hingga Nightography.

Sebenarnya, dengan kamera 50 MP, hasil foto Samsung A54 sudah bagus. Namun, untuk memperkaya pengalaman pengguna, Samsung menyertakan mode resolusi penuh 50MP (hanya dalam rasio 3:4).

Baca juga: Indahnya Musim Semi di Korea dalam Bidikan Samsung Galaxy A54 5G

Pengguna bisa memotret dengan resolusi penuh sebesar 50 MP untuk memaksimalkan ketajaman. Mode resolusi penuh ini juga bakal menghasilkan gambar yang jauh lebih terang ketimbang dengan mode normal.

Pakai mode makro untuk objek kecil

Samsung A54 juga membawa kamera makro 5 MP. Berkat lensa ini, pengguna bisa menikmati mode pemotretan makro untuk obyek-obyek benda yang kecil atau untuk menangkan detail dari suatu obyek.

Caranya pengguna hanya perlu membuka aplikasi kamera > klik opsi "more" > lalu pilik mode "macro".

Selanjutnya, pengguna hanya perlu mengarahkan kamera ke obyek foto dengan jarak 3-5 cm saja. Lalu klik shutter untuk menjepret foto.

Mode potrait untuk bokeh maksimal

Hasil foto dengan mode potrait di Samsung Galaxy A54 5G.KOMPAS.com/ Galuh Putri Riyanto Hasil foto dengan mode potrait di Samsung Galaxy A54 5G.
Samsung Galaxy A54 5G dibekali tiga kamera belakang, yaitu kamera utama 50 MP, kamera ultrawide 12 MP, dan kamera makro 5 MP. Tak ada lagi kamera depth sensor seperti di Galaxy A53 5G keluaran 2022.

Sejatinya, kamera depth sensor berguna untuk menghasilkan gambar dengan efek bokeh yang membuat objek utama lebih fokus dan menonjol, sedangkan latar belakangnya (background) blur.

Meski tak dibekali kamera depth sensor, Samsung menyertakan mode potrait untuk pengguna bisa menghasilkan jepretan dengan efek bokeh. Pengguna juga bisa mengatur tingkat kerapatan bokeh dan jenis bokeh di setiap bidikan foto.

Selengkapnya, review kamera Galaxy A54 bisa dilihat leat artikel "Indahnya Musim Semi di Korea dalam Bidikan Samsung Galaxy A54 5G" dan di galeri foto berikut ini.

Edit menggunakan tools bawaan

Cara menghapus obyek dengan fitur object eraser di Samsung Galaxy A54 5G.samsung.com/id Cara menghapus obyek dengan fitur object eraser di Samsung Galaxy A54 5G.
Samsung Galaxy A54 5G juga memiliki tools edit foto bawaan dengan segudang fitur. Tools edit foto bawaan ini bisa ditemukan ketika membuka gambar di galeri, lalu klik ikon pensil. Nanti, pengguna akan dibawa ke jendela pengeditan.

Salah satu fitur yang bakal berguna bagi pengguna adalah object eraser (penghapus obyek). Dengan fitur ini pengguna bisa menghilangkan obyek tertentu dalam gambar.

Di samping itu, tools edit foto bawaan pada Samsung A54 juga terbilang lengkap. Sebab, pengguna bisa memangkas, membalik menambahkan filter; mengatur kecerahan, ketajaman, kontras; hingga menambahkan teks dan emoji pada gambar.

Ilustrasi fitur Photo Remaster pada Samsung Galaxy A54 5G, bisa membuat foto yang tadinya blur menjadi lebih tajam.KOMPAS.com/ Galuh Putri Riyanto Ilustrasi fitur Photo Remaster pada Samsung Galaxy A54 5G, bisa membuat foto yang tadinya blur menjadi lebih tajam.
Satu fitur edit foto khas Samsung yang juga ada di Samsung A54 adalah Photo Remaster. Dengan fitur ini, pengguna bisa semakin menyempurnakan hasil jepretannya.

Baca juga: Ini Fitur Samsung Galaxy A54 5G yang Sebelumnya Cuma Ada di HP Flagship

Photo Remaster bisa ditemukan ketika membuka foto, lalu klik ikon titik tiga vertikal di pojok kanan bawah.

Ketika diklik, teknologi kecerdasan buatan (artificial intelligence/AI) akan secara otomatis mengurangi keburaman dan meningkatkan resolusi foto pengguna.

Yang menarik lainnya, di bagian filter, pengguna bisa membuat filter baru dari suatu foto.

Misalnya, pengguna melihat satu foto saat suasana matahari terbenam di internet dengan tone warna yang bagus. Pengguna tinggal mengunduh foto itu untuk dijadikan inspirasi filter baru di ponsel Samsung Galaxy A54 5G.

Cara membuat filter baru dari foto adalah sebagai berikut:

  • Download gambar dengan tone warna yang disukai untuk dijadikan filter
  • Buka gambar yang ingin ditambahkan dengan filter
  • Klik ikon edit foto
  • Lalu pilih menu "filter"
  • Klik ikon "+"
  • Pilih "Create filter"
  • Pilih gambar yang tadi sudah di-download
  • Klik "create"
  • Nantinya, filter baru akan otomatis dibuat dengan nama "Filter 1" dan seterusnya

Nah, pengguna tinggal mengeklik "Filter 1" itu untuk diaplikasikan kepada gambar pengguna.

Harga Samsung Galaxy A54 5G di Indonesia

Di Indonesia, Samsung Galaxy A54 5G ditawarkan dalam pilihan warna Awesome Graphite, Awesome White, Awesome Violet, dan Awesome Lime.

Adapun harga Samsung Galaxy A54 di Indonesia adalah sebagai berikut:

  • Samsung Galaxy A54 5G (8/128 GB) - Rp 5.999.000
  • Samsung Galaxy A54 5G (8/256 GB) - Rp 6.399.000
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com