Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Laptop Mumpuni untuk Desain Grafis, Bisa Dibeli di Indonesia

Kompas.com - 16/09/2023, 10:30 WIB
Oik Yusuf

Penulis

5. MacBook Pro 14 Inci (M2, 2023)

Apple MacBook Pro M2 14 Inci (2023)Apple Apple MacBook Pro M2 14 Inci (2023)
Daftar laptop untuk profesional dan kreator belum lengkap tanpa kehadiran lini laptop dari Apple. MacBook Pro M2 adalah versi terbaru dari jajaran perangkat tersebut yang dirilis pada 2023.

Di Indonesia, MacBook Pro M2 tersedia dalam ukuran 13 inci, 14 inci, dan 16 inci. Layar Liquid Retina (Mini-LED, 3.024 x 1.964 piksel 120 Hz) perangkat ini sudah tidak perlu diragukan dengan cakupan lebar untuk gamut warna DCI-P3 dan fitur XDR (eXtreme Dynamic Range).

Selain ukuran layar, spesifikasi lainnya seperti prosesor dan memori juga berbeda-beda antar varian MacBook Pro M2. Varian 14 inci menawarkan kombinasi harga dan performa menarik karena posisinya yang ada di tengah.

MacBook Pro M2 14 Inci dibekali prosesor Apple M2 Pro dengan CPU 10-core dan GPU 16-core, RAM 16 GB, serta SSD 512 GB. Dayanya disalurkan lewat kabel MagSafe, serta memiliki SDXC card reader berikut konektor Thunderbolt 4, HDMI, dan jack audio 3,5mm.

Baca juga: Sejarah Canva, Situs Desain Grafis Online yang Kini Populer

Di Indonesia, MacBook Pro M2 14 Inci dijual seharga Rp 35.999.000. Banderolnya cenderung lebih mahal dibandingkan laptop Windows yang setara.

Namun, jika Anda sudah terbiasa dengan ekosistem Apple dan memiliki banyak aplikasi produktivitas untuk MacOS, laptop ini mungkin merupakan pilihan yang lebih masuk akal ketimbang harus berganti platform.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com