Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 24/09/2023, 15:02 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

KOMPAS.com - Komputer terdiri dari beberapa perangkat, bagian, atau komponen. Salah satu komponen komputer yang cukup umum dijumpai adalah printer. Dalam keseluruhan komponen komputer, printer dikategorikan dalam perangkat output.

Sebagai informasi, komponen komputer secara umum terdiri dari perangkat input, perangkat processing, perangkat output, dan perangkat storage. Semua komponen komputer itu punya fungsi yang berbeda, tetapi saling bekerja sama dalam alur kerja komputer.

Baca juga: Macam-macam Perangkat Output Komputer, Lengkap dengan Jenis dan Fungsinya

Tiap komponen komputer juga terdiri dari perangkat-perangkat yang berbeda. Dalam hal perangkat output, seperti yang disebutkan di atas, salah satu contoh perangkatnya adalah printer. Perangkat printer memiliki fungsi yang lekat dengan pengguna.

Oleh karena itu, bila hendak belajar mengoperasikan komputer, pengguna kiranya perlu mengetahui seluk-beluk perangkat printer. Lantas, apa yang dimaksud dengan printer? Bila minat untuk belajar, berikut adalah penjelasan tentang printer.

Pengertian printer dan fungsinya

Printer adalah perangkat keras yang digunakan untuk mencetak data digital di komputer seperti teks, dokumen, atau gambar, ke media fisik seperti kertas dan banner. Perangkat ini memiliki peran yang lekat dengan pengguna.

Sebab, printer memfasilitasi proses produksi dokumen fisik dari dokumen digital yang ada di komputer. Fungsi printer yang utama adalah mengubah data digital menjadi cetakan fisik. Data digital itu bisa berupa teks, gambar, grafik, atau kombinasi dari semuanya.

Dalam melakukan fungsi itu, printer terhubung dengan komputer lewat berbagai jenis koneksi, seperti kabel USB, jaringan, atau bahkan nirkabel (Wi-Fi atau Bluetooth). Untuk mencetak data digital, printer bakal menerima instruksi dari komputer.

Setelah menerima instruksi, printer bekerja untuk mencetak data tersebut ke media cetak, seperti kertas biasa, kartu, kerta foto, spanduk, baliho, dan masih banyak lagi. Printer bisa mencetak data digital ke beragam media bergantung kemampuannya.

Printer memiliki beragam jenis dengan kemampuan dan cara kerja yang berbeda. Lantas, jenis-jenis printer apa saja? Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah penjelasan mengenai jenis-jenis printer dan cara kerjanya.

Jenis-jenis printer dan cara kerjanya

Saat ini, ada banyak jenis printer, tetapi yang umum dipakai oleh pengguna secara pribadi adalah jenis Inkjet Printer dan Laser Printer. Adapun daftar jenis-jenis printer yang bakal dibahas pada artikel ini adalah sebagai berikut:

  • Inkjet Printer
  • Laser Printer
  • 3D Printer
  • LED Printer
  • Solid Ink Printer
  • Dot Matrix Printer
  • Multifunction Printer
  • Thermal printer
  • Plotter

Semua jenis printer di atas memiliki cara kerja yang berbeda dalam mencetak data digital ke dokumen fisik. Dikutip dari Javapoint, adapun penjelasan dari masing-masing jenis printer yang tertera pada daftar tersebut adalah sebagai berikut.

1. Inkjet Printer

Ilustrasi jenis printer Inkjet Printer.Canon.co.uk Ilustrasi jenis printer Inkjet Printer.

Inkjet Printer mencetak karakter dengan menyemprotkan tinta menggunakan pelat-pelat magnetik pada kertas. Inkjet Printer banyak digunakan oleh pengguna secara pribadi ataupun bisnis.

Inkjet Printer terdiri dari penggerak kertas, cartridge , head print, tuas penstabil, dan belt. Tinta disimpan dalam beberapa cartridge dengan kombinasi warna dasar yang berbeda untuk mencetak berbagai jenis dokumen.

2. Laser Printer

Laser Printer mencetak data digital seperti teks atau gambar dengan menggunakan teknologi sinar laser. Setiap kali mendapat perintah untuk mencetak dokumen, sinar laser bakal menggambar dokumen tersebut pada drum dulu.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Tablet Huawei MatePad Pro 11 2024 Resmi, Punya Fitur Koneksi Satelit

Tablet Huawei MatePad Pro 11 2024 Resmi, Punya Fitur Koneksi Satelit

Gadget
Kabar Terbaru Jack Ma, Sekarang Jualan Makanan

Kabar Terbaru Jack Ma, Sekarang Jualan Makanan

e-Business
Bocoran Wujud Asli Samsung Galaxy S24 Ultra, Layar dan Punggung Beda dari Sebelumnya

Bocoran Wujud Asli Samsung Galaxy S24 Ultra, Layar dan Punggung Beda dari Sebelumnya

Gadget
Siap-siap, Akun Google yang Tidak Aktif Bakal Dihapus Mulai Pekan Ini

Siap-siap, Akun Google yang Tidak Aktif Bakal Dihapus Mulai Pekan Ini

Software
Inikah HP Xiaomi Pertama dengan HyperOS di Indonesia, Sudah Lolos TKDN Kemenperin

Inikah HP Xiaomi Pertama dengan HyperOS di Indonesia, Sudah Lolos TKDN Kemenperin

Gadget
5 Dampak Positif dan Negatif dari Artificial Intelligence yang Perlu Diketahui

5 Dampak Positif dan Negatif dari Artificial Intelligence yang Perlu Diketahui

Software
Jenis-jenis Artificial Intelligence dan Contoh Penerapannya yang Perlu Diketahui

Jenis-jenis Artificial Intelligence dan Contoh Penerapannya yang Perlu Diketahui

Software
Arloji Pintar Huawei Watch Fit SE Resmi di Indonesia, Harga Rp 1,3 Juta

Arloji Pintar Huawei Watch Fit SE Resmi di Indonesia, Harga Rp 1,3 Juta

Gadget
Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Internet
Kasus Casetify Jiplak Dbrand Melebar Libatkan iFixit

Kasus Casetify Jiplak Dbrand Melebar Libatkan iFixit

e-Business
Video: Perbandingan Samsung Galaxy M34 5G dan M54 5G, Selisih Harga Rp 2,5 Juta Bedanya Apa Saja?

Video: Perbandingan Samsung Galaxy M34 5G dan M54 5G, Selisih Harga Rp 2,5 Juta Bedanya Apa Saja?

Gadget
Induk TikTok Mem-PHK Ratusan Karyawan Divisi Game, Mau Jual 'Mobile Legends'

Induk TikTok Mem-PHK Ratusan Karyawan Divisi Game, Mau Jual "Mobile Legends"

e-Business
Ubisoft Gratiskan Game 'Assassin's Creed Syndicate', Begini Cara Klaimnya

Ubisoft Gratiskan Game "Assassin's Creed Syndicate", Begini Cara Klaimnya

Game
Data Pengguna Google Drive Mendadak Hilang

Data Pengguna Google Drive Mendadak Hilang

Internet
Kenapa Salah Mengetik Sering Disebut “Typo”? Begini Penjelasan Artinya

Kenapa Salah Mengetik Sering Disebut “Typo”? Begini Penjelasan Artinya

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com