Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Dia, HP Samsung yang Punya Fitur "Rahasia" Anti-Panas untuk Main Game Rata Kanan

Kompas.com - 27/10/2023, 17:03 WIB
Bill Clinten,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Samsung Galaxy S23 Ultra dibekali dengan fitur "rahasia" untuk meningkatkan pengalaman bermain game. Fitur tersebut adalah Pause USB Power Delivery.

Fitur ini hadir di semua lini Samsung Galaxy S23 series. Seperti namanya, fitur ini berguna untuk menunda pengisian daya ke dalam baterai. Pada prosesnya, arus daya dari konektor USB-C nantinya akan langsung dihantarkan ke komponen chipset, tidak melalui baterai.

Sehingga, proses pengisian baterai bisa dihindari (bypass) sehingga memperpanjang siklus atau daya tahan baterai. 

Dengan cara seperti ini, Samsung mengeklaim fitur Pause USB Power Delivery bisa mengurangi panas berlebih di Galaxy S23 Ultra, terutama ketika pengguna bermain game sambil mencolokkan kabel pengisi daya.

Nah, untuk menggunakan fitur ini, pengguna cukup pergi ke pengaturan Game Booster untuk mengaktifkan fitur Pause USB Power Delivery.

Samsung menyarankan pengguna mengaktifkan fitur ini ketika baterai lebih dari 20 persen, dan fitur ini hanya bisa aktif ketika ponsel mendeteksi bahwa perangkat tersebut diisi dayanya menggunakan charger dengan fitur USB Power Delivery (PD).

Selain Pause for USB Power Delivery, Samsung Galaxy S23 Ultra juga hadir dengan sistem pendingin berteknologi Vapor Chamber yang diklaim lebih besar dari generasi sebelumnya.

Secara teknis, sistem pendinginan Vapor Chamber di Galaxy S23 Ultra, Galaxy S23 Plus, Galaxy S23 reguler telah ditingkatkan masing-masing 2,1 kali, 2,7 kali, dan 1,3 kali lebih besar dibandingkan Galaxy S22 Series.

Baca juga: Hasil Foto Zoom Konser Hindia, BTS, dan Raisa dengan Samsung S23 Ultra, iPhone 15 Mana Bisa

Menurut Samsung, peningkatan Vapor Chamber tersebut adalah jawaban atas keluhan pengguna yang menyebut ponsel (Galaxy S22 Series) kerap panas ketika dipakai bermain game.

Dengan Vapor Chamber yang lebih besar, Galaxy S23 Series tentunya akan lebih cepat mendinginkan atau meredam panas ponsel ketika perangkat dipakai untuk bermain game dalam waktu yang cukup lama.

Main game rata kanan

Samsung Galaxy S23 Ultra tersedia dalam empat pilihan warna, phantom black, cream, green, dan lavender.KOMPAS.com/Galuh Putri Riyanto Samsung Galaxy S23 Ultra tersedia dalam empat pilihan warna, phantom black, cream, green, dan lavender.

Selain tidak panas, Samsung S23 Series juga merupakan ponsel yang bisa diandalkan untuk bermain game mobile. Sebab, seri ponsel ini sudah ditenagai dengan chipset Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy.

Embel-embel "for Galaxy" memungkinkan Samsung bisa mengotak-atik dan meningkatkan performa Snapdragon 8 Gen 2 "reguler" lebih lanjut.

Dibanding chipset Snapdragon 8 Gen 2 biasa, Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy membawa peningkatan kecepatan clock prosesor (CPU) dari 3,2 GHz ke 3,36 GHz.

Kemudian pada aspek pengolah grafis (GPU), Snapdragon 8 Gen 2 for Galaxy diklaim 45 persen lebih cepat dibanding Snapdragon 8 Gen 2 biasa. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Game 'GTA 6' Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game "GTA 6" Dipastikan Meluncur September-November 2025

Game
Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Instagram Vs Instagram Lite, Apa Saja Perbedaannya?

Software
Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5'S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Menjajal Langsung Huawei MatePad 11.5"S PaperMatte Edition, Tablet yang Tipis dan Ringkas

Gadget
Game PlayStation 'Ghost of Tsushima Director's Cut' Kini Hadir di PC

Game PlayStation "Ghost of Tsushima Director's Cut" Kini Hadir di PC

Game
iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

iPhone dan iPad Bakal Bisa Dikendalikan dengan Pandangan Mata

Gadget
Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

e-Business
Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Membandingkan Harga Internet Starlink dengan ISP Lokal IndiHome, Biznet, dan First Media

Internet
Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Smartphone Oppo A60 Dipakai untuk Belah Durian Utuh, Kuat?

Gadget
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Banyak Interaksi dengan Karyawan

e-Business
Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Smartphone Meizu 21 Note Meluncur dengan Flyme AIOS, Software AI Buatan Meizu

Gadget
Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com