Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Mengirim Lamaran Kerja lewat E-mail yang Benar, Lengkap dengan Contohnya

Kompas.com - 05/11/2023, 10:15 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

KOMPAS.com - Cara mengirim lamaran kerja lewat e-mail merupakan salah satu hal penting yang perlu diketahui pengguna di masa sekarang. Cara melamar kerja di masa sekarang telah mengalami perkembangan.

Dulu, lamaran kerja biasa dikirim ke perusahaan melalui surat konvensional. Kini, banyak perusahaan yang meminta pengguna untuk mengirim lamaran kerja melalui surat elektronik alias e-mail.

Baca juga: Macam-macam E-mail yang Perlu Diketahui dan Fungsinya, Tak Cuma Gmail

Dengan adanya kebutuhan itu, pengguna kiranya perlu untuk memahami langkah-langkah mengirim kerja lewat e-mail. Lantas, bagaimana cara kirim lamaran kerja lewat e-mail?

Jika tertarik untuk belajar lebih lanjut, simak penjelasan lengkap mengenai cara mengirim lamaran kerja lewat e-mail di bawah ini.

Langkah-langkah mengirim lamaran kerja lewat e-mail

Perlu diketahui, cara mengirim lamaran kerja lewat e-mail dengan lewat surat konvensional pada dasarnya punya beberapa prosedur yang serupa, seperti mencantumkan identitas yang jelas, menjelaskan tujuan, dan melampirkan dokumen persyaratan yang diminta.

Pengguna atau pelamar kerja perlu memperhatikan beberapa prosedur itu agar e-mail lamaran kerja dapat terkirim dengan baik dan benar. Adapun penjelasan yang lebih detail mengenai langkah-langkah mengirim lamaran kerja lewat e-mail adalah sebagai berikut.

1. Pastikan menggunakan alamat e-mail profesional

Sebelum mulai mengirim, pengguna perlu memastikan telah menggunakan alamat e-mail yang profesional. Pengguna sebaiknya memakai alamat e-mail dengan identitas yang sesuai dengan nama pribadi.

2. Pastikan telah memasukkan alamat e-mail penerima dengan benar

Berikutnya, pengguna perlu memastikan telah memasukkan alamat e-mail penerima atau alamat e-mail perushaan yang dituju dengan benar. Tujuannya agar e-mail lamaran kerja terkirim dengan benar ke alamat e-mail perusahaan.

Perlu diketahui, beberapa perusahaan mungkin bakal meminta pengguna untuk mengirim surat lamaran kerja ke beberapa alamat e-mail. Jika diminta seperti ini, pengguna dapat mencantumkan beberapa alamat e-mail penerima lain itu di kolom “CC” pada e-mail.

3. Masukkan subject e-mail dengan benar

Perlu diketahui, dalam sebuah e-mail, terdapat kolom subject yang berfungsi untuk memberikan deskripsi singkat mengenai isi e-mail. Pada lamaran pekerjaan, kolom subject biasanya diisi sesuai dengan permintaan perusahaan.

Contoh isi subject e-mail yang umum dalam lamaran pekerjaan adalah “(nama) - (posisi pekerjaan yang dilamar)”. Misalnya, “Andi Budiman - Penulis”. Pengguna wajib memasukkan subject e-mail sesuai dengan ketentuan perusahaan.

4. Buat isi e-mail lamaran kerja

Cara mengirim lamaran kerja lewat e-mail yang benar berikutnya adalah membuat isi e-mail lamaran kerja. Isi e-mail lamaran kerja ini dituliskan pada kolom body atau badan e-mail. Lantas, apa yang ditulis di e-mail saat melamar kerja?

Untuk melamar pekerjaan, di body e-mail, pengguna harus membuat isi e-mail lamaran kerja yang tersusun secara terstruktur dengan berisi paragraf pengantar, isi, dan penutup. Paragraf dalam badan e-mail tak usah terlalu banyak, kira-kira cukup berisi 4-5 paragraf.

Kemudian, dalam satu paragraf, cukup buat sekitar 2-3 kalimat. Paragraf pengantar bisa disusun dengan menggunakan salam pembuka, penjelasan sumber informasi lowongan kerja, pengenalan identitas singkat, dan penjelasan ketertarikan untuk melamar kerja.

Selanjutnya, paragraf isi bisa disusun dari menerangkan pengalaman kerja secara singkat, berikut kesesuaiannya dengan posisi pekerjaan yang hendak dilamar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Elon Musk Resmikan Internet Satelit Starlink di Indonesia

Elon Musk Resmikan Internet Satelit Starlink di Indonesia

Internet
Telkomsel Hadirkan Aneka Layanan dan Paket Khusus Haji

Telkomsel Hadirkan Aneka Layanan dan Paket Khusus Haji

Internet
Saingi AMD, Nvidia dan MediaTek Dikabarkan Bikin Chip Konsol Game

Saingi AMD, Nvidia dan MediaTek Dikabarkan Bikin Chip Konsol Game

Hardware
Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Cara Menjadwalkan Ulang dan Membatalkan Rapat di Google Meet

Software
Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Apa Itu Ambient Mode di YouTube dan Cara Mengaktifkannya?

Software
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Vs Samsung Galaxy S24 Plus

Gadget
Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

Telkomsat Gandeng Starlink untuk Hadirkan Layanan Enterprise di Indonesia

e-Business
Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Macbook dengan Mudah dan Praktis

Software
Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Foto WhatsApp Tidak Ada di Galeri, Begini Cara Mengatasinya

Internet
Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

Cara Melihat Status WhatsApp Tanpa Diketahui dengan Mudah dan Praktis

e-Business
Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

Samsung Sindir Iklan Apple iPad Pro: Kreativitas Tak Bisa Dihancurin

e-Business
Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Microsoft Bikin Controller Xbox Khusus Penyandang Disabilitas, Bisa Dicopot dan Disusun Sesuai Kebutuhan

Game
Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

Elon Musk Tiba di Bali untuk Resmikan Starlink di Indonesia

e-Business
Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Cara Membuat Tulisan Bergaris Bawah di WhatsApp dengan Mudah dan Praktis

Software
Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

Rutinitas CEO Nvidia Jensen Huang, Kerja 14 Jam Sehari dan Sering Makan di Kantin Bareng Karyawan

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com