Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Game "Persona 3 Reload" Meluncur di PC, PS, dan Xbox, Sudah Bisa Dibeli di Indonesia

Kompas.com - 02/02/2024, 14:00 WIB
Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Ada tiga edisi yang ditawarkan, yaitu versi reguler, Digital Deluxe Edition, dan Digital Premium Edition.

Setiap edisi mencakup game Persona 3 Reload, tetapi dengan konten tambahan yang berbeda-beda. Versi reguler tidak dilengkapi bonus.

Berikut ini isi Digital Deluxe Edition dan Digital Premium Edition.

Digital Deluxe Edition

Digital Premium Edition

  • Persona 3 Reload
  • Digital Artbook
  • Digital Soundtrack
  • Persona 3 Reload DLC Pack

Harga Persona 3 Reload di platform PC, PlayStation, dan Xbox identik. Berikut ini harganya:

Harga Persona 3 Reload di PC (Steam dan Microsoft Store), PlayStation, dan Xbox

  • Persona 3 Reload - Rp 779.000
  • Persona 3 Reload Digital Deluxe Edition - Rp 889.000
  • Persona 3 Reload Digital Premium Edition - Rp 1.098.000

Pengguna juga bisa memainkan game ini lewat layanan berlangganan Xbox Game Pass seharga 10,99 dollar AS (sekitar Rp 172.252) per bulan, dan PC Game Pass seharga Rp 49.999 per bulan.

Pantauan KompasTekno, Jumat (2/2/2024), PC Game Pass sedang mendapatkan potongan khusus seharga Rp 14.999 per bulan. Catatannya, pengguna sebelumnya tidak pernah menjadi pelanggan PC Game Pass.

Spesifikasi minimum main Persona 3 Reload di PC

Sebelum bermain di PC, ada baiknya pengguna mempelajari spesifikasi Persona 3 Reload agar bisa menikmatinya tanpa masalah performa. Berikut ini spesifikasinya:

Spesifikasi minimum PC

  • OS: Windows 10 (64 bit)
  • CPU: Intel Core i5-2300, AMD FX-4350 (64 bit)
  • RAM: 8 GB
  • GPU: Nvidia GeForce GTX 650 Ti, 2 GB; AMD Radeon HD 7850, 2 GB
  • DirectX: DirectX 12
  • Storage: 30 GB
  • Catatan tambahan: Target performa 720p, setting grafik Low, 30 fps

Spesifikasi rekomendasi PC

  • OS: Windows 10 (64 bit)
  • CPU: Intel Core i7-4790, AMD Ryzen 5 1400 (64 bit)
  • RAM: 8 GB
  • GPU: Nvidia GeForce GTX 1650, 4 GB; AMD Radeon R9 290X, 4 GB
  • DirectX: DirectX 12
  • Storage: 30 GB
  • Catatan tambahan: Target performa 1080p, setting grafik High, 60 fps
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com