Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Kompas.com - 19/04/2024, 09:03 WIB
Oik Yusuf

Penulis

Sumber TechSpot

KOMPAS.com - Samsung mengumumkan telah mengembangkan DRAM jenis LPDDR5X versi baru yang memiliki kecepatan transfer data sangat kencang, mencapai 19,7 gigabit per detik (Gbps).

Angka itu disebut 25 persen lebih tinggi dibandingkan LPDDR5X generasi sebelumnya. Samsung pun mengklaim LPDDR5X versi baru ini sebagai yang terkencang di industri.

Beberapa tahun lalu, Samsung mengumumkan DRAM LPDDR5X dengan kecepatan 8,5 Gbps yang ketika itu paling ngebut di dunia.

Setelahnya, ada pabrikan lain dengan DRAM lebih kencang, seperti SK Hynix yang tahun lalu mengungkap LPDDR5T 9,6 Gbps. LPDDR5X baru mengembalikan predikat "fastest" ke tangan Samsung.

Baca juga: Cara Mengetahui Kapasitas RAM di HP Android

Bukan hanya kecepatan saja yang meningkat karena Samsung ikut memperbarui proses manufakturnya dengan teknologi 12 nm sehingga ikut meningkatkan kapasitas sebesar lebih dari 30 persen, mencapai 32 GB dalam kemasan tunggal.

Artinya, LPDDR5X baru dari Samsung membuka kemungkinan ponsel dengan kapasitas RAM sebesar itu untuk mendukung pengolahan AI on-device yang belakangan makin mengemuka sebagai tren.

Sebagaimana diterangkan di situsnya, Samsung pun menargetkan LPDDR5X baru bikinannya untuk diterapkan di aneka skenario lain di luar perangkat genggam.

"DRAM LPDDR diperkirakan akan mengembangkan aplikasinya dari mobile ke area-area lain yang membutuhkan performa tinggi dan keandalan, seperti PC, akselerator (AI), server, dan otomotif," sebut Samsung.

DRAM LPDDR yang namanya merupakan singkatan dari Low-Power Double Data Rate memang didesain untuk perangkat mobile karena konsumsi dayanya lebih rendah dari DDR RAM tradisional.

Baca juga: Samsung Ambil Alih Takhta Apple di Pasar HP Global

Namun, seperti dihimpun KompasTekno dari TechSpot, Jumat (19/4/2024), LPDDR5 generasi-generasi baru seperti LPDDR5X dari Samsung juga cukup powerful untuk mendukung pengolahan AI di aneka perangkat lain.

LPDDR5X baru dari Samsung diklaim turut menerapkan teknologi power saving berdasarkan workload yang bisa meningkatkan efisiensi daya hingga 25 persen dibanding generasi sebelumnya.

"Sehingga perangkat mobile bisa memiliki daya tahan baterai lebih lama, sementara server bisa menekan total cost of ownership (TCO) dengan menekan penggunaan energi saat mengolah data," klaim Samsung.

Samsung kini sedang memverifikasi teknologi LPDDR5X barunya dengan para rekanan mobile dan provider. Produksi masalnya dijadwalkan dimulai pada paruh kedua tahun ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Advan Rilis X-Play, Konsol Game Pesaing Steam Deck dan ROG Ally

Gadget
5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

5 Besar Vendor Smartphone Indonesia Kuartal I-2024 Versi IDC, Oppo Memimpin

e-Business
Epic Games Gratiskan 'Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition', Cuma Seminggu

Epic Games Gratiskan "Dragon Age Inquisition - Game of the Year Edition", Cuma Seminggu

Game
Motorola Rilis Moto X50 Ultra, 'Kembaran' Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Motorola Rilis Moto X50 Ultra, "Kembaran" Edge 50 Ultra Unggulkan Kamera

Gadget
Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

Merger XL Axiata dan Smartfren Kian Menguat, Seberapa Besar Entitas Barunya?

e-Business
Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP 'Tahan Banting' Harga Rp 2 Jutaan

Oppo A60 Resmi di Indonesia, HP "Tahan Banting" Harga Rp 2 Jutaan

Gadget
Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

Bos Nvidia Jensen Huang Makin Tajir berkat AI, Sekian Harta Kekayaannya

e-Business
TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

TWS Oppo Enco Air 4 Pro Meluncur, Baterai Awet 44 Jam

Gadget
Cara Bikin Konten Reveal di Instagram Stories

Cara Bikin Konten Reveal di Instagram Stories

Software
Hands-on Laptop Huawei MateBook X Pro 2024, Ramping, Ringan, dan Layar 'Upgrade'

Hands-on Laptop Huawei MateBook X Pro 2024, Ramping, Ringan, dan Layar "Upgrade"

Gadget
Paket Internet Starlink, Rp 750.000 hingga Rp 86 Juta per Bulan

Paket Internet Starlink, Rp 750.000 hingga Rp 86 Juta per Bulan

Internet
SteelSeries Rilis Actris Nova 5, Headset dengan 100 'Preset' Game

SteelSeries Rilis Actris Nova 5, Headset dengan 100 "Preset" Game

Gadget
HP Tahan Banting Oppo A60 Rilis di Indonesia Besok, Intip Harganya

HP Tahan Banting Oppo A60 Rilis di Indonesia Besok, Intip Harganya

Gadget
Pengguna iPhone yang Update iOS 17.5 Kaget, Foto yang Lama Dihapus Muncul Lagi

Pengguna iPhone yang Update iOS 17.5 Kaget, Foto yang Lama Dihapus Muncul Lagi

Software
Cara Membuat Notifikasi WhatsApp Suara Google Tanpa Aplikasi dengan Mudah

Cara Membuat Notifikasi WhatsApp Suara Google Tanpa Aplikasi dengan Mudah

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com