Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apa Itu Perangkat Tertaut pada WhatsApp? Begini Fungsi dan Cara Kerjanya

Kompas.com - 05/06/2024, 14:31 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

  • Buka aplikasi WhatsApp di HP utama.
  • Setelah itu, buka menu “Settings” atau “Setelan”.
  • Berikutnya, klik menu “Linked Device” atau “Perangkat Tertaut”.
  • Kemudian, klik opsi “Link Device”.
  • Kamera pemindaian akan terbuka.
  • Arahkan kamera ke kode QR yang muncul di platform WhatsApp pada perangkat tambahan, seperti WhatsApp Desktop, WhatsApp Web, dan aplikasi WhatsApp di HP sekunder.
  • Setelah dipindai, akun WA dari HP utama akan tertaut dan sinkronisasi data akan berjalan.

Kini, pengguna telah berhasil menautkan perangkat di WhatsApp. Seperti yang sempat disinggung di atas, pengguna bisa menautkan akun WhatsApp ke maksimal hingga empat perangkat tambahan.

Tiap perangkat yang telah tertaut dengan akun WhatsApp, daftarnya bisa dilihat oleh pengguna. Lantas, bagaimana cara melihat perangkat tertaut di WhatsApp? Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah cara melihat perangkat tertaut di WhatsApp.

Cara melihat perangkat tertaut di WhatsApp

Cara melihat perangkat tertaut di WhatsApp itu sangat mudah. Daftar perangkat yang tertaut dengan akun WhatsApp pengguna bisa dilihat pada menu “Linked Device” di aplikasi WhatsApp HP utama.

Di menu tersebut, pengguna dapat melihat perangkat apa saja yang telah tertaut dengan akun WhatsApp. Kemudian, pengguna bakal bisa melihat pula kapan akun WhatsApp aktif digunakan pada perangkat lain yang tertaut.

Dari daftar perangkat tertaut itu, pengguna juga bisa mengeluarkan atau memutus penautan akun ketika sudah tidak digunakan lagi pada perangkat lain. Lantas bagaimana cara keluar dari perangkat tertaut di WA?

Cara keluar dari perangkat tertaut di WA

Cara keluar dari perangkat tertaut di WA itu cukup mudah. Untuk melakukannya, pengguna tinggal mengunjungi juga menu “Linked Device” di aplikasi WhatsApp HP utama. Adapun cara keluar dari perangkat tertaut adalah sebagai berikut.

  • Buka menu “Settings” atau “Setelan” di aplikasi WhatsApp HP utama.
  • Kemudian, klik menu “Linked Device” atau “Perangkat Tertaut”.
  • Pada menu itu, pengguna bakal disajikan daftar semua perangkat atau platform yang telah login menggunakan akun WhatsApp. Untuk mengeluarkan akun WhatsApp, klik salah satu perangkat dan pilih opsi “Log Out”.
  • Terakhir, akun WhatsApp yang tertaut di perangkat tambahan bakal dikeluarkan secara otomatis.

Ilustrasi cara mengeluarkan perangkat tertaut di WA.KOMPAS.com/Zulfikar Hardiansyah Ilustrasi cara mengeluarkan perangkat tertaut di WA.

Baca juga: 3 Cara Membaca Pesan WhatsApp Tanpa Ketahuan Pengirimnya, Mudah dan Praktis

Itulah penjelasan lengkap mengenai apa fungsi perangkat tertaut pada WhatsApp beserta cara kerjanya. Dengan mengetahui fungsi dan cara kerjanya, pengguna bisa memakai fitur perangkat tertaut di WA secara optimal.

Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno. Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com