Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

WordPress Punya Paket Berlangganan 100 Tahun, Harganya Rp 580 Juta

Kompas.com - 29/08/2023, 13:31 WIB
Bill Clinten,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

Sumber PCMagazine

KOMPAS.com - Platform pembuat website dan blog populer WordPress merilis sebuah paket berlangganan baru yang dijuluki "100-Year Plan" pada Jumat (25/8/2023) pekan lalu. 

Seperti namanya, paket ini memungkinkan pengguna berlangganan layanan premium WordPress selama 100 tahun lamanya.

Pihak WordPress mengatakan bahwa layanan ini berguna bagi mereka yang ingin menyimpan beragam kenangan bersama keluarganya, perusahaan yang ingin mengamankan dokumennya, serta orang yang ingin menjaga segala jejak digitalnya di internet. 

Nah, dengan paket 100-Year Plan, pengguna tentunya akan mendapatkan beragam benefit premium. 

Salah satunya adalah pendaftaran domain yang durasi atau masa kedaluwarsanya mencapai 100 tahun, 10 kali lebih lama dibanding pendaftaran domain standar yang berkisar 10 tahun. 

Baca juga: WordPress Kini Punya Asisten AI untuk Bantu Bikin Artikel

Pengguna juga dijanjikan akan mendapatkan layanan backup data dan sistem website tercanggih dan teraman, serta kenyamanan mengelola WordPress dengan akses prioritas dan lebih cepat dari layanan WordPress biasa.

Selain itu, mereka juga akan mendapatkan layanan bantuan premium (Premier Support) dari agen khusus yang telah disiapkan WordPress selama 24 jam dalam 7 hari alias setiap hari. 

Harga berlangganan paket WordPress 100 tahun

Tertarik berlangganan 100-Year Plan? Paket berlangganan ini dibanderol dengan harga selangit, yaitu 38.000 dollar AS atau sekitar Rp 580 juta (kurs 1 dollar AS=Rp 15.269), sebagaimana dirangkum KompasTekno dari PCMag, Selasa (29/8/2023). 

Karena berlangganan selama 100 tahun, maka pengguna hanya akan melakukan satu kali pembayaran saja. Jika mereka membayar di 2023 ini, maka paket ini kurang lebih akan berakhir pada 2123 mendatang. 

Baca juga: Pengguna WordPress Segera Update Plugin Ini, Ada Celah Keamanan Berbahaya

Perlu dicatat, paket berlangganan website ini sendiri tidak bisa langsung dibeli begitu saja. Sebab, pengguna terlebih dahulu harus mengisi formulir yang sudah disiapkan WordPress di tautan berikut ini.

Dalam formulir tersebut, mereka harus mengisi nama, alamat e-mail, alamat website mereka, serta menceritakan apa yang akan dilakukan dengan paket berlangganan 100-Year Plan tadi. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com