Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fitur Sinyal Darurat iPhone 14 Selamatkan Wanita yang Terseret Banjir Bandang

Kompas.com - Diperbarui 04/09/2023, 05:56 WIB
Caroline Saskia,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Fitur Komunikasi Satelit (Emergency SOS) di iPhone 14 series kembali menjadi penyelamat penggunanya. Kali ini, fitur darurat tersebut menyelamatkan nyawa seorang wanita yang tidak disebut identitasnya beserta seekor anjingnya, yang sempat terseret banjir bandang.

Peristiwa ini terjadi di Utah, negara bagian Amerika Serikat (AS) pada Kamis (24/8/2023). Saat itu, wanita berusia 38 tahun itu dan anjingnya sedang berada di area ngarai Mary Jane di Utah. Ia mengaku mendengar suara banjir bandang akan datang. Sesegara mungkin, dia dan anjingnya mencari daerah yang lebih tinggi untuk berlindung.

Ketika berhasil mencapai tepian pasir bersama anjingnya, genangan airnya justru semakin tinggi dan mengikis pasir. Akhirnya, wanita tersebut dan anjingnya terseret oleh banjir bandang hingga 45-60 meter. Ia bahkan kehilangan sepatunya.

Sesaat sebelum tersapu banjir, ia sempat mengirimkan sinyal bantuan darurat melalui fitur Komunikasi Satelit (Emergency SOS) di iPhone miliknya. Tidak disebutkan iPhone 14 model apa yang digunakan. Sayangnya, notifikasi yang muncul justru mengatakan bahwa pesan gagal dikirimkan ke layanan darurat.

Baca juga: Fitur Darurat di iPhone 14 Bantu Selamatkan Pria Jatuh dari Tebing

Pesan tersebut tertulis “Emergency Services: Message Send Failure” (Layanan Darurat: Gagal Mengirimkan Pesan). Melihat notifikasi muncul, ia berpikir pesan SOS tersebut belum ditransmisikan atau belum terkirim.

Beruntung, ia dan anjingnya masih bisa meraih daratan meskipun berlumuran lumpur. Ia lantas mendaki ke tempat yang lebih tinggi tanpa alas kaki bersama sang anjing, dan mencari tempat berlindung, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari Mobile Syrup, Sabtu (2/9/2023).

Untung lah, beberapa menit setelahnya, bantuan datang. Rupanya, tim SAR (Search and Rescue) di Grand County Sheriff setempat tetap menerima pesan darurat yang dikirim wanita tersebut lewat iPhone miliknya.

Berdasarkan kronologi yang dibagikan tim SAR melalui akun Facebook, sinyal darurat terdeteksi sekitar pukul 19.22 waktu setempat.

“Saat ngarai Mary Jane tersapu oleh banjir bandang pada Kamis (24/8/2023), seorang wanita berusia 38 tahun mengirim sinyal SOS menggunakan iPhone-nya,” tulis tim SAR.

Diceritakan, pesan tersebut berisi titik koordinat geografis saja. Tidak ada informasi status darurat. Bisa jadi, karena pengiriman sinyal darurat sempat gagal.

"Setelah tidak menemukan siapapun di dekat titik koordinat yang dilaporkan, tim terbang menuruni ngarai dan meihat seorang wanita beserta anjingnya sekitar 3,2 kilometer ke hilir dari koordinat aslinya," tulis kornologi dalam laman Facebook tim SAR Grand County Sheriff.

Aksi penyelamatan pun dilakukan. Sekitar pukul 21.25 waktu setempat, wanita dan anjingnya berhasil diselamatkan. Tim SAR menyebut wanita tersbeut tidak mengalami luka serius.

Kondisi Ngarai Mary Jane yang tengah dilanda banjirFacebook/Grand County Sheriff's Search and Rescue Kondisi Ngarai Mary Jane yang tengah dilanda banjir

Baca juga: Lagi, Fitur SOS di iPhone 14 Selamatkan 10 Pendaki yang Tersesat

Cara kerja fitur Konektivitas Satelit

Sebagai informasi, fitur Komunikasi Satelit atau Emergency tersedia secar eksklusif di iPhone 14 series. Sebelum kejadian di Utah ini, fitur Komunikasi Satelit juga sudah banyak membantu penggunanya yang mengalami keadaan darurat, seperti terpeleset dari tebing, tersesat, dan kecelakaan.

Sebagaimana namanya, fitur ini akan mengirimkan pesan darurat tanpa sinyal operator seluler, memanfaatkan konektivitas satelit.

Cara menggunakannya adalah mengarahkan iPhone 14 ke arah satelit terdekat untuk mendapatkan sinyal. Jika sudah terkoneksi, pengguna akan diminta mendeskripsikan jenis bantuan yang dibutuhkan dengan pesan singkat.

Walau kecepatan transfer datanya lebih lambat dan mengandalkan kualitas koneksi satelit, fitur ini dinilai sangat membantu karena menawarkan opsi lain kepada pengguna dalam situasi darurat.

Kendati demikian, fitur Komunikasi Satelit bikinan Apple hanya tersedia secara gratis selama dua tahun saja untuk semua model iPhone 14 series, yakni iPhone 14, iPhone 14 Plus, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max.

Fitur ini juga masih tersedia secara terbatas untuk beberapa negara saja dan belum tersedia di Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com