Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fujifilm X-T20 Meluncur, Pakai Prosesor dan Sensor Baru

Kompas.com - 19/01/2017, 17:54 WIB
Oik Yusuf

Penulis

KYOTO, KOMPAS.com - Sesuai rumor yang beredar sebelumnya, dalam permulaan ajang Fujikina 2017 di Kyoto, Jepang, Fujifilm memperkenalkan kamera mirroless terbaru seri X-T20. Produk ini merupakan penerus model sebelumnya, X-T10, yang dirilis pada 2015.

X-T20 merupakan kamera mirrorless kategori menengah yang diposisikan di bawah dua flagship Fujifilm, yakni X-T2 dan X-Pro2. Bentuk fisiknya relatif tidak berubah dibandingkan X-T10, tetap dengan nuansa retro yang terinspirasi DSLR jadul.

Meski begitu, "jeroan" X-T20 berbeda dari pendahulunya itu. "Bagian sensor dan 'mesin' pengolah gambar di kamera ini kami perbarui," ujar Toshihsa Iida, General Manager Sales and Marketing Group Fujifilm, saat berbicara dalam konferensi pers pengenalan produk di Fujikina 2017.

X-T20 kini dibekali dengan sensor APS-C X-Trans III resolusi 24 megapiksel dan prosesor gambar X Processor Pro yang serupa dengan milik X-T2 da X-Pro2.

Baca: Video: Menjajal “Mirrorless Selfie” Fujifilm X-A3

Sejumlah fitur bawaan dari kombinasi sensor dan prosesor gambar itu ikut hadir pada X-T20, termasuk 5 preset custom setting AF-C (tracking focus) dan simulasi film hitam-putih Acros.

Layar X-T20 yang bisa ditekuk ke atas dan ke bawah (tilting) kini mendukung touch input untuk mempermudah proses pemilihan titik autofokus dengan langsung menyentuh layar. Ada juga kapabilitas merekam video 4K dengan frame rate hingga 29,97 FPS.

X-T20 tersedia dalam dua pilihan warna, yakni hitam dan silver. Produk ini dijadwalkan mulai tersedia pada Februari mendatang. Banderolnya dipatok di angka 899 dollar AS atau sekitar Rp 12,1 juta untuk versi body only.

Baca: Resmi, Mirrorless Sensor Besar Fujifilm GFX 50S Dijual Rp 87 Juta

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Gadget
Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi 'Tuan Rumah Kehormatan' di Tengah Ancaman Pemblokiran

Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi "Tuan Rumah Kehormatan" di Tengah Ancaman Pemblokiran

e-Business
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Gadget
Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Gadget
Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Software
Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Gadget
Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Internet
Penjualan Lesu, Tesla Lakukan PHK Karyawan

Penjualan Lesu, Tesla Lakukan PHK Karyawan

e-Business
Good Lock, Aplikasi Eksklusif Smartphone Samsung Galaxy Tersedia di Play Store

Good Lock, Aplikasi Eksklusif Smartphone Samsung Galaxy Tersedia di Play Store

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com