Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jaringan 5G Indosat Bakal Disokong oleh Nokia

Menurut Indosat ooredoo, jaringan IP/IMPLS-nya itu disebut akan memenuhi kebutuhan pelanggan akan layanan broadband fixed (kabel) atau mobile.

Prosesor jaringan Nokia FP4 bakal memegang peranan penting dalam memastikan skala, keamanan, dan fungsionalitas yang dibutuhkan jaringan. Sebagai informasi, FP4 diklaim menjadi prosesor jaringan 2,4 terabyte per detik pertama di dunia.

Ia menawarkan kecepatan data hingga 6 kali lebih cepat sekaligus bisa mengurangi penggunaan daya per-gigabyte hingga lebih dari 50 persen. Solusi Nokia IP/MPLS akan mencakup Nokia IP Anyhaul untuk jaringan transport mobile Indosat.

Perluasan jaringan disebut mampu meningkatkan kinerja layanan router Nokia yang telah terpasang dengan prosesor jaringan FP4, serta instalasi tambahan router generasi baru yang dilengkapi FP4.

Melalui keterangan resmi yang diperoleh KompasTekno, Selasa (5/3/2019), ada dua hal penting yang menjadi pertimbangan Indosat Ooredoo memilih Nokia. Pertama, adalah kemampuan Nokia FP4 yang diklaim bisa menangani lalu-lintas masif.

Lalu kedua, adalah keunggulan portofolio layanan router 7750 SR Nokia yang mendukung kepadatan port tertinggi tautan 10GE dan 100GE, yang dibutuhkan di wilayah-wilayah terpadat seperti metropolitan.

"Pembaruan jaringan IP/MPLS yang kami lakukan dengan Nokia menargetkan untuk memberikan fondasi yang kuat bagi transformasi jaringan, khususnya di daerah berpenduduk terpadat di negara ini," jelas Dejan Kastelic, CTIO Indosat Ooredoo.

Ia menambahkan, dengan adanya router Nokia dan prosesor jaringan FP4 akan memperkuat infrastruktur IP/MPLS Indosat Ooredoo di Pulau Jawa. Sementara itu, Robert Cattanach, President Director of Nokia Indonesia menyambut positif dan optimis dengan kerja sama ini.

"Kami bangga menjadi bagian dari cerita perjalanan ini dan dapat menghadirkan teknologi terbaru seperti FP4, untuk membantu Indosat terus berinovasi dan memimpin di pasar Indonesia," ujar Robert.

https://tekno.kompas.com/read/2019/03/05/19100097/jaringan-5g-indosat-bakal-disokong-oleh-nokia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke