Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cara Beli Paket Internet Axis, Pakai Pulsa sampai Aplikasi AxisNet

KOMPAS.com - Metode pembelian item digital seperti pulsa dan kuota data kian mudah. Selain opsi berkunjung langsung ke counter pulsa, pelanggan juga bisa memanfaatkan opsi yang lebih mudah untuk beli paket internet dari operator seluler yang digunakan.

Bagi Anda pelanggan operator seluler Axis, terdapat dua cara beli paket internet Axis yang disediakan perusahaan.

Cara beli paket internet Axis pertama yaitu melalui aplikasi resmi Axis atau disebut AxisNet. Sedangkan cara beli paket internet Axis yang kedua adalah melalui kode UMB atau pulsa. Kedua cara beli paket internet Axis ini terbilang mudah dilakukan karena dapat diakses dari ponsel.

Selain dua cara yang disediakan langsung oleh Axis, Anda juga bisa beli paket internet Axis melalui pihak ketiga yang bermitra dengan Axis, seperti melalui marketplace atau aplikasi e-wallet.

Agar lebih jelas, berikut KompasTekno rangkum rincian cara beli paket internet Axis.

Cara beli paket internet Axis via aplikasi

  • Unduh aplikasi AxisNet dari Google Play Store atau App Store
  • Buka aplikasi dan sign-in menggunakan nomor Axis
  • Klik tombol "Beli Paket"
  • Pilih kategori "Internet"
  • Pilih paket yang Anda inginkan
  • Masukan nomor tujuan. Anda bisa mencantumkan nomor Anda sendiri atau nomor Axis lain bila perlu mengisi paket internet untuk keluarga, teman atau pengguna lainnya
  • Konfirmasi data yang Anda input sudah benar
  • Pilh metode pembayaran yang sesuai dengan kebutuhan Anda, kemudian klik "Konfirmasi"

Selanjutnya Anda akan mendapat popu up notifikasi atau SMS yang menyatakan jika paket internet Axis Anda sudah dapat dipakai

Cara beli paket internet Axis pakai pulsa

Selain melalui aplikasi AxisNet, pelanggan juga bisa beli paket internet Axis pakai pulsa. Namun dengan opsi ini, pelanggan hanya bisa mendapatkan beberapa pilihan paket internet.

Meski demikian, pilihannya tetap terbilang banyak, meliputi paket Bronet hingga paket harian sampai bulanan. Adapun cara beli paket internet Axis pakai pulsa sebgai berikut.

  • Buka menu telepon atau panggilan di ponsel
  • Ketik *123#
  • Pilih paket internet yang tersedia, karena beberapa paket internet langsung ditampilkan setelah mengakses kode UMB tersebut
  • Pilih menu "Internet" jika Anda ingin melihat paket internet lainnya, terdiri dari paket internet harian, mingguan hingga bulanan. Selanjutnya tentukan paket internet yang Anda inginkan
  • Pilih opsi lanjut, sehingga proses pembelian paket internet selesai

Selanjutnya Anda akan mendapat pop up notifikasi atau SMS yang menyatakan jika paket internet Axis Anda sudah dapat dipakai

Cara beli paket internet Axis via marketplace

Selain kedua cara di atas, Anda juga bisa membeli paket internet Axis melalui aplikasi marketplace yang Anda gunakan, baik Tokopedia, Shopee, Bukalapak dan sebagainya.

Anda juga bisa membeli paket internet Axis dari aplikasi e-wallet seperti Gopay, Dana, LinkAja hingga Ovo. Caranya kurang lebih sama seperti berikut.

  • Buka aplikasi marketplace atau e-wallet yang Anda gunakan
  • Pilih menu Top up atau Paket Data
  • Masukan nomor telepon Anda
  • Pilih paket internet yang anda inginkan
  • Konfirmasi dan lakukan pembayaran dengan memasukan kata sandi

https://tekno.kompas.com/read/2022/08/25/12450007/cara-beli-paket-internet-axis-pakai-pulsa-sampai-aplikasi-axisnet

Terkini Lainnya

Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Gadget
Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi 'Tuan Rumah Kehormatan' di Tengah Ancaman Pemblokiran

Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi "Tuan Rumah Kehormatan" di Tengah Ancaman Pemblokiran

e-Business
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Gadget
Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Gadget
Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Cara Login WhatsApp Tanpa Kode Verifikasi dengan Mudah dan Cepat

Software
Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Bocoran Gadget Baru yang Rilis di Apple Event Nanti Malam, Ada iPad Pro?

Gadget
Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Kena Tipu, Penjual Bitcoin Rugi Rp 1 Triliun

Internet
Penjualan Lesu, Tesla Lakukan PHK Karyawan

Penjualan Lesu, Tesla Lakukan PHK Karyawan

e-Business
Good Lock, Aplikasi Eksklusif Smartphone Samsung Galaxy Tersedia di Play Store

Good Lock, Aplikasi Eksklusif Smartphone Samsung Galaxy Tersedia di Play Store

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke