Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Sharp Bikin Koper Oranye Pembawa Sinyal 5G

Koper ini dirancang dan dibuat oleh perusahaan elektronik asal Jepang, Sharp. Koper 5G ini dipamerkan di acara Sharp Tech Day yang digelar pada 10-12 November 2023 lalu.

Menurut pihak Sharp, koper yang masih dalam bentuk prototipe alias purwarupa ini bisa menghadirkan jaringan 5G privat dengan radius 200 meter.

Koper ini, menurut Sharp, akan berguna saat kondisi tertentu. Misalnya ketika terjadi bencana alam dan penting untuk segera memperoleh informasi detail di lokasi kejadian, seperti gambar dari drone.

Guna mentransmisikan video berkualitas high definition yang bisa digunakan untuk memperoleh informasi rinci, maka dibutuhkan data dalam jumlah besar.

Sehingga, dibutuhkan jaringan yang dapat mengirimkan data berkecepatan tinggi dan berkapasitas besar.

"Koper ini bisa digunakan untuk keadaan darurat karena tahan air dan mudah dibawa ke mana-mana," ungkap pihak Sharp yang memberi penjelasan pada KompasTekno.

Jaringan 5G private sendiri biasanya digunakan oleh perusahaan-perusahaan yang membutuhkan jaringan 5G andal dalam area terbatas, seperti di bidang pertambangan.

Koper pembawa jaringan 5G private dari Sharp ini berisi BTS 5G-NR, router, dan power supply, yang bisa dipasang di mana private network ingin digelar.

Rencananya, koper 5G buatan Sharp ini akan dijual kepada pemerintah dan pelaku usaha, bukan kepada konsumen akhir. Namun, Sharp belum mengungkap kapan koper ini akan mulai dipasarkan. "Ini untuk business to business," pungkas pihak Sharp

https://tekno.kompas.com/read/2023/11/14/12020057/sharp-bikin-koper-oranye-pembawa-sinyal-5g

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke