Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lewat Twitter, Bos Apple Kenang Steve Jobs yang Wafat 9 Tahun Lalu

Kompas.com - 06/10/2020, 08:01 WIB
Wahyunanda Kusuma Pertiwi,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com - CEO Apple, Tim Cook mengunggah twit untuk mengenang mendiang Steve Jobs yang wafat 5 Oktober 2011 lalu.

Cook mengutip kata-kata aktivis HAM dan penyair Maya Angelou yang dalam bahasa Indonesia kira-kira berbunyi "Jiwa yang agung tak pernah mati. Dia menyatukan kita lagi dan lagi".

"Anda akan selalu bersama kami, Steve, kenangan Anda tertaut dan menginspirasi kami setap hari," imbuh Cook di belakang kutipan tadi.

Baca juga: CEO Apple Dapat Hadiah Saham Rp 564 Miliar

Steve Jobs, yang mendirikan Apple bersama rekannya Steve Wozniak, meninggal dunia sembilan tahun lalu akibat kanker pankreas yang dideritanya sejak tahun 2003.

Jobs dan Wozniak mendirikan Apple tahun 1976. Kala itu, mereka mengembangkan komputer Apple I. Di tahun pertama, Apple I hanya terjual sekitar 200 unit.

Penjualan komputer Apple II pun tidak lebih baik dari yang pertama. Sebab, saat itu, komputer Apple harus bersaing dengan komputer lain dari perusahaan besar seperti Commodore PET dan Tandy TRS-80.

Hingga tahun 1977, Apple hanya menjual 600 komputer. Pada tahun 1984, Apple meluncurkan komputer pribadi pertama bernama Macintosh dengan antarmuka grafis (GUI).
Macintosh menjadi salah satu titik revolusioner Apple dan komputer pribadi secara umum.

Macintosh pun sukses di pasaran, namun justru membuat Jobs dan CEO Apple kala itu, John Sculley berselisih. Sculley ingin Apple fokus untuk mengembangkan Apple II, di sisi lain, Jobs ingin lebih agresif memasarkan Machintos.

Perselisihan ini kemudian membuat Jobs mundur dari Apple pada tahun 1985 dan mendirikan perusahaan komputer baru bernama NeXT.

Jobs kemudian kembali ke Apple tahun 1996 ketika perusahaan berlogo buah apel itu mengakuisisi NeXT dan NexXSTEP OS yang akan menjadi basis untuk Mac OS X.

Baca juga: Cerita Bos Xiaomi Indonesia Alvin Tse, Ubah Cita-cita Setelah Berjumpa Steve Jobs

Kembalinya Jobs membuat Apple yang sempat kehilangan pamor kembali sukses dengan peluncuran iPod I. Kesuksesan iPod berlanjut dengan beberapa produk-produk lainnya termasuk iPhone, Mac, dan MacBook.

Kini, Apple semakin banyak mengembangkan produk lain, termasuk wearable device seperti smartwatch, airpod, dan masih banyak lagi.

Jobs menngundurkan diri dari Apple tahun 2011 dan menyerahkan jabatannya sebagai CEO Apple kepada Tim Cook. Sekitar enam bulan setelah mundur, Jobs dikabarkan meninggal dunia.

Dirangkum KompasTekno dari 9to5Mac, Selasa (6/10/2020), Apple membuka microsite khusus untuk mengenang almarhum Steve Jobs tiap tahunnya. Jutaan orang telah mengirim unggahan di microsite tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pertama Kali, Sinyal Bluetooth Bisa Dikirim ke Satelit 600 Km di Orbit

Pertama Kali, Sinyal Bluetooth Bisa Dikirim ke Satelit 600 Km di Orbit

Internet
Tablet Apple iPad Air 2024 Meluncur, Ada Model Layar 13 Inci dan Pakai Chip M2

Tablet Apple iPad Air 2024 Meluncur, Ada Model Layar 13 Inci dan Pakai Chip M2

Gadget
iPad Pro 2024 Meluncur, Tablet Apple Paling Tipis dan Pakai Chip M4

iPad Pro 2024 Meluncur, Tablet Apple Paling Tipis dan Pakai Chip M4

Gadget
Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Software
Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Cara Mengatasi Background Google Meet Terbalik

Software
Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Cara Nonton Apple Event Nanti Malam Pukul 21.00 WIB, iPad Baru Dirilis?

Gadget
Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi 'Tuan Rumah Kehormatan' di Tengah Ancaman Pemblokiran

Bos TikTok Tampil Glamor di Met Gala 2024, Jadi "Tuan Rumah Kehormatan" di Tengah Ancaman Pemblokiran

e-Business
Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Komparasi: Samsung Galaxy S24 Plus Vs Samsung Galaxy S24 Ultra

Gadget
Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Blackview BL9000 Pro Meluncur, Ponsel Tangguh dengan Pendeteksi Panas Tubuh

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com