Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/01/2021, 14:42 WIB
Kevin Rizky Pratama,
Oik Yusuf

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Samsung kembali meluncurkan satu buah ponsel baru dari lini Galaxy A series, yakni Galaxy A02s. Ponsel ini merupakan perangkat pertama yang dirilis Samsung di Indonesia pada tahun 2021.

Galaxy A02s hadir dengan layar berukuran 6,5 inci dengan resolusi HD Plus (720 x 1.600 piksel). Ponsel ini dibekali total empat kamera yang terdiri dari tiga kamera belakang dan satu kamera di bagian depan.

Kamera utama Galaxy A02s memiliki resolusi 13 MP dengan lensa (f/2.2). Kamera tersebut turut didampingi dengan kamera makro 2 MP (f/2.4) dan kamera Live Focus 2 MP (f/2.4).

Baca juga: Samsung Galaxy A02s Bisa Dipesan di Indonesia Mulai Besok, Harga Rp 1 Jutaan

Pada bagian depan, ponsel ini memiliki kamera selfie 5 MP (f/2.2) yang ditempatkan di dalam notch berbentuk menyerupai tetesan air.

Untuk sektor dapur pacu, Galaxy A02s mengandalkan chip Snapdragon 450. Ponsel ini tersedia dalam dua varian model dengan kapasitas RAM dan penyimpanan masing-masing sebesar 3 GB/32 GB dan 4 GB/64 GB.

Galaxy A02s disokong dengan baterai berkapasitas 5.000 mAh (fast charging 15 Watt) dan  menjalankan sistem operasi Android 10 yang dibalut dengan lapisan antarmuka One UI.

Baca juga: Samsung Umumkan Tanggal Peluncuran Galaxy S21

Di Indonesia, Galaxy A02s dijual dengan harga Rp 1,8 juta untuk varian (3 GB/32 GB) dan Rp 2 juta pada varian (4 GB/64 GB). Terdapat tiga pilihan warna yang bisa dipilih yakni black, white dan navy.

Samsung sudah membuka sesi flash sale Galaxy A02s mulai hari ini, Senin (4/1/2020) hingga 6 Januari mendatang melalui Samsung.com dan mitra e-commerce lainnya.

Penasaran dengan Galaxy A02s? Simak dulu spesifikasi lengkapnya yang dihimpun KompasTekno dari keterangan tertulis Samsung berikut ini.

Spesifikasi Samsung A02s
Layar 6,5 inci PLS LCD HD Plus (720 x 1.600 piksel)
Chipset Snapdragon 450
CPU dan GPU Octa-Core 1.8GHz, GPU:
RAM 3 GB dan 4 GB
Internal Storage 32 GB dan 64 GB
SIM dan MicroSD

Dual-SIM (Nano) + Micro SD (hingga 512GB)

Kamera Depan 5 MP (f/2.2)
Kamera Belakang Kamera utama 13 MP (f/2.2)
Kamera makro 2 MP (f/2.4)
Kamera Live Focus 2 MP (f/2.4)
Sistem Operasi Android 10
Baterai 5.000 mAh, fast charging 15 Watt
Fitur Lainnya Bluetooth v4.2, WiFi 802.11 b/g/n 2.4GHz, Face Unlock
Warna Black, White dan Navy
Harga Rp 1,8 juta (3 GB/32 GB)
Rp 2 juta (4 GB/64 GB)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.



Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com