Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Reno7 Series Bakal Masuk Indonesia, Oppo?

Kompas.com - 26/11/2021, 14:31 WIB

KOMPAS.com - Oppo baru saja merilis smartphone Reno7 series di negara asalnya, China. Ada tiga model yang masuk keluarga Reno7 series, yaitu Oppo Reno7, Reno7 Pro, dan Reno7 SE.

Bila menilik kehadiran seri Oppo Reno5 dan Reno6 sebelumnya, peluncuran seri Reno di Indonesia biasanya tak berselang lama dari waktu perilisan di China, yakni hanya berjarak satu hingga dua bulan saja.

Lantas, apakah Reno7 series akan di pasarkan di Indonesia dalam waktu dekat?

Menjawab pertanyaan ini, PR Manager Oppo Indonesia Aryo Meidianto mengatakan bahwa pihaknya belum memiliki informasi apa pun soal kehadiran Reno7 series di Indonesia.

Baca juga: Oppo Reno7, Reno7 Pro, dan Reno7 SE Meluncur, Ini Harga dan Speknya

"Belum ada informasi apa-apa (soal Reno7). Sampai awal Januari 2022, kami masih fokus ke Oppo A95 (yang dirilis 18 November 2021)," kata Aryo.

Ia menegaskan bahwa Oppo A95 adalah ponsel penutup smartphone Oppo yang diluncurkan di Indonesia pada tahun 2021. Di samping itu, kata Aryo, belum bisa dipastikan pula bahwa Reno7 series ini juga akan dijual di Tanah Air.

"Tidak semua yang meluncur di China dan negara lain akan meluncur di sini. Sebaiknya tidak terlalu tenggelam dengan euforia peluncuran (ponsel Oppo) di Tiongkok," kata Aryo melalui pesan singkat kepada KompasTekno, Jumat (26/11/2021).

Karena bila terlalu tenggelam, Aryo mengatakan, dikhawatirkan spesifikasi ponsel Oppo yang dipasarkan di Indonesia justru berbeda dengan yang dipasarkan di negara lain.

"Nanti takutnya semua berbeda seperti OPPO A95 yang hadir dengan NFC cuma di Indonesia," pungkas Aryo.

Oppo Reno6 disambut baik

Secara tampilan, boks penjualan Reno6 serupa dengan pendahulunya, di mana desain kotak didominasi warna hijau tosca.

Di bagian pojok kiri atas, terulis angka 6 dengan ukuran yang lumayan besar. Sementara di bagian bawahnya hanya tertera kalimat Oppo Reno6.

Secara desain, Reno6 masih mengusung layar AMOLED berbentang 6,4 inci, dengan desain 3D curved seperti pendahulunya. Layar tersebut juga mendukung refresh rate 90 Hz dan 180 Hz touch sampling rate.KOMPAS.com/BILL CLINTEN Secara tampilan, boks penjualan Reno6 serupa dengan pendahulunya, di mana desain kotak didominasi warna hijau tosca. Di bagian pojok kiri atas, terulis angka 6 dengan ukuran yang lumayan besar. Sementara di bagian bawahnya hanya tertera kalimat Oppo Reno6. Secara desain, Reno6 masih mengusung layar AMOLED berbentang 6,4 inci, dengan desain 3D curved seperti pendahulunya. Layar tersebut juga mendukung refresh rate 90 Hz dan 180 Hz touch sampling rate.
Bila Oppo Reno7 series dipasarkan di Indonesia, lini ponsel ini bakal menjadi suksesor dari Oppo Reno6 series.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com