Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xiaomi 12 Series Ludes dalam 5 Menit di China

Kompas.com - 03/01/2022, 14:28 WIB
Kevin Rizky Pratama,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber Gizmochina

  • Xiaomi 12X (8 GB/128 GB) - 3.199 Yuan (sekitar Rp 7,1 juta)

  • Xiaomi 12X (12 GB/256 GB) - 3.799 Yuan (sekitar Rp 8,5 juta)
  • Baca juga: Fitur Baru MIUI 13, Ponsel Xiaomi Jadi Lebih Cepat dan Mirip Apple iOS

    Spesifikasi Xiaomi 12 series

    Sebagai perangkat yang dibanderol dengan harga tertinggi, Xiaomi 12 Pro membawa layar beresolusi 2K (3.200 x 1.440 piksel) 12-bit warna dengan refresh rate 120 Hz dan tingkat kecerahan hingga 1.500 nits.

    Ponsel ini dibekali dengan tiga kamera 50 MP yang terdiri dari kamera utama 50MP dengan sensor Sony IMX 707 disertai dengan OIS, kamera telephoto 50 MP, dan kamera ultrawide 50 MP.

    Xiaomi 12 Pro ditopang dengan baterai 4.600 yang mendukung fast charging 120 Watt.

    Sementara Xiaomi 12 "reguler" dibekali dengan ukuran layar yang lebih kecil yakni 6,28 inci. Baterainya pun lebih rendah yakni 4.500 mAh dengan dukungan fast charging 67 Watt.

    Layar Xiaomi 12 mendukung tingkat kecerahan cahaya mencapai 1.100 nits, alih-alih 1.500 nits seperti di Xiaomi 12 Pro.

    Sedangkan di bagian punggung, Xiaomi 12 memiliki kamera utama 50 MP dengan sensor Sony IMX 766, kamera ultrawide 13 MP, dan kamera tele-macro 5 MP.

    Kemudian ada Xiaomi 12X yang dijual secara eksklusif di daratan China. Ponsel ini mengusung spesifikasi yang paling rendah di antara ketiganya dengan spesifikasi mencakup layar AMOLED 6,28 inci yang mendukung refresh rate 120 Hz.

    Konfigurasi kamera dan baterai pada Xiaomi 12X juga serupa dengan Xiaomi 12 "reguler". Hanya saja, Xiaomi 12X ditenagai oleh chip Snapdragon 870.

    Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

    Halaman:
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com