Saat mengelilingi toko, belum ditemukan opsi yang muncul untuk menonton Galaxy Unpacked di 837X.
KompasTekno mengunjungi "toko virtual" Samsung di Decentraland menggunakan browser Mozilla FireFox versi terbaru di laptop Macbook Pro 2014 dengan RAM 8 GB.
Beberapa saat mengitari 837X, kipas laptop berdengung kencang dan akhirnya situs Decentraland tertutup paksa.
Baca juga: Bocoran Tampang Samsung Galaxy Tab S8 Ultra, Punya Bezel Tipis dan Poni
Hal ini terjadi karena visual 3D dari masing-masing karakter pengunjung dan gedung virtual bakal dimuat secara bersamaan dalam satu waktu di browser.
Samsung Galaxy S22 series yang bakal dirilis malam ini akan menjadi penerus jajaran ponsel flagship milik raksasa teknologi asal Korea Selatan itu.
Berdasarkan rumor yang beredar sebelumnya, Samsung Galaxy S22 series hadir dalam tiga model, antara lain Galaxy S22 reguler, Galaxy S22 Plus, dan Galaxy S22 Ultra, dengan spesifikasi yang berbeda.
Dilansir dari situs resmi Samsung, Galaxy S22 series bakal bisa langsung dipesan di Indonesia bertepatan dengan acara peluncuran. Meski sudah ada info pemesanan, harga dari Samsung Galaxy S22 series juga belum diumumkan oleh perusahaan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.