KOMPAS.com - Warganet Twitter ramai membicarakan mengenai WhatsApp eror (WA eror) akibat mengirim chat yang tiba-tiba menyebabkan bug/force close. Chat tersebut berupa tautan “wa(.)me(/)settings” yang ditulis tanpa tanda kurung buka tutup dan petik dua.
Saat pengguna mengirim tautan tersebut, WA pun tiba-tiba force stop dan memunculkan notifikasi di pop up berupa “WhatsApp closed because this app has a bug” atau “Your version of WhatsApp doesn’t support this content”.
Akibatnya, baik pengirim chat maupun penerima tidak dapat mengakses WhatsApp. Bug ini terpantau hanya terdampak bagi pengguna Android saja.
Berdasarkan percobaan KompasTekno melalui aplikasi WhatsApp Android versi 2.23.11.18, pengirim tautan tidak terdampak apa pun. Artinya, pengirim masih bisa mengakes chatroom WA. Kendati demikian, penerima masih terdampak eror karena menerima tautan tersebut.
Nah, apabila Anda mengalami WhatsApp eror gara-gara "wa me settings", baik itu pengirim atau penerima, bisa mengatasinya dengan cara berikut.
Baca juga: Jangan Pernah Kirim “WA Me Settings” atau Aplikasi WhatsApp Bakal Eror!
Perlu diperhatikan apabila pengguna akan menghapusnya lewat WA Web pastikan akun Anda telah terhubung di WA Web atau WA Desktop. Begini cara menghapusnya.
Jika pengirim masih bisa mengakses chatroom, maka dapat menggunakan fitur “Delete for everyone” untuk menghilangkah chat tersebut lewat HP. Dengan begitu, chat tersebut akan hilang dari chatroom penerima maupun pengirim. Berikut ini caranya:
Apabila pengirim juga tidak dapat membuka aplikasi WA di HP maka bisa menghapusnya melalui WhatsApp Desktop/WA Web seperti pada langkah pertama.
Baca juga: Apakah Chat di WhatsApp Bisa Membuat Memori HP Penuh? Begini Penjelasannya
Di Twitter, beberapa pengguna menyarankan untuk menghapus chatroom dengan fitur “Clear chat” . Artinya, seluruh riwayat obrolan di chatroom akan terhapus. Tentu hal ini cukup krusial terlebih lagi apabila Anda memiliki isi pesan yang penting.
Maka dari itu, pengguna cukup menghapus chat “wa(.)me(/)settings” melalui fitur “Delete for everyone” atau “Delete for me” saja tanpa perlu menghapus seluruh isi chat. Semoga membantu.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.