Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Google Pixel Bikin iPhone 14 Pro "Pingsan" Berkali-kali

Kompas.com - 24/06/2023, 09:00 WIB
Caroline Saskia,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Membandingkan keunggulan produk sendiri dengan kompetitor sudah menjadi hal yang lumrah di industri periklanan. Kali ini, raksasa Google membandingkan duo smartphone teranyarnya, Google Pixel 7 dan Pixel Fold dengan iPhone 14 Pro.

Google mengunggah iklan yang dipecah ke dalam lima video bertajuk “BestPhoneForever” ke kanal YouTube-nya. Dari video yang diunggah, iPhone 14 Pro digambarkan “pingsan” selama tiga kali.

Kondisi yang pertama disebabkan karena iPhone 14 Pro memiliki daya baterai yang sangat lemah. Kemudian, iPhone 14 Pro kembali terjauh karena terpukau dengan lebarnya layar dari Google Pixel Fold.

Dalam video berjudul “#BestPhonesForever: Plateau” yang menjadi seri iklan pertama, Google Pixel dan iPhone digambarkan sedang berdiri di atas pegunungan melihat pemandangan. Obrolan dibuka dengan curhatan hati iPhone 14 Pro yang sudah menginjak usia 14 tahun.

Baca juga: Pixel Fold Resmi Meluncur, Ponsel Lipat Pertama Buatan Google

Obrolan demi obrolan dilontarkan, keduanya terlihat saling memuji keunggulan masing-masing. Namun, dialog yang digunakan iPhone 14 Pro seolah ingin mengakui bahwa kemampuannya tidak dapat menandingi keunggulan dari Google Pixel.

"Mode Astrophotography, Call Assist, Zoom 30x. Kamu bisa melakukan banyak hal yang mungkin tidak akan pernah bisa kulakukan," jelas iPhone 14 Pro saat memuji Google Pixel 7.

Tidak lama setelah melakukan obrolan, iPhone 14 Pro mendadak mati di atas bukit. Hal tersebut disebabkan daya ponsel perangkat lemah. Layar iPhone 14 Pro menampilkan logo kotak baterai berwarna merah.

Video tersebut ingin mengilustrasikan bahwa baterai iPhone ternyata tidak seawet itu.

Beralih ke episode selanjutnya, “#BestPhonesForever: Seeing Star", iPhone 14 Pro dan Google Pixel sedang berbaring di rumput dan menghadap ke langit. Walau suasananya malam hari, langit terlihat tetap terang karena muncul berbagai macam bintang.

Google Pixel 7 mengatakan bahwa ada ribuan bintang di langit, tetapi iPhone 14 Pro kebingungan mendengar pernyatan tersebut. Pixel 7 melanjutkan bahwa ia dapat melihat nebula Lagoon dan galaksi Andromeda.

"Seperti apa? Tapi, rasanya pasti menyenangkan bisa melihat mereka (bintang di langit) seperti dirimu," ungkap iPhone 14 Pro.

Percakapan tersebut tampaknya ingin mengunggulkan fitur Astrophotography yang memungkinkan perangkat memotret langit di malam hari.

Google Pixel yang sedang menyelamatkan iPhone 14 Pro dengan fitur Lifesafer, fitur yang memungkinkan perangkat berbagi bateraiYouTube/Google Google Pixel yang sedang menyelamatkan iPhone 14 Pro dengan fitur Lifesafer, fitur yang memungkinkan perangkat berbagi baterai

Sementara itu, video ketiga berjudul “#BestPhonesForever: Sketchy Wi-Fi", Google Pixel 7 ingin mengunggulkan fitur VPN gratis yang ada di perangkat. Fungsi VPN dapat melindungi keamanan data pengguna walau tengah tersambung koneksi Wi-Fi di tempat umum.

Namun, karena tidak dibekali fitur tersebut, iPhone tampak panik dan ketakutan datanya akan diretas. Mengingat layanan VPN di Apple tidak dapat diakses secara cuma-cuma, alias gratis, di video tersebut Apple pun memilih untuk mengaktifkan fitur Airplane Mode saja.

Baca juga: Opera Luncurkan VPN Gratis untuk Pengguna iPhone

Selanjutnya, video di episode keempat, iPhone14 Pro dan Google Pixel 7 sedang berjemur di pantai. Namun, iPhone dalam kondisi tidak sadarkan diri karena baterianya lemah.

Agar bisa sadar kembali, Google Pixel membalikkan posisi layar iPhone ke bawah dan menidurkan dirinya di atas punggung iPhone. Layar Google Pixel pun langsung memberi notifikasi bahwa ponsel sedang melakukan sharing battery (berbagi baterai).

“Terima kasih sudah mengisi daya saya, saya bahkan tidak tahu bahwa hal tersebut bisa dilakukan,” ujar iPhone 14 Pro, sebagaimana dikutip KompasTekno dari YouTube Google, Sabtu (23/6/2023).

Lagi-lagi, Google ingin menyindir bahwa Apple tidak memiliki kemampuan berbagi baterai seperti Google Pixel 7. Google ingin menunjukkan fitur "Battery Share" sangat berguna bagi pengguna lain yang tidak dapat melakukan pengisian daya di tempat publik.

Berlanjut ke episode iklan kelima, video “#BestPhonesForever: Opening Up” mengilustrasikan kedua perangkat berada di taman kota, sedang menghadap gedung pencakar langit di sore hari. Tiba-tiba, iPhone 14 Pro bertanya apakah di dunia ini ada hal yang benar-benar baru.

Baca juga: Video YouTube Ini Bikin HP Pixel Crash

Sontak, Google Pixel Fold pun bertanya kembali “Apakah kamu (iphone) tidak menyadari ada sesuatu yang baru tentangku?”, iPhone 14 Pro pun menyebut seluruh keunggulan Google Pixel, sekaligus memamerkan fitur-fitur barunya.

Namun, karena semua tebakan iPhone 14 Pro salah, Google Pixel langsung membuka lipatan ponsel untuk menunjukkan lebar layar sekundernya. Kaget melihat pemandangan tersebut, iPhone 14 Pro bergeming dan jatuh ke arah belakang.

Ringkasnya, dari lima video yang diunggah Google, perusahaan ingin menunjukkan bahwa kekurangan yang ada pada iPhone 14 Pro dimilikli oleh Google Pixel dalam satu genggaman.

Mulai dari fitur pengisian daya nirkabel terbalik (Battery Share), fitur VPN gratis untuk melindungi data pengguna, fitur fotografi (Astrophotography, Photo Unblur), Call Assist, baterai yang lebih awet, dan sebagainya.

Sementara itu, semua fitur di atas absen di iPhone, setidaknya begitu menurut Google. Keseluruhan iklan dikemas dengan menarik dan menyenangkan, jika Anda tertarik untuk menonton, bisa klik tautan berikut ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com