Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dapat Unique Code untuk Beli Tiket Konser Taylor Swift di Singapura? Begini Cara Cek dan Belinya

Kompas.com - Diperbarui 07/07/2023, 10:50 WIB
Soffya Ranti

Penulis

KOMPAS.com - Penjualan tiket konser Taylor Swift “The Eras Tour” di Singapura General on Sale dimulai hari ini, Jumat, 7 Juli 2023 pukul 12.00 (SGT) atau jam 11.00 WIB.

Bagi Swifties (julukan penggemar Taylor Swift) yang berhasil mendapatkan unique code di e-mail akan berkesempatan mengakses ticketmaster.sg untuk pembelian tiket konser Taylor Swift di Singapura.

Kode unik konser Taylor Swift di Singapura yang diterima pada 5 Juli 2023 inilah yang akan menjadi akses khusus para penggemar membeli tiket dengan ketentuan maksimal empat tiket. Meskipun tidak diinformasikan detail waktu menerima kode akses, penggemar diharapkan terus mengecek email secara berkala dan memeriksa folder spam/sampah.

Dilansir dari video TikTok dengan handle @mswizzle1105, selain melalui e-mail, penggemar yang terpilih juga akan menerima kode akses lewat SMS dari Ticketmaster.

Lantas, bagaimana langkah-langkah mengecek kode akses dan cara pembeliannya? Selengkapnya KompasTekno merangkum cara cek kode akses hingga pembeliannya.

Baca juga: Harga Tiket Konser Taylor Swift The Eras Tour di Singapura dan Cara Belinya

Cara cek dan beli tiket konser Taylor Swift di Singapura

  • Buka e-mail Anda
  • Buka kotak masuk e-mail maupun folder spam. Apabila Anda menerima e-mail dari ticketmaster.sg, maka Anda terpilih untuk bisa mengakses pembelian tiket
  • Nantinya akan muncul link khusus menuju laman jadwal konser Taylor Swift “The Eras Tour” serta kode akses tertentu
  • Selanjutnya, salin kode akses dan klik link tersebut
  • Anda akan diarahkan ke laman jadwal konser Taylor Swift “The Eras Tour”
  • Apabila waiting room belum terbuka, Anda akan masuk ke laman bernama “Lobby”
  • Setelah menunggu beberapa saat,  klik “Join Waiting Room”
  • Selanjutnya Anda masuk ke laman antrian. Nantinya Anda akan mengetahui waktu tunggu dan jumlah penggemar yang mengantre sebelum masuk ke laman pembelian di ticketmaster.sg
  • Catatan, saat menunggu di waiting room, pastikan Anda tidak me-refresh halaman agar laman tidak terulang dan kembali dari awal
  • Selanjutnya, akan muncul pop-up yang mengharuskan memasukkan kode akses khusus yang Anda terima. Kode akses inilah yang menghubungkan ke laman ticketmaster.sg
  • Maka dari itu, pastikan menggunakan e-mail yang sama saat mendaftar akun ticketmaster.sg.
  • Nantinya akan ada tulisan "Find Tickets" di setiap tanggal yang tersedia
  • Pilih section sesuai keinginan, masukkan jumlah pembelian, dan klik "Best Available” dan Anda akan mengisi captcha
  • Setelah berhasil, Anda akan menerima halaman detail informasi pembelian tiket
  • Pilih metode pembayaran yang diinginkan. Apabila pembayaran telah berhasil, tiket yang sudah sukses dibeli dapat dilihat di menu "My Ticket"

Baca juga: Cara Beli Tiket Konser Taylor Swift Eras Tour di Singapura

Perlu diperhatikan bahwa penggemar diharapkan untuk menjaga kerahasiaan kode akses yang diperoleh. Selain itu pembelian tiket maksimal empat akun per kode akses.

Pastikan telah menyimpan detail informasi pembayaran sebelum melakukan pembelian agar proses pembayaran berjalan lancar.

Harga dan seatplan konser Taylor Swift di Singapura

Seatplan Taylor Swift di Singapuraticketmaster.sg Seatplan Taylor Swift di Singapura

Standard

  • CAT 1: 348 SGD atau Rp 3,8 juta
  • CAT 2: 328 SGD atau Rp 3,6 juta
  • CAT 3: 288 SGD atau Rp 3,2 juta
  • CAT 4: 248 SGD atau Rp 2,7 juta
  • CAT 5: 168 SGD atau Rp 1,8 juta
  • CAT 6: 108 SGD atau Rp 1,2 juta

VIP

  • VIP 1: 1.228 SGD atau Rp 13,6 juta
  • VIP 2: 728 SGD atau Rp 8 juta
  • VIP 3: 628 SGD atau Rp 7 juta
  • VIP 4: 528 SGD atau Rp 5,8 juta
  • VIP 5: 428 SGD atau Rp 4,8 juta
  • VIP 6: 328 SGD atau Rp 3,6 juta
  • Tiket VIP Taylor Swift The Eras Tour sudah termasuk merchandise sesuai dengan kategori masing-masing VIP

Penggemar juga perlu mengetahui bahwa harga di atas belum termasuk biaya pemesanan (booking fee). Berikut ini rincian biaya pemesanan yang perlu diketahui:

  • Harga tiket 500 SGD atau kisaran Rp 5 jutaan ke atas akan dikenakan biaya pemesanan: 20 SGD per tiket atau sekitar Rp 220.000
  • Harga tiket antara 301 SGD dan 500 SGD atau kisaran Rp 3 hingga Rp 5 jutaan akan dikenakan biaya pemesanan 10 SGD per tiket atau sekitar Rp 111.000
  • Harga tiket antara 1 SGD dan 300 SGD atau sekitar Rp 11.000 hingga 300 SGD atau sekitar Rp 3 jutaan akan dikenakan biaya pemesanan 6 SGD per tiket atau sekitar Rp 66.000

Harga tiket konser Taylor Swift “The Eras Tour” di atas menyesuaikan konversi nilai tukar rupiah terhadap dolar Singapura. Maka dari itu, bisa jadi harga dapat berubah sewaktu-waktu sesuai konversi. 

Dilansir dari laman ticketmaster.sg penggemar harus memperhatikan bahwa kode akses yang diterima tidak menjamin penggemar bisa mendapatkan tiket. Tiket dijual berdasarkan siapa cepat dia dapat. Artinya, penggemar masih harus tetap "War" saat melakukan pembelian tiket konser Taylor Swift di Singapura. 

Baca juga: 5 Cara Cek Kecepatan Internet di HP dan Laptop Sebelum War Tiket Konser

Informasi selengkapnya terkait tiket konser Taylor Swift di Singapura bisa menuju laman resmi ticketmaster.sg dan Instagram promotor dengan handle @aegpresentsasia. Semoga membantu.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com