Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Daftar Game Baru September 2023, Ada "Starfield" dan "EA Sports FC 24"

Kompas.com - 30/08/2023, 12:00 WIB
Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber IGN

Pemain bisa memotret foto berbagai Pokemon yang misterius dan mengikuti aktivitas "Orienteering" untuk menguak misteri Kitakami.

Baca juga: Beda PlayStation Portal dari Konsol Genggam Lain, Termasuk Tak Bisa Install Game

Konten tambahan "The Teal Mask" dirilis pada 13 September secara eksklusif di konsol Nintendo Switch. Soal harga, "The Teal Mask" dan "The Indigo Disk" dijual dalam satu paket, dengan harga 34.99 dollar AS (Rp 533.877).

3. Mortal Kombat 1

Setelah empat tahun menunggu, akhirnya gamers bisa menikmati game terbaru dari seri "Mortal Kombat", yakni "Mortal Kombat 1".

Game fighting yang menonjolkan pertarungan penuh darah ini, merupakan pembuatan ulang (reboot) dari seri dengan nama yang sama.

Dengan demikian, ini merupakan reboot "Mortal Kombat" yang kedua setelah "Mortal Kombat 2011", yang dulu dirilis untuk PC, PlayStation 3 (PS3), Xbox 360, dan PlayStation Vita (PS Vita).

Dalam reboot kali ini, alam semesta "Mortal Kombat" diciptakan oleh karakter ikonik Liu Kang yang kini menjadi Dewa Api. Alam semesta ini dibuat untuk mempertahankan dunia bebas konflik, yang berbeda dengan dunia "Mortal Kombat" sebelumnya.

Namun demikian, Liu Kang akan menghadapi ancaman besar yang berpotensi menghancurkan kedamaian yang diciptakannya.

Karena merupakan alam semesta yang baru, setiap karakter pun memiliki latar belakang yang berbeda dibanding game sebelumnya. Contohnya saja Baraka, yang dulunya merupakan ras mutan yang nomadik.

Di "Mortal Kombat 1", Baraka menjadi seorang pedagang yang terpapar virus Tarkat misterius, sebelum akhirnya diasingkan ke dunia Outworld yang kejam.

Masih bicara soal karakter, "Mortal Kombat 1" menghadirkan 21 karakter seperti Kung Lao, Scorpion, Sub-Zero, Johnny Cage, dan Raiden. NetherRealm Studios selaku developer juga memperkenalkan karakter baru dari serial televisi "The Boys", "Invincible", dan "Peacemaker".

Selain cerita dan karakter baru, "Mortal Kombat 1" membawa sistem gameplay anyar, yakni "Kameo Fighters". "Kameo Fighters" merupakan karakter pendukung (support) yang bisa dipanggil di tengah pertarungan, untuk melakukan serangan dan kombo.

Terdapat sekitar 20 "Kameo Fighters" yang bisa dipilih, misalnya Jax, Goro, Cyrax, dan Sonya.

Ada juga mode game baru bertajuk "Invasion Mode". Dalam mode ini, pemain akan menelusuri peta (map) board game, seolah-olah gamers sedang bermain "Mario Party" atau "Monopoly".

Sepanjang mode, gamers bakal bertarung dengan berbagai musuh, menyelesaikan sejumlah minigame "Test Your Might", dan lain-lain. Usai menyelesaikan setiap misi tersebut, pemain bakal mendapatkan hadiah berupa kosmetik atau mata uang dalam game.

"Mortal Kombat 1" menyambangi PC (lewat Steam, Epic Games Store), PS5, Xbox Series X/S, dan Nintendo Switch pada 19 September. Game tersebut dijual seharga Rp 759.000 di Steam dan Epic Games Store serta Rp 990.000 di PS5.

Sementara itu, "Mortal Kombat 1" dipatok dengan harga jual 69.99 dollar AS (sekitar Rp 1 juta) di Xbox Series X/S dan Nintendo Switch.

4. Cyberpunk 2077: Phantom Liberty

Cyberpunk 2077: Phantom LibertySteam Cyberpunk 2077: Phantom Liberty

Selain "Pokemon Scarlet and Violet", game "Cyberpunk 2077" juga mendapatkan konten tambahan pada September ini.

Expansion berjudul "Cyberpunk 2077: Phantom Liberty" ini menghadirkan jalan cerita baru, area, senjata, dan masih banyak lagi.

Sebagai karakter bernama "V", pemain akan mengerjakan misi untuk menyelamatkan presiden New United States of America (NUSA), setelah pesawat ulang aliknya ditembak jatuh di Dogtown, yakni area baru yang paling mematikan di Night City.

Sepanjang perjalanannya, V akan bertemu dengan agen Federal Intelligence Agency (FIA) bernama Solomon Reed. Reed diperankan oleh aktor kenamaan Hollywood, Idris Elba.

Tidak hanya karakter baru, gamers juga bisa berinteraksi lagi dengan karakter lama, seperti Johnny Silverhand yang diperankan oleh Keanu Reeves.

Konten tambahan "Phantom Liberty" memperkenalkan berbagai senjata anyar yang mematikan, yaitu Order, Grit, Warden, Osprey, Hercules, dan Rasetsu.

Osprey, misalnya, merupakan senapan Sniper dengan magasin dan pembidik yang besar, sehingga cocok untuk misi penyusupan (stealth).

Terdapat juga sistem skill tree baru bernama "Relic". Skill tree ini menawarkan beragam kemampuan baru untuk implan "Cyberware" yang digunakan pemain.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com