Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

iOS 17 Bisa Bantu Jaga Kesehatan Mata, Begini Cara Aktifkan Fiturnya

Kompas.com - 22/09/2023, 18:30 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

KOMPAS.com- Sistem operasi terbaru untuk iPhone, iOS 17, membawa segudang pembaruan fitur. Dari sekian banyak fitur baru, salah satunya yang cukup menarik adalah iOS 17 dapat membantu menjaga kesehatan mata pengguna saat menatap layar iPhone.

Baca juga: 7 Fitur iOS 17 yang Menarik Dicoba, Ada Poster Kontak dan Mode StandBy

Penerus iOS 16 itu dibekali dengan fitur Screen Distance atau Jarak Layar. Untuk diketahui, Screen Distance adalah fitur yang memungkinkan pengguna mendapat peringatan apabila menatap layar iPhone terlalu dekat.

Sebagai informasi, menurut Apple, jarak layar iPhone dengan pengguna yang ideal adalah lebih dari 12 inci atau 30 cm. Jarak layar iPhone yang terlalu dekat dengan pandangan pengguna bisa menggangu kesehatan mata.

Dengan Screen Distance, kesehatan mata pengguna dapat lebih terjaga. Sebab, fitur ini dapat memberikan peringatan pada pengguna ketika tengah menatap layar iPhone terlalu dekat.

Ketika pengguna menatap layar iPhone terlalu dekat dengan jarak kurang dari 12 inci, Screen Distance bakal memberi peringatan yang menutup tampilan layar. Pengguna diminta untuk menjauhkan layar lebih dari sekitar 12 inci atau sejauh jangkauan lengan.

Layar iPhone bakal terus tertutup dengan peringatan itu jika pengguna belum menjauhkannya sesuai dengan jarak yang diminta. Dengan fitur ini, pengguna yang perhatian terhadap kesehatan mata bisa terbantu dalam upaya menjaganya.

Lantas, bagaimana cara mengaktifkan Screen Distance di iPhone iOS 17 buat bantu jaga kesehatan mata? Jika tertarik untuk mencoba fitur ini, berikut adalah penjelasan lengkap cara mengaktifkan Screen Distance di iPhone iOS 17.

Baca juga: 10 Perbedaan iOS 16 dan iOS 17 yang Perlu Diketahui, Apa Saja?

Cara mengaktifkan Screen Distance di iPhone iOS 17

  • Langkah pertama adalah buka menu pengaturan di iPhone yang sudah menggunakan iOS 17.
  • Berikutnya, pilih menu pengaturan “Durasi Layar” atau “Screen Time”.
  • Kemudian, pilih opsi “Jarak Layar” atau “Screen Distance”.
  • Terakhir, geser toggleuntuk mengaktifkan opsi “Screen Distance”.
    Cara mengaktifkan Screen Distance di iPhone iOS 17.KOMPAS.com/Zulfikar Hardiansyah Cara mengaktifkan Screen Distance di iPhone iOS 17.
  • Jika sudah aktif, pengguna bakal menerima peringatan seperti ini “iPhone Mungkin Terlalu Dekat”, saat tengah menatap layar iPhone terlalu dekat.
  • Peringatan tersebut bakal terus muncul sampai pengguna sedikit menjauhkan layar iPhone dari pandangan dengan jarak yang dianjurkan.
  • Setelah layar iPhone dan pandangan pengguna sudah berada dalam jarak yang ideal, pengguna bisa klik opsi “Lanjutkan” untuk menutup peringatan dan kembali mengoperasikan iPhone.
    Tampilan cara kerja Screen Distance. Screen Distance bakal menutup layar iPhone dan memberi peringatan pada pengguna jika jarak pandangnya ke layar terlalu dekat. KOMPAS.com/Zulfikar Hardiansyah Tampilan cara kerja Screen Distance. Screen Distance bakal menutup layar iPhone dan memberi peringatan pada pengguna jika jarak pandangnya ke layar terlalu dekat.

Cukup mudah bukan cara mengaktifkan Screen Distance di iPhone iOS 17? Perlu diketahui, fitur ini sayangnya tidak tersedia di semua model iPhone.

Untuk mendeteksi jarak pandangan pengguna pada layar, Screen Distance menggunakan sensor TrueDepth di iPhone, sensor yang juga dipakai buat sistem keamanan biometrik pemindaian wajah Face ID.

Jadi, fitur Screen Distance hanya bisa diakses pada model iPhone yang sudah mendukung Face ID, seperti iPhone XR, iPhone XS, iPhone 11, dan lain sebagainya.

Baca juga: Ramai soal Fitur Unik iOS 17 buat Kenalan sama Orang Baru, Apa Itu?

Demikianlah penjelasan mengenai cara mengaktifkan Screen Distance di iPhone iOS 17, yang dapat dimanfaatkan untuk membantu menjaga kesehatan mata saat menatap layar iPhone, selamat mencoba.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Smartwatch Huawei Watch Fit 3 Meluncur, Desain Mirip Apple Watch

Smartwatch Huawei Watch Fit 3 Meluncur, Desain Mirip Apple Watch

Gadget
Apple Pencil Pro Meluncur, Bawa Fitur Meremas dan 'Haptic Feedback'

Apple Pencil Pro Meluncur, Bawa Fitur Meremas dan "Haptic Feedback"

Gadget
Pixel 8A Meluncur, Ponsel 'Murah' Google dengan Layar 120 Hz

Pixel 8A Meluncur, Ponsel "Murah" Google dengan Layar 120 Hz

Gadget
Foto Deepfake Rihanna dan Katy Perry Hadiri Met Gala 2024 Viral di X Twitter

Foto Deepfake Rihanna dan Katy Perry Hadiri Met Gala 2024 Viral di X Twitter

Internet
Chip Apple M4 Meluncur, Genjot AI dengan Neural Engine Lebih Kencang

Chip Apple M4 Meluncur, Genjot AI dengan Neural Engine Lebih Kencang

Hardware
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Riset Canalys: Pasar Tablet Naik Tipis, Apple Masih Teratas

Riset Canalys: Pasar Tablet Naik Tipis, Apple Masih Teratas

e-Business
Pertama Kali, Sinyal Bluetooth Bisa Dikirim ke Satelit 600 Km di Orbit

Pertama Kali, Sinyal Bluetooth Bisa Dikirim ke Satelit 600 Km di Orbit

Internet
Tablet Apple iPad Air 2024 Meluncur, Ada Model Layar 13 Inci dan Pakai Chip M2

Tablet Apple iPad Air 2024 Meluncur, Ada Model Layar 13 Inci dan Pakai Chip M2

Gadget
iPad Pro 2024 Meluncur, Tablet Apple Paling Tipis dan Pakai Chip M4

iPad Pro 2024 Meluncur, Tablet Apple Paling Tipis dan Pakai Chip M4

Gadget
Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Software
Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com