Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

25 Game Baru yang Rilis Januari 2024, Ada "Tekken 8" dan "The Last of Us Part II Remastered"

Kompas.com - 01/01/2024, 19:20 WIB
Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

Sumber ign.com

Jadi, game tidak terasa patah-patah saat dimainkan.

Di luar urusan grafik, The Last Of Us Part II Remastered menghadirkan mode baru No Return. Mode ini mengusung genre roguelike, sehingga pengguna akan mengulang dari awal game apabila darah alias hit points (HP) karakter mencapai titik nol.

Dalam mode tersebut, pemain bisa bermain sebagai karakter Ellie, Joel, Abby, Dina, Tommy, dan lain-lain. Masing-masing karakter ini disebut memiliki kemampuan (skill) yang berbeda, sehingga akan menawarkan pengalaman yang berbeda pula.

The Last of Us Part II Remastered segera meluncur pada 19 Januari 2024 di platform PS5. Game ini dibanderol seharga Rp 729.000, meningkat dibanding versi "reguler" yang dijual seharga Rp 579.000.

Baca juga: Gamer Tunanetra Tamatkan Game The Last of Us Part II

3. Apollo Justice: Ace Attorney Trilogy

Jika menginginkan game yang lebih menitikberatkan misteri ketimbang aksi, pengguna patut melirik game Apollo Justice: Ace Attorney Trilogy.

Game ini merupakan kompilasi dari tiga permainan bertajuk Apollo Justice: Ace Attorney, Phoenix Wright: Ace Attorney - Dual Destinies, dan Phoenix Wright: Ace Attorney - Spirit of Justice. Ketiga game ini dulunya dirilis di konsol handheld Nintendo DS dan 3DS.

Sepanjang permainan, pengguna bakal berperan sebagai pengacara amatir bernama Apollo Justice. Apollo akan mewakili berbagai pihak yang dituduh sebagai kriminal dan memastikan agar mereka tidak dijebloskan ke penjara.

Caranya, Apollo akan menyelidiki tempat kejadian perkara, baik itu tempat pembunuhan, perampokan, maupun tempat kejahatan lainnya. Selain itu, Apollo mesti bertanya ke berbagai saksi mata dan mengumpulkan barang bukti.

Nantinya Apollo bakal berdebat dengan jaksa di pengadilan. Ia harus mempersembahkan berbagai barang bukti, dan mencari kontradiksi dari pernyataan yang diberikan oleh saksi mata.

Apollo Justice: Ace Attorney Trilogy bakal diluncurkan pada 25 Januari 2024 di PC (lewat platform distribusi Steam), PS4, Xbox One, dan Nintendo Switch.

Anda bisa membeli trilogi visual novel ini dengan harga Rp 745.999 di Steam, serta 49,99 dollar AS (sekitar Rp 772.000) di Xbox dan Nintendo Switch. Harga game tersebut di PlayStation belum diumbar.

Baca juga: Daftar Game Terbaik 2023 Versi OpenCritic, Ada Zelda dan Marvels Spider-Man 2

4. Like a Dragon: Infinite Wealth

Like a Dragon: Infinite WealthSteam Like a Dragon: Infinite Wealth
Pengguna yang baru menamatkan game Like a Dragon Gaiden: The Man Who Erased His Name pada November 2023, sudah bisa menikmati game Like a Dragon terbaru pada Januari ini. Adapun game terbaru tersebut mengusung nama Like a Dragon: Infinite Wealth.

Like a Dragon: Infinite Wealth merupakan sekuel langsung dari Yakuza: Like a Dragon (2020). Seperti prekuelnya, game ini memungkinkan pengguna bermain sebagai dua karakter yang sudah dikenal di seri Like a Dragon, yakni Kasuga Ichiban dan Kiryu Kazuma.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com