Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fnatic Onic Juara MPL S13, Gelar Keempat Berturut-turut sejak Season 10

Kompas.com - 09/06/2024, 22:00 WIB
Yudha Pratomo

Penulis

Tapi Evos melakukan kesalahan dengan hanya memfokuskan serangan pada satu titik. Onic yang lebih siap melakukan team fight, justru mengeliminasi empat member Evos. 

Evo keteteran. Momentum ini dimanfaatkan Onic untuk memenangkan game kedua. 

Game ketiga, permainan agresif Onic

Pada menit awal game ketiga, kedua tim saling tarik ulur. Onic dan Evos sama-sama bermain lebih disiplin dan tidak tergesa-gesa. Hingga menit ke-2, belum ada satu pun kill terjadi. 

Pada menit ke-3, perebutan turtle terjadi. Evos mendapat turtle pertama. Pada perebutan turtle ini Onic sebenarnya tampak lebih dominan. Namun, Anavel Evos tiba-tiba muncul dan merebut turtle. 

Baca juga: Serupa Tapi Tak Sama, Ini Beda Game MOBA Honor of Kings dan Mobile Legends

Pada menit ke-4, Evos unggul jumlah kill 2-0. Namun, Onic mulai bangkit pada menit ke-5. Turtle kedua direbut oleh Onic. Team fight terjadi dan Onic memukul mundur Evos. Kairi Onic menjadi pemain menonjol dalam team fight kali ini.

Pada menit ke-8, kedua tim kembali berebut turtle. Team fight terjadi dan Onic mendapat turtle ketiga. Namun, Evos unggul dalam jumlah kill 4-2. Evos juga memimpin dalam jumlah gold. 

Hingga menit ke-10, kedua tim bermain sangat hati-hati. Team fight lebih minim terjadi. Team fight baru kembali terjadi pada menit 11 saat perebutan lord. 

Pada team fight ini, CW dari Onic mengeksekusi beberapa member Evos. Koordinasi CW dan Kairi sangat baik. Keduanya membuat pertahanan Evos berantakan. 

Pada menit ke-12, team fight kembali terjadi. Seperti game sebelumnya, Onic tampak lebih siap. Onic mengeliminasi empat member Evos menyisakan Anavel seorang diri. Meski unggul, Onic tidak tergesa-gesa. 

Pada menit ke-17, team fight terjadi saat perebutan lord. Pada pertempuran kali ini, Evos sedikit salah langkah. Evos sebenarnya bisa menekan Onic bahkan berhasil mengeliminasi Kairi. Namun, pola penyerangan Evos terlalu fokus pada satu titik dan tidak menyebar. Onic berhasil bertahan dan malah mengambil lord.

Dengan bantuan lord, Onic merangsek masuk ke base turret. Tiga base turret Evos diruntuhkan.  

Pertandingan berlangsung hingga menit ke-22. Evos sebenarnya berinisiatif melakukan penyerangan dan memulai perebutan lord. Tapi CW dari Onic tampil sangat efektif pada game ketiga ini. 

CW yang berperan sebagai marksman mengeksekusi satu demi satu member Evos yang "darahnya" sudah dikuras oleh member Onic lain. Pada menit ke-22 ini Onic kemudian masuk ke base turret Evos dan memenangkan game ketiga. Match point untuk Onic.

Game keempat, permainan disiplin Evos Glory

Pada menit-menit awal Evos tampil tanpa ragu. Wajar saja, karena game keempat ini adalah kesempatan terakhir Evos untuk bertahan. Dengan agresivitas Evos, CW dari Onic berhasil dieliminasi dalam waktu kurang dari satu menit. 

Evos pun mendapat turtle pertama pada menit kedua. Pergerakan Evos tampak lebih tersebar dan tidak hanya fokus pada satu titik serang. Evos menyebar ke area atas, tengah dan bawah. 

Pada early game ini Onic juga salah perhitungan. Lutpii dari Onic menusuk terlalu jauh ke area turtle dan malah dieliminasi oleh Evos. 

Kairi kembali menjadi kunci serangan Onic. Setelah keteteran pada menit awal, Onic mulai berani melakukan team fight. Kairi mengeliminasi dua member Evos. Meski demikian, Onic masih kalah jumlah kill 2-4 dari Evos. 

Hingga menit ke-7, Evos masih mendominasi. Team fight terjadi saat perebutan turtle kedua. Evos memenangkan team fight kali ini. 

Team fight kembali terjadi pada menit ke-10. Evos mendominasi dan mendapat lord pertama. Evos Glory pada game ini menampilkan pola serangan yang sangat rapi. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com