Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Intel Perkenalkan Thunderbolt 5, Bandwidth 120 Gbps dan Charge 240 Watt

Kompas.com - 14/09/2023, 06:49 WIB
Oik Yusuf,
Reza Wahyudi

Tim Redaksi

Sumber PC World

KOMPAS.com - Intel resmi memperkenalkan spesifikasi interface Thunderbolt 5. Melanjutkan kebiasaan, bandwith maksimum dari tipe koneksi baru ini berlipat dua dibanding Thunderbolt 4 sebelumnya.

Thunderbolt 5 kini memiliki bandwith 80 Gbps bi-drectional dari dan ke perangkat yang terhubung, dengan empat pipelene (2x 40 Gbps untuk transmit dan 2x 40 Gbps untuk receive), naik dari 40 Gbps di Thunderbolt 4.

Baca juga: Pengguna Android Ogah Pindah ke iPhone 15 meski Pakai USB-C

Apabila dihubungkan ke monitor beresolusi tinggi, Thunderbolt 5 juga bisa menjalankan mode "Bandwidth Boost" dengan cara menggunakan tiga pipelene untuk transmisi data ke perangkat yang terhubung (monitor) sehingga bandwith-nya menjadi 120 Gbps (3x 40 Gbps).

Walhasil, Thunderbolt 5 mampu mendukung keluaran display ke tiga monitor 4K sekaligus, masing-masing dengan refresh rate 144 Hz. Thunderbolt 5 pun diklaim cocok untuk gamer yang menuntut monitor dengan resolusi dan refresh rate tinggi.

Mode Bandwidth Boost di Thunderbolt 5 mampu meningkatkan bandwidth menjadi 120 Gbps untuk monitor dengan resolusi dan refresh rate tinggiIntel Mode Bandwidth Boost di Thunderbolt 5 mampu meningkatkan bandwidth menjadi 120 Gbps untuk monitor dengan resolusi dan refresh rate tinggi

"Kalau (Thunderbolt 5) mendeteksi layar yang membutuhkan bandwidth ekstra, maka mode Bandwidth Boost akan otomatis dinyalakan," ujar General Manager Client Connectivity Intel, Jason Ziller.

"Demikian juga sebaliknya, jika monitor itu dilepas untuk diganti dengan monitor lain, kecepatan koneksinya akan otomatis menyesuaikan," imbuh Ziller, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari PC World, Kamis (14/9/2023).

Sebelumnya, Thunderbolt 4 hanya bisa terhubung ke maksimal dua buah monitor 4K dengan refresh rate tak lebih dari 60 Hz. Thunderbolt 5 turut mendukung standar DisplayPort 2.1 dengan output display maksimal 10K (10.240 x 4.320 piksel, 60 Hz).

Baca juga: Intel Perkenalkan Thunderbolt 4

Keistimewaan lainnya dari Thunderbolt 5 adalah dukungan daya charging hingga 240 watt dan interface PCIe Gen 4, yang sama-sama berguna untuk gamer.

Daya charging tinggi bisa untuk menyokong laptop gaming yang haus listrik, sementara dukungan interface PCIe memungkinkan pemakaian perangkat PCIe Gen 4 seperti SSD yang kecepatannya dua kali lebih tinggi dibanding PCIe Gen 3 di Thunderbolt 4.

Bandwith tinggi disyaratkan untuk Thunderbolt 5, bukan opsional seperti di standar USB4.Intel Bandwith tinggi disyaratkan untuk Thunderbolt 5, bukan opsional seperti di standar USB4.

Intel pun memposisikan Thunderbolt 5 untuk kreator dan gamer yang perlu menggunakan laptop bersama perangkat yang membutuhkan bandwith besar, seperti monitor 4K tadi, SSD, hingga GPU eksternal. Thunderbolt 5 rencananya akan mulai hadir di laptop pada 2024.

Sedikit informasi, Thunderbolt adalah interface berkecepatan tinggi yang dikembangkan oleh Intel untuk laptop. Seperti Thunderbolt 4 sebelumnya, Thunderbolt 5 menggunakan tipe konektor USB C sehingga ikut mendukung standar USB4 v2 dan USB 3 20 Gbps.

Baca juga: Serupa tapi Tak Sama, Ini Beda Colokan Thunderbolt dan USB-C

Port Thunderbolt di laptop kompatibel dengan perangkat USB C. Namun, perangkat Thunderbolt mesti dihubungkan ke konektor Thunderbolt di laptop. Untuk membedakannya dari konektor USB C standar, konektor Thunderbolt ditandai dengan simbol petir.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com