Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejarah Web Browser dari Awal Ditemukan hingga Sekarang

Kompas.com - 19/10/2023, 12:15 WIB
Zulfikar Hardiansyah

Penulis

Sumber pcmag.com

KOMPAS.com - Browser atau web browser (peramban website) tampaknya telah menjadi bagian tak terpisahkan dengan kehidupan pengguna saat ini. Pasalnya, browser memegang peranan penting dalam memudahkan pengguna mengakses internet.

Sebagai informasi, web browser adalah program perangkat lunak yang digunakan untuk menjelajahi, mengambil, dan menampilkan informasi yang tersedia di jaringan internet World Wide Web (WWW). Mudahnya, web browser adalah software untuk browsing.

Baca juga: Melihat Kebangkitan dan Kejatuhan Web Browser Sebelum Era Google Chrome

Informasi yang dapat ditampilkan browser bisa berupa gambar, halaman web, video, dan konten lain yang semuanya terhubung melalui sistem hypertext dan dikategorikan dengan bantuan URL (Uniform Resource Identifiers).

Browser merupakan program klien karena berjalan pada perangkat milik pengguna. Browser bisa dibilang berfungsi sebagai antarmuka atau penjembatan antara pengguna dan segala konten di jaringan internet.

Beberapa fungsi browser antara lain, seperti membuka halaman website, menampilkan konten dari website, memudahkan dalam menjelajahi website, dan menyimpan data halaman website yang telah dikunjungi.

Tanpa browser, pengguna rasanya bakal kesulitan untuk mengakses atau menjelajahi informasi (browsing) di internet. Saat ini, ada banyak browser yang bisa dipakai dengan segudang fitur yang tersedia.

Browser-browser saat ini juga tengah berlomba untuk menggabungkan AI (Artificial Intelligence) ke platform. Sebelum banyak browser seperti saat ini, sebenarnya bagaimana sejarah perkembangannya?

Siapakah yang pertama kali menemukan web browser? Kapan browser ditemukan? Beberapa pengguna, terutama yang tengah belajar soal browser, mungkin ingin mengetahui lebih lanjut mengenai sejarah web browser.

Jika tertarik untuk mempelajari lebih lanjut, silakan simak penjelasan di bawah ini mengenai sejarah browser dari awal ditemukan hingga sekarang

Sejarah web browser

Awal mula ditemukan browser

Pengembangan web browser pertama kali tak lepas dari jaringan internet yang mulai hadir pada sekitar 1969. Jaringan internet memungkinkan komputer di tempat yang berbeda untuk bisa saling berkomunikasi dan bertukar informasi.

Kehadiran jaringan internet merupakan sebuah revolusi dalam proses komunikasi komputer antar pengguna. Namun, saat awal kehadirannya, jaringan internet belum bisa diakses secara umum. Jaringan internet cuma dipakai di institusi pendidikan dan bisnis.

Keterbatasan untuk mengakses jaringan internet itulah yang menjadi salah satu pendorong lahirnya web browser. Web Browser ditemukan pertama kali pada sekitar 1990 oleh Tim Berners-Lee, ilmuwan komputer asal Inggris.

Tim Berners-Lee mengembangkan server web dan web browser pada sekitar 1990 saat bekerja di CERN (European Council for Nuclear Research atau Lembaga Eropa untuk Penelitian Nuklir), yang berlokasi di Swiss.

Tim Berners-Lee membuat web browser melalui komputer NeXT. Web Browser pertama yang dibuat dijuluki WorldWideWeb (nantinya web browser ini berubah jadi Nexus). Lewat WordWideWeb, untuk pertama kalinya, pengguna bisa mengakses halaman web sederhana.

Dikutip dari PC Mag, saat tiba waktunya WorldWideWeb alias Nexus hendak dirilis, browser ini menghadapi masalah, yakni hanya bisa digunakan di komputer NeXT dengan sistem operasi NeXTSTEP.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com