Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Gadget Apple yang Tak Lagi Diproduksi pada 2023, Ada iPhone 13 Mini

Kompas.com - Diperbarui 13/11/2023, 10:45 WIB
Lely Maulida,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Sumber MacRumors

KOMPAS.com - Apple telah meluncurkan sejumlah produk baru sepanjang tahun ini, termasuk iPhone 15 series dan MacBook Pro dengan chip M3.

Seiring dengan lahirnya produk baru, sejumlah produk lawas disetop alias tak lagi diproduksi oleh Apple pada tahun ini.

Salah satu perangkat yang diskontinyu pada tahun ini yaitu iPhone 13 mini. Smartphone ini disetop produksinya tepat setelah Apple meluncurkan iPhone 15 series pada September lalu.

Selain iPhone 13 mini, beberapa gadget dan aksesori Apple juga diskontinu. Berikut adalah empat gadget dan satu aksesoris Apple yang tak lagi diproduksi, dikutip KompasTekno dari MacRumors, Sabtu (11/11/2023).

iPhone 13 mini

Apple menyetop iPhone 13 mini pada September lalu atau setelah perusahaan meluncurkan iPhone 15 series. Disetopnya iPhone 13 mini juga menandai tamatnya riwayat iPhone mini sepenuhnya.

Baca juga: Harga iPhone 13 Mini, iPhone 13, iPhone 13 Pro, dan iPhone Pro 13 Max Bekas, mulai Rp 9 Jutaan

Apple iPhone 13 dan iPhone 13 MiniApple Apple iPhone 13 dan iPhone 13 Mini

Kendati begitu, konsumen yang masih ingin iPhone model mini masih bisa membeli iPhone 12 mini rekondisi. Sebab, perangkat tersebut masih tersedia di Apple Store Amerika Serikat (AS).

Seperti namanya, iPhone mini didesain dengan layar yang lebih kecil dibanding iPhone model lainnya. Layarnya berukuran 5,4 inci dengan bezel yang tipis.

Perangkat ini biasanya menjadi favorit pengguna yang suka smartphone berukuran kecil. Sayangnya, studi dari berbagai perusahaan riset menunjukkan bahwa iPhone mini kurang laku dibanding iPhone model lainnya.

Pada akhirnya Apple tak lagi meluncurkan iPhone 14 mini pada tahun lalu, tetapi masih menyediakan iPhone 13 mini sebagai alternatif bagi konsumen yang suka iPhone ukuran kecil.

Opsi iPhone dengan layar kecil lainnya yaitu iPhone SE dengan layar 4,7 inci, tetapi desainnya lebih jadul dibanding iPhone mini atau model lainnya.

MacBook Pro 13 inci

Apple juga menyetop produksi MacBook Pro 13 inci, yang merupakan perangkat entry-level dari lini seri MacBook Pro. MacBook Pro 13 inci terakhir kali dirilis Apple pada tahun lalu, ditenagai dengan chip Apple M2.

MacBook Pro M2Apple MacBook Pro M2

Perangkat tersebut kini digantikan dengan MacBook Pro 14 inci yang ditenagai chip baru, Apple M3 dan rilis akhir Oktober lalu lewat Apple Event "Scary Fast". Jadi, model MacBook Pro paling dasar, kini punya layar 14 inci, tidak 13 inci lagi.

Selain ukuran layarnya yang meningkat, MacBook Pro 14 inci dengan chip M3 juga membawa peningkatan lainnya, termasuk kinerja yang lebih kencang berkat chip baru, layar ProMotion 120 Hz, kamera 1080p serta port yang lebih banyak.

MagSafe Battery Pack‌

Selain iPhone mini 13, Apple juga menyetop MagSafe Battery Pack‌ tepat setelah iPhone 15 diluncurkan September lalu.

Aksesori ini memulai debutnya pada tahun 2021. Dengan memasang iPhone ke aksesori ini, daya iPhone akan bertambah, sehingga ponsel bisa dipakai dalam waktu yang lebih lama.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Epic Games Bagi-bagi 3 Game Gratis, Ada Permainan Multiplayer 'Orcs Must Die! 3'

Epic Games Bagi-bagi 3 Game Gratis, Ada Permainan Multiplayer "Orcs Must Die! 3"

Game
Cara Membuat Kesimpulan Otomatis dengan Mudah buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Kesimpulan Otomatis dengan Mudah buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Akhirnya, Mirrorless Canon Bisa Pakai Lensa Sigma dan Tamron

Akhirnya, Mirrorless Canon Bisa Pakai Lensa Sigma dan Tamron

Gadget
'Honkai Star Rail' Bagi-bagi 1.600 Stellar Jade Gratis, Begini Cara Mendapatkannya

"Honkai Star Rail" Bagi-bagi 1.600 Stellar Jade Gratis, Begini Cara Mendapatkannya

Game
Kenapa WhatsApp Desktop Keluar Sendiri? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Kenapa WhatsApp Desktop Keluar Sendiri? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya

Software
Setelah TikTok, Drone DJI Juga Terancam Dilarang di AS

Setelah TikTok, Drone DJI Juga Terancam Dilarang di AS

e-Business
2 Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Windows 11 dengan Mudah dan Cepat

2 Cara Membagi Layar Laptop Menjadi 2 di Windows 11 dengan Mudah dan Cepat

Software
Komparasi: Spesifikasi Samsung Galaxy A05 Vs Galaxy A05s

Komparasi: Spesifikasi Samsung Galaxy A05 Vs Galaxy A05s

Gadget
Cara Menggunakan Privacy Extension for WhatsApp Web di Mozilla Firefox untuk Blur Chat

Cara Menggunakan Privacy Extension for WhatsApp Web di Mozilla Firefox untuk Blur Chat

Software
Apa Itu Fiber Optik? Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Jenis, Kelebihan, dan Kekurangannya

Apa Itu Fiber Optik? Pengertian, Fungsi, Cara Kerja, Jenis, Kelebihan, dan Kekurangannya

Hardware
Kenapa E-mail Hilang dari Kotak Masuk Gmail? Begini Cara Mengeceknya

Kenapa E-mail Hilang dari Kotak Masuk Gmail? Begini Cara Mengeceknya

Software
Akhirnya, Samsung Galaxy AI Sudah Bisa Bahasa Indonesia

Akhirnya, Samsung Galaxy AI Sudah Bisa Bahasa Indonesia

Software
Unik, Ada Mesin Gacha Berhadiah CPU Intel di Jepang

Unik, Ada Mesin Gacha Berhadiah CPU Intel di Jepang

Hardware
Bos Nvidia Serahkan Langsung Chip AI DGX H200 Pertama di Dunia ke CEO OpenAI

Bos Nvidia Serahkan Langsung Chip AI DGX H200 Pertama di Dunia ke CEO OpenAI

e-Business
Siap-siap, Harga SSD dan Hard Disk Bakal Makin Mahal

Siap-siap, Harga SSD dan Hard Disk Bakal Makin Mahal

Hardware
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com