Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mode dan Peta Baru "Call of Duty Warzone Mobile" dalam Update Season 3

Kompas.com - 08/04/2024, 15:30 WIB
Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Penerbit game Activision resmi meluncurkan pembaruan (update) patch 3.4 untuk game Call of Duty Warzone Mobile. Update Season 3 ini menjadi pembaruan besar pertama untuk Call of Duty Warzone Mobile.

Pembaruan tidak dimulai dari musim pertama alias Season 1, karena COD Warzone Mobile sistemnya mengikuti progres game PC dan konsol Call of Duty: Warzone serta Call of Duty: Modern Warfare III.

Artinya, konten baru yang dihadirkan di versi mobile mirip seperti versi PC atau konsol. Game ini juga memiliki sistem progres lintas platform (cross-progression), sehingga pengguna bisa melanjutkan progres di versi mobile ke PC atau konsol dan sebaliknya.

Baca juga: Kesan Main Call of Duty Warzone Mobile 8 Jam, Visual Apik Mekanisme Menarik

Bicara soal konten baru, Call of Duty Warzone Mobile Season 3 memperkenalkan mode, peta, senjata anyar, dan masih banyak lagi. Berikut ini rincian update baru Call of Duty Warzone Mobile.

1. Dua mode baru

Mode baru Call of Duty Warzone Mobile berjudul Buy Back: Battle RoyaleCall of Duty Warzone Mobile Mode baru Call of Duty Warzone Mobile berjudul Buy Back: Battle Royale
Call of Duty Warzone Mobile Season 3 membawa dua mode baru yang bisa dinikmati pengguna, yaitu "Buy Back Battle Royale" dan "Battle Royale: Plunder Mode".

Buy Back Battle Royale pada dasarnya sama seperti mode Battle Royale reguler.

Pengguna bakal bermain di peta (map) Verdansk, mencari senjata dan perlengkapan, kemudian menumpaskan semua musuh yang menghadang sambil menghindari zona bermain yang mengecil.

Perbedaannya, Buy Back Battle Royale tidak turut dibekali sistem "Gulag". Sistem ini sejatinya memungkinkan pengguna yang "mati" di mode Battle Royale untuk bertempur 1v1 dengan pemain lain. Siapa yang menang berhak bermain kembali di match tersebut.

Sebagai gantinya, pemain dalam mode "Solo" akan langsung hidup kembali (respawn) dan bergabung dalam pertempuran.

Baca juga: Call of Duty Warzone Mobile Dibanjiri Rating Rendah di Google Play Store

Di sisi lain, dalam mode tim "Duos", "Trios", dan "Quads", pengguna bisa membeli "nyawa" rekannya (buy back) menggunakan uang yang diperoleh dari match itu sendiri. Uang bisa didapatkan dengan mengerjakan misi sampingan dan mengumpulkan loot.

Mode baru Call of Duty Warzone Mobile berjudul Battle Royale: Plunder ModeCall of Duty Warzone Mobile Mode baru Call of Duty Warzone Mobile berjudul Battle Royale: Plunder Mode
Berikutnya, ada mode Battle Royale: Plunder Mode yang juga mengambil tempat di Verdansk. Misi utama di mode ini bukanlah mengeliminasi musuh, tetapi mengumpulkan uang dari misi yang tersedia atau dari loot.

Pengguna harus mengumpulkan 2 juta dollar uang ingame untuk memenangkan pertandingan itu. Bila "mati", pengguna bisa respawn berulang kali tanpa harus bermain di Gulag.

2. Peta klasik Rust

Peta Rust di Call of Duty Warzone MobileCall of Duty Warzone Mobile Peta Rust di Call of Duty Warzone Mobile
Call of Duty Warzone Mobile Season 3 menghadirkan peta baru bernama Rust.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, 'Ruangan' Smart Home dan Serba AI

Samsung Experience Lounge Hadir di Jakarta, "Ruangan" Smart Home dan Serba AI

Gadget
Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Bocoran iPhone 16 Series, Bawa Layar Lebih Luas dari iPhone 15

Gadget
Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Cara Mengatur Durasi Layar dan Aplikasi di iPhone

Gadget
Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

Microsoft Akan Beri Pelatihan AI Skilling untuk 840.000 Orang di Indonesia

e-Business
Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Kenapa Aplikasi di iPhone Menginstal Ulang dengan Sendirinya? Begini Cara Mengatasinya

Gadget
Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Merger XL Axiata-Smartfren, Siapa Berkuasa?

Internet
Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Bos Microsoft Satya Nadella Ungkap Peluang Komunitas Developer Indonesia Masuk 5 Besar Dunia

Software
Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Cara Mengaktifkan Passkey di WhatsApp Android

Software
OpenAI Rilis Fitur 'Memory' di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

OpenAI Rilis Fitur "Memory" di ChatGPT, Bisa Ingat dan Kenali Pengguna

Software
Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Daftar 20 HP Terlaris Sepanjang Sejarah, Nomor 1 Bukan Smartphone

Gadget
Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

Microsoft Investasi Rp 27 Triliun di Indonesia, Terbesar dalam 29 Tahun

e-Business
'Microsoft Build: AI Day' Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

"Microsoft Build: AI Day" Digelar di Jakarta, Dihadiri CEO Microsoft Satya Nadella

e-Business
Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

Bukti Investasi Apple Rp 1,6 Triliun di Indonesia Masih Sekadar Janji

e-Business
Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Smartphone Vivo Y18e Meluncur, Bawa Layar 90 Hz dan Baterai 5.000 mAh

Gadget
Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Tablet Xiaomi Pad 6S Pro Meluncur di Indonesia 5 Mei, Ini Bocoran Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com