Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pemenang Lomba Foto OnePlus Ketahuan Pakai Foto Curian

KOMPAS.com - Vendor ponsel China, OnePlus, beberapa waktu lalu mengadakan lomba foto World Photography Day dengan menggunakan kamera ponselnya. Pemenang kontes diumumkan pada September 2018.

Belakangan, Pemenang kompetisi foto OnePlus itu, Pratyush Yadav, ketahuan menggunakan foto hasil curian yang dijepret menggunakan kamera DSLR oleh orang yang berbeda.

Yadav dilaporkan menggunakan foto milik seorang fotografer bernama Aman Bhargava. Foto tersebut diambil pada tahun 2016 dan diungah di akun Instagram Bhargava pada Mei 2017.  

Bhargava mengklaim bahwa foto yang dilombakan Yadav pada kontes itu merupakan foto miliknya yang dijepret dengan kamera DSLR dengan sedikit modifikasi oleh Yadav.

Bhargava menyebut bahwa Yadav memotong (crop) foto miliknya. Jika dilihat-lihat, Yadav juga bisa jadi menambah tingkat kecerahan gambar lantaran pencahayaannya lebih terang dari foto asli milik Bhargava.

Tak terima fotonya dicuri, Bhargava pun meminta Yadav mengirim bukti file EXIF yang berisi informasi tentang parameter kamera saat pengambilan gambar, seperti kapan foto diambil dan perangkat apa yang menjepret foto tersebut.

Setelah Bhargava menerima dan mengecek file tersebut, dia masih belum puas lantaran ada beberapa kejanggalan dalam file EXIF itu.

Bhargava menyebut bahwa detail foto Yadav, seperti bayangan, dedaunan, pohon, dan tone warna, identik dengan foto miliknya. Detail yang tertera pada file EXIF pun, menurut Bhargava, tak sesuai dengan kondisi foto.

Selain itu, ada satu keanehan lagi pada file EXIF di atas, yakni kesesuaian nama model "ONEPLUS A6000" dengan tanggal pengambilan gambar.

"ONEPLUS A6000" merupakan nomor kode nomor untuk ponsel OnePlus 6 yang baru dirilis pada Mei 2018. Sementara, file EXIF foto menunjukkan gambar diambil pada bulan April 2017.

Yagav sendiri ngotot foto tersebut merupakan jepretannya sendiri. Ia mengaku tak tahu kenapa bisa sama persis dengan foto dari Bhargava.

Sementara itu, pihak OnePlus agaknya sependapat dengan Bhargava dan memutuskan untuk membatalkan kemenangan Yagav. Foto kontroversial itu telah ditarik dari akun Instagram OnePlus.

"Kami berpendapat bahwa pemenang kontes World Photography Day (@thatlonetraveler) telah melakukan kecurangan yang mungkin telah melanggar hak intelektual Aman Bhargava," tulis OnePlus dalam pernyataannya, dihimpun KompasTekno dari PetaPixel, Rabu (6/2/2019).

https://tekno.kompas.com/read/2019/02/06/07510067/pemenang-lomba-foto-oneplus-ketahuan-pakai-foto-curian

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke