KOMPAS.com - Game petualangan role playing game (RPG) populer Elden Ring terkenal karena mekanisme permainannya yang cukup sulit serta jalan ceritanya yang kompleks.
Saking berbelitnya game ini, situs web yang biasa merekam rekor pemain seputar berapa lama sebuah game bisa ditamatkan (howlongtobeat.com) mencatat bahwa game ini membutuhkan waktu lebih dari 50 jam untuk ditamatkan.
Namun, seorang gamer asal kota Toronto, Kanada, sukses menamatkan game bikinan FromSoftware tersebut hanya dalam waktu 2,5 jam.
Pencapaian yang ia klaim sebagai "rekor pertama di dunia" itu ia umumkan lewat media sosial Twitter melalui akun dengan handle @Ainrun_ttv.
Baca juga: Elden Ring di PC Rentan Disusupi Hacker, Pemain Diimbau Nonaktifkan Fitur Multiplayer
Sebelumnya, ia juga melakukan live streaming di platform Twitch melalui kanal @Ainrun untuk membuktikan bahwa rekor menamatkan game Elden Ring tersebut tidak direkayasa. Ia terlihat memainkan Elden Ring menggunakan controller Xbox.
FIRST WORLD'S BEST ELDEN RING "NO LEVELING" NO HIT IS DONE GOD BLESS pic.twitter.com/6TsQezBuJm
— Ainrun (@Ainrun_ttv) July 10, 2022
Tak hanya menamatkan game tersebut dengan waktu kurang dari 3 jam, ia juga berhasil membasmi semua musuh yang ada di dalam game, termasuk musuh (bos) utama tanpa terkena pukulan dari musuh.
Artinya, "nyawa", atau biasa disebut hit points (HP) jika di dalam game, tidak berkurang sama sekali selama ia memainkan hingga berhasil menamatkan Elden Ring dalam waktu 2,5 jam.
Adapun pencapaian Ainrun ini berhasil diraih karena ia memang gemar memainkan dan menamatkan aneka game buatan FromSoftware sejak dua tahun lalu.
Hal itu ia lakukan berulang kali, sehingga ia berhasil menemukan trik untuk membasmi musuh dan menamatkan game dengan cepat.
"Saya telah melakukan kegiatan menamatkan game dengan cepat (speedrun) di aneka game buatan FromSoftware sejak 2020 lalu, mulai dari Dark Souls 1," tutur Ainrun, dikutip KompasTekno dari Kotaku, Senin (25/7/2022).
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.