Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Counter-Strike 2 Sudah Bisa Dicoba di Indonesia, tapi Ada Syaratnya

Kompas.com - 01/09/2023, 16:01 WIB
Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Jendela tersebut juga mengungkap bahwa pengguna mesti memiliki media penyimpanan (storage) seluas 15 GB, untuk mengunduh "Counter-Strike 2".

Pengguna perlu mengeklik tombol "Enroll" untuk men-download "CS2", sedangkan tombol "CS2 Info" mengarahkan pengguna ke situs resmi game tersebut.

Setelah menekan tombol "Enroll", pengguna bakal diarahkan untuk menutup "Counter-Strike: Global Offensive" untuk melakukan pembaruan (update). Klik "Exit and Download" untuk langsung melakukan langkah yang diinstruksikan itu.

Cara mengunduh Counter-Strike 2 BetaKOMPAS.com/Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy Cara mengunduh Counter-Strike 2 Beta

Perlu dicatat, ketika pengguna mengunduh "CS2", mereka tidak bisa memainkan "CS:GO" sebelum proses download itu berakhir.

Namun, hal itu bisa diakali dengan mematikan koneksi internet yang digunakan, menjalankan kembali game "CS:GO", dan kemudian menghubungkan internet saat sudah memasuki lobi game.

Saat proses download selesai, pemain langsung bisa menikmati beta terbaru untuk game "Counter-Strike 2".

Sayangnya, Valve belum mengumbar spesifikasi minimum dan rekomendasi untuk menjalankan game "CS2", sehingga pengguna harus memainkan game tersebut untuk mengetahui apakah komputer atau laptop sanggup menjalankan "CS2" atau tidak.

Bawa sistem ranked baru

Premier Mode di Counter-Strike 2 menghadirkan sistem pick dan ban mapValve Premier Mode di Counter-Strike 2 menghadirkan sistem pick dan ban map

"Counter-Strike 2" versi beta membawa sejumlah fitur anyar, seperti kehadiran "Premier Mode", sistem ranked yang dirombak, dan kehadiran peta (map) baru.

"Premier Mode" merupakan mode kompetitif yang memungkinkan pengguna untuk melakukan pick dan ban peta (map), seperti pada turnamen e-sports "CS:GO".

Dalam akhir setiap match di "Premier Mode", pemain akan mendapatkan rank berupa "CS Rating" berdasarkan performa mereka dalam match itu.

Rank ini nantinya muncul dalam papan peringkat musiman (seasonal leaderboard), sehingga pemain bisa membandingkan rank yang dimiliki dengan rank teman, rank di wilayah tertentu, dan juga di dunia.

Kemudian untuk mode kompetitif, sistem rank akan dipisah berdasarkan map. Jadi, pengguna bisa saja meraih rank tinggi Legendary Eagle di peta Dust 2, tetapi hanya mendapatkan rank Silver Elite yang rendah pada map Nuke.

Berikutnya, Valve juga memperkenalkan sistem ronde baru untuk mode kompetitif "reguler" dan "Premier Mode". Kini, jumlah ronde per match dipersingkat menjadi 24 ronde dari 30 ronde.

Artinya, setiap paruh permainan (half) mencakup 12 ronde seperti game "Valorant". Apabila kedua tim yang bersaing mendapatkan skor seri, permainan diperpanjang (overtime) hingga 6 ronde.

Baca juga: Pengumuman Counter-Strike 2 Malah Bikin CS:GO Pecahkan Rekor

Counter-Strike 2 menghadirkan map ikonik Inferno, tetapi dengan visual yang lebih modernValve Counter-Strike 2 menghadirkan map ikonik Inferno, tetapi dengan visual yang lebih modern

Terakhir, beta terbaru "CS2" juga menghadirkan peta anyar Inferno, sebagaimana dikutip KompasTekno dari Steam, Jumat (1/9/2023).

Peta ikonik dari "Counter-Strike: Global Offensive" ini membawa visual yang lebih ciamik, dengan pencahayaan yang lebih baik, objek dengan detail yang lebih dalam, dan refleksi cahaya realistis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com