Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fitur Serba Pertama Xiaomi 13T Series, Tak Cuma Kamera Leica

Kompas.com - Diperbarui 03/10/2023, 14:48 WIB
Bill Clinten,
Wahyunanda Kusuma Pertiwi

Tim Redaksi

BERLIN, KOMPAS.com - Xiaomi 13T Series resmi meluncur secara global 26 September 2023. Ada dua model yang diperkenalkan, yakni Xiaomi 13T dan Xiaomi 13T Pro. Keduanya dibekali aneka fitur serba pertama di Xiaomi T-Series.

Salah satu yang diunggulkan adalah dukungan kamera Leica, yang baru pertama kali disematkan di Xiaomi T-Series. Selain kamera Leica, fitur lain yang juga baru hadir di seri ini adalah material kulit di sasis belakang.

Ada pula tingkat ketahanan terhadap air dan debu dengan rating IP68 yang juga baru pertama kali hadir di Xiaomi T-Series.

Xiaomi mengeklaim kehadiran fitur-fitur serba pertama ini membuat Xiaomi 13T Series merupakan seri paling mumpuni dari keluarga Xiaomi T-Series yang pernah diluncurkan sebelumnya. 

Lantas, apa saja fitur-fitur serba pertama yang ada di seri ponsel Xiaomi 13T Series?

Baca juga: Xiaomi 13T Resmi Meluncur, Ponsel Seri-T Pertama dengan Kamera Leica

1. Xiaomi BioComfort Vegan Leather

Ilustrasi bagian belakang Xiaomi 13T difoto di depan gerbang Brandenburger Tor di Berlin, Jerman.KOMPAS.com/Bill Clinten Ilustrasi bagian belakang Xiaomi 13T difoto di depan gerbang Brandenburger Tor di Berlin, Jerman.

Secara tampilan, Xiaomi 13T Series memiliki visual yang cantik. Bagian belakang atau cangkang ponsel ini, terutama untuk varian warna Alpine Blue (biru laut), mengadopsi material kulit sintetis berjenis vegan leather yang disebut dengan Xiaomi BioComfort.

Dengan material yang pertama kali meluncur di Xiaomi T-Series tersebut, punggung ponsel akan terasa kesat karena memiliki tekstur kulit, terkesan mewah, dan serta akan tetap bersih karena tidak meninggalkan bekas sidik jari.

Xiaomi 13T sendiri memiliki tiga varian warna, yaitu Meadow Green (hijau), Alpine Blue, dan Black (hitam). Untuk warna Meadow Green dan Black, cangkangnya tak mengadopsi material kulit, melainkan material polikarbonat namun dengan lapisan mengilap seperti kaca.

2. Tingkat kecerahan layar 2.600 nit 

Tampilan layar Xiaomi 13T dengan konten yang masih bisa terlihat jelas di bawah sinar matahari terik.KOMPAS.com/Bill Clinten Tampilan layar Xiaomi 13T dengan konten yang masih bisa terlihat jelas di bawah sinar matahari terik.

Xiaomi 13T Series mewariskan salah satu fitur layar dari Xiaomi 13 Ultra, yaitu tingkat kecerahan layar maksimal hingga 2.600 nit. Fitur ini pertama kali hadir di Xiaomi 13T Series. 

Dengan tingkat kecerahan tersebut, berbagai konten yang tampil di layar akan bisa dilihat dengan cukup jelas, meski layar dipakai dalam kondisi sinar matahari yang cukup terik. 

Selain tampilannya jelas, tingkat refresh rate layar Xiaomi 13T Series juga kini ditingkatkan dari 120 Hz ke 144 Hz, sehingga layar atau animasi dalam perangkat akan terasa sangat mulus.

Baca juga: Xiaomi 13T Pro Resmi, Dimensity 9200 Plus dan Cas 120 Watt Jadi Pembeda

3. Kamera Leica

Ilustrasi mode Leica Authentic dan Leica Vibrant di aplikasi kamera Xiaomi 13T.KOMPAS.com/Bill Clinten Ilustrasi mode Leica Authentic dan Leica Vibrant di aplikasi kamera Xiaomi 13T.

Xiaomi 13T Series merupakan ponsel pertama seri Xiaomi T-Series yang dibekali dengan teknologi kamera rancangan Xiaomi bersama pabrikan lensa dan optik kenamaan asal Jerman, Leica.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com