Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"PUBG Mobile" PMSL SEA Spring 2024 Digelar, Ini Jadwal dan Daftar Tim yang Main

Kompas.com - 21/02/2024, 15:30 WIB
Mikhaangelo Fabialdi Nurhapy,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber Liquipedia

KOMPAS.com - Kompetisi e-sports PUBG Mobile Super League Southeast Asia (PMSL SEA) Spring 2024 akan digelar mulai Rabu ini (21/2/2024) di Malaysia.

Turnamen berskala Asia Tenggara ini akan berlangsung selama empat pekan hingga 17 Maret 2024. PMSL SEA Spring 2024 diikuti oleh 24 tim PUBG Mobile, yang akan memperebutkan porsi dari total hadiah senilai 200.000 dollar AS (setara Rp 3,1 miliar), serta satu tiket menuju kompetisi dunia PUBG Mobile Global Open (PMGO) 2024 di Brasil.

Dari 24 tim tersebut, sebanyak 20 tim di antaranya merupakan tim dari Partnership Program, alias tim yang mendapatkan undangan langsung dari panitia PMSL. Tim yang diundang memenuhi sejumlah kriteria, misalnya prestasi, status finansial, dan popularitas tim.

Di sisi lain, keempat tim lainnya merupakan pemenang kompetisi PUBG Mobile National Championship (PMNC) 2023 di Indonesia, Malaysia, Thailand, dan Vietnam.

Baca juga: PUBG Mobile Bagi-bagi 9 Skin Permanen Gratis, Syaratnya Harus Rajin Push Rank

Sebanyak delapan tim dari Indonesia bakal berpartisipasi dalam PMSL SEA Spring 2024, yaitu Bigetron Red Aliens, RRQ Ryu, Talon Esports, Alter Ego Ares, Boom Esports, Morph GPX, Voin Esports, dan Pigmy Esports.

Semua tim yang berlaga di PMSL SEA Spring 2024 ini dibagi secara acak ke dalam tiga grup, yakni grup A, B, dan C. Setiap grup akan diacak setiap pekannya, dan tim dari negara yang sama akan dibagi rata setiap minggunya.

Selengkapnya, simak daftar grup dan daftar tim PMSL SEA Spring 2024 di bawah ini:

Grup A

  • RRQ Ryu (Indonesia)
  • Voin Esports (Indonesia)
  • Boom Esports (Indonesia)
  • Yoodo O-Two (Malaysia)
  • SEM9 (Malaysia)
  • Team NKT (Thailand)
  • FaZe Clan (Thailand)
  • Team X (Vietnam)

Grup B

  • Alter Ego Ares (Indonesia)
  • Morph GPX (Indonesia)
  • Talon Esports (Indonesia)
  • PEA Baruz (Malaysia)
  • Geek Fam (Malaysia)
  • Xerxia (Thailand)
  • Vampire Esports (Thailand)
  • D’Xavier (Vietnam)

Grup C

  • Bigetron Red Aliens (Indonesia)
  • Pigmy Esports (Indonesia)
  • Yoodo Alliance (Malaysia)
  • Todak (Malaysia)
  • Crit VIP (Malaysia)
  • The Infinity Esports (Thailand)
  • Roy Esports (Vietnam)
  • Team Flash (Vietnam)

Format dan jadwal turnamen PMSL SEA Spring 2024

Format turnamen PUBG Mobile PMSL SEA Spring 2024Level Infinite Format turnamen PUBG Mobile PMSL SEA Spring 2024
Format PMSL SEA Spring 2024 dibagi menjadi dua babak utama, yakni League Stage dan Grand Finals. League Stage terbagi lagi menjadi tiga babak, yaitu Group Stage, Last Chance, dan Super Sunday.

Format baru ini cukup berbeda dari PMSL SEA Spring yang digelar tahun 2023 lalu, karena kompetisi tersebut hanya menghadirkan babak League Stage dan Grand Finals, tanpa adanya Group Stage, Last Chance, dan Super Sundays.

Di PMSL SEA Spring 2024, nantinya tim dalam grup A, B, dan C akan bertanding di babak Group Stage yang berlangsung selama tiga hari (setiap hari Rabu hingga Jumat) selama tiga pekan.

Babak Group Stage mempertandingkan 18 game dalam tiga hari, tetapi masing-masing grup hanya bermain 12 game. Sebanyak delapan tim teratas akan melaju ke Super Sunday, sedangkan 16 tim lainnya akan bertemu di Last Chance.

Di babak Last Chance yang dihelat setiap Sabtu, sebanyak 16 tim akan bermain enam game. Poin bersifat kumulatif dari babak Group Stage. Babak ini akan mengambil sebanyak delapan tim teratas untuk berjuang di Super Sunday.

Baca juga: Yoshitaka Murayama, Pembuat Game RPG Lawas Seri Suikoden Tutup Usia

Lalu untuk babak Super Sunday yang digelar setiap hari Minggu, sebanyak 16 tim yang masuk babak ini akan bermain enam game. Super Sunday menjadi babak terpenting karena poin yang dikumpulkan di sini akan menentukan tim yang lolos ke babak Finals.

Kemudian di babak Finals, sebanyak 16 tim yang lolos bakal berlaga dalam 18 pertandingan (6 game per hari).

Selengkapnya, berikut ini jadwal PMSL SEA Spring 2024 sebagaimana dikutip KompasTekno dari Liquipedia, Rabu (21/2/2024):

Pekan pertama

  • Group Stage AC : Rabu, 21 Februari 2024
  • Group Stage BC : Kamis, 22 Februari 2024
  • Group Stage AB : Jumat, 23 Februari 2024
  • Last Chance : Sabtu, 24 Februari 2024
  • Super Sunday : Minggu, 25 Februari 2024

Pekan kedua

  • Group Stage AC : Rabu, 28 Februari 2024
  • Group Stage BC : Kamis, 29 Februari 2024
  • Group Stage AB : Jumat, 1 Maret 2024
  • Last Chance : Sabtu, 2 Maret 2024
  • Super Sunday : Minggu, 3 Maret 2024

Pekan ketiga

  • Group Stage AC : Rabu, 6 Maret 2024
  • Group Stage BC : Kamis, 7 Maret 2024
  • Group Stage AB : Jumat, 8 Maret 2024
  • Last Chance : Sabtu, 9 Maret 2024
  • Super Sunday : Minggu, 10 Maret 2024

Pekan keempat

  • Finals: Jumat, 15 Maret - Minggu, 17 Maret 2024

Pertandingan akan dimulai pukul 16.15 WIB setiap harinya. Urutan peta (map) yang dimainkan adalah Sanhok, Erangel, Erangel, Erangel, Miramar, dan Miramar.

Sistem poin PMSL SEA Spring 2024

Setiap tim yang berlaga di PMSL SEA Spring 2024 berhak mendapatkan satu poin untuk eliminasi (kill) yang diperoleh. Sementara itu, poin posisi (placement) setiap tim berbeda-beda tergantung peringkat yang diperoleh dalam game.

Berikut ini rincian poin placement dalam PMSL SEA Spring 2024:

  • Peringkat 1: 10 poin
  • Peringkat 2: 6 poin
  • Peringkat 3: 5 poin
  • Peringkat 4: 4 poin
  • Peringkat 5: 3 poin
  • Peringkat 6: 2 poin
  • Peringkat 7-8: 1 poin
  • Peringkat 9-16: 0 poin

Tim dengan poin tertinggi tentunya akan memuncaki klasemen PMSL SEA Spring 2024. Khusus di babak Super Sunday, setiap tim akan menabung poin yang bisa dikonversi menjadi modal poin awal babak Finals.

Artinya, tim yang sudah mengumpulkan banyak poin di Super Sunday tinggal membuat selisih poin makin melebar di Finals. Sementara itu, tim yang tidak mendapatkan poin di Super Sunday harus mengejar ketertinggalannya jika ingin memenangkan turnamen ini.

Berikut ini jumlah poin awal babak Finals yang diperoleh untuk masing-masing tim di Super Sunday:

  • Peringkat 1: 30 poin
  • Peringkat 2: 22 poin
  • Peringkat 3: 18 poin
  • Peringkat 4: 16 poin
  • Peringkat 5: 15 poin
  • Peringkat 6: 14 poin
  • Peringkat 7: 13 poin
  • Peringkat 8: 12 poin
  • Peringkat 9: 8 poin
  • Peringkat 10: 7 poin
  • Peringkat 11: 6 poin
  • Peringkat 12: 5 poin
  • Peringkat 13: 4 poin
  • Peringkat 14: 3 poin
  • Peringkat 15: 2 poin
  • Peringkat 16: 1 poin

Cara menonton PMSL SEA Spring 2024

Seluruh rangkaian turnamen PMSL SEA Spring 2024 bisa disaksikan secara online pada kanal Facebook, YouTube, dan TikTok PUBG Mobile Esports Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Apple Pencil Pro Meluncur, Bawa Fitur Meremas dan 'Haptic Feedback'

Apple Pencil Pro Meluncur, Bawa Fitur Meremas dan "Haptic Feedback"

Gadget
Pixel 8A Meluncur, Ponsel 'Murah' Google dengan Layar 120 Hz

Pixel 8A Meluncur, Ponsel "Murah" Google dengan Layar 120 Hz

Gadget
Foto Deepfake Rihanna dan Katy Perry Hadiri Met Gala 2024 Viral di X Twitter

Foto Deepfake Rihanna dan Katy Perry Hadiri Met Gala 2024 Viral di X Twitter

Internet
Chip Apple M4 Meluncur, Genjot AI dengan Neural Engine Lebih Kencang

Chip Apple M4 Meluncur, Genjot AI dengan Neural Engine Lebih Kencang

Hardware
Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

Mengenal Transsion, Perusahaan HP China Induk Infinix, Tecno, dan Itel

e-Business
Riset Canalys: Pasar Tablet Naik Tipis, Apple Masih Teratas

Riset Canalys: Pasar Tablet Naik Tipis, Apple Masih Teratas

e-Business
Pertama Kali, Sinyal Bluetooth Bisa Dikirim ke Satelit 600 Km di Orbit

Pertama Kali, Sinyal Bluetooth Bisa Dikirim ke Satelit 600 Km di Orbit

Internet
Tablet Apple iPad Air 2024 Meluncur, Ada Model Layar 13 Inci dan Pakai Chip M2

Tablet Apple iPad Air 2024 Meluncur, Ada Model Layar 13 Inci dan Pakai Chip M2

Gadget
iPad Pro 2024 Meluncur, Tablet Apple Paling Tipis dan Pakai Chip M4

iPad Pro 2024 Meluncur, Tablet Apple Paling Tipis dan Pakai Chip M4

Gadget
Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Cara Atur Margin dan Ukuran Kertas di Google Docs

Software
Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

Cara Membuat Abstrak Otomatis dengan Mudah dan Cepat, Bisa buat Skripsi, Jurnal, dll

e-Business
Jadwal Maintenance 'Honkai Star Rail' Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Jadwal Maintenance "Honkai Star Rail" Versi 2.2, Siap-siap Ada Karakter Baru

Game
'PUBG Mobile' PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

"PUBG Mobile" PMSL SEA Summer 2024 Mulai 8 Mei, Ini Jadwal dan Tim yang Main

Game
Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

Internet Starlink Elon Musk Cocok di Daerah Terpencil yang Tak Terjangkau Fiber Optic

e-Business
Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 'Supplier' Produk Apple

Jokowi Prihatin Indonesia Hanya Punya 2 dari 320 "Supplier" Produk Apple

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com