Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Cara Hapus Akun Instagram Permanen Terbaru via HP dan PC

Kompas.com - 01/09/2023, 13:15 WIB
Soffya Ranti

Penulis

KOMPAS.com - Pengguna Instagram tak jarang ingin beristirahat dari aktivitas media sosial. Misalnya saja memutuskan untuk menghapus akun Instagramnya secara permanen. Tak hanya ingin beristirahat dari aktivitas media sosial sejenak, sebagian alasan pengguna ingin menghapus akun karena sudah tidak lagi menggunakan akun lamanya. 

Adapun fitur-fitur Instagram sendiri sering diperbarui sehingga dalam tampilannya tak jarang sedikit berbeda. Maka dari itu letak fitur menghapus akun juga sedikit memiliki perbedaan dari sebelumya.

Cara menghapus akun Instagram pun bisa dilakukan lewat dua cara. Pertama bisa melalui HP Android maupun iPhone atu via PC/browser. Lantas bagaimana cara menghapus akun IG permanen? Selengkapnya berikut ini langkah-langkahnya. 

Baca juga: 2 Trik Menyembunyikan Followers di Instagram agar Lebih Privat

Cara hapus akun Instagram secara permanen via HP

Ilustrasi cara hapus akun IG permanen di HP Kompas.com/soffyaranti Ilustrasi cara hapus akun IG permanen di HP

  • Buka akun Instagram Anda
  • Masuk ke profil Anda dan pilih menu tiga garis di pojok kanan atas
  • Pilih "Settings and Privacy"
  • Pilih "Pusat Akun" 
  • Pilih "Detail Pribadi" 
  • Klik "Kepemilikan dan kontrol akun" 
  • Klik "Penonaktifan atau penghapusan" 
  • Pilih profil Anda
  • Pilih "Hapus akun"
  • Selanjutnya Anda akan memilih alasan menghapus akun
  • Pilih "Lanjut"
  • Kemudian lanjutkan penghapusan akun hingga selesai
  • Perlu diketahui cara ini dilakukan di ponsel iOS dengan aplikasi Instagram versi 298.0

Cara hapus akun Instagram secara permanen via browser

Ilustrasi cara menghapus akun ig di pc Kompas.com/soffyaranti Ilustrasi cara menghapus akun ig di pc

  • Buka akun Instagram Anda di browser
  • Pilih menu "Lainnya" yang ditandai dengan tiga garis
  • Pilih "Pengaturan"
  • Klik "Pusat Akun" > "Lihat selengkapnya di pusat akun"
  • Klik "Detail pribadi"
  • Pilih "Kepemilikan dan kontrol akun"
  • Pilih "Penonaktifan atau penghapusan"
  • Klik "Hapus akun"
  • Pilih "Lanjut"
  • Masukkan kata sandi dan lanjutkan hingga memilih alasan penghapusan hingga akun terhapus secara permanen

Baca juga: Cara Mengganti Tema DM Instagram biar Lebih Menarik

Perlu diketahui setelah 30 hari sejak permintaan penghapusan akun, akun dan semua informasi Anda akan dihapus secara permanen, Anda tidak akan bisa mendapatkan kembali informasi tersebut.

Proses penghapusan  juga perlu waktu sekitar 90 hari setelah diajukan. Itulah cara menghapus akun IG secara permanen lewat HP maupun PC. Semoga membantu.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com