Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Edit Foto di Galaxy AI Samsung S24 Series Diproses Online, Amankah?

Kompas.com - 02/02/2024, 18:46 WIB
Galuh Putri Riyanto,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Trio Samsung Galaxy S24, S24 Plus, dan S24 Ultra kini dibekali fitur edit foto berbasis AI yang baru, bernama Generative Edit.

Fitur bawaan Galaxy AI ini memungkinkan pengguna untuk menyesuaikan angle, mengatur posisi dan ukuran objek, hingga menghapus objek dalam gambar.

Ketika mengedit, sebagian latar belakang foto (background foto) ada yang terpotong bahkan hilang. Di sinilah peran Generative edit. Fitur ini bisa mengisi "kekosongan" di latar belakang dengan AI generatif.

Foto yang diedit menggunakan Generative Edit ini diproses secara online. Lantas, amankah data pengguna S24 series? Mengingat foto pengguna merupakan suatu hal yang pribadi.

Baca juga: Fitur Galaxy AI Akan Hadir di Ponsel dan Tablet Lawas Samsung, Ini Daftarnya

MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia, Verry Octavianus mengungkapkan bahwa Samsung berkomitmen menjaga privasi pengguna tetap aman. Misalnya dengan Samsung Knox dan kemitraan dengan Google.

"Kami selalu komitmen untuk secure dan privacy melalui Samsung Knox, security untuk on-device. Sementara untuk on-cloud-nya kami kerja sama sama dengan Google," kata Verry.

Saat ditelusuri lebih jauh, Samsung memberikan informasi bahwa data berupa foto pengguna akan diproses, tapi tidak akan disimpan oleh Samsung. Hal ini diungkap Samsung lewat keterangan di "Advanced intelligence" (kecerdasan tingkat lanjut) di pengaturan Samsung S24 series. Berikut bunyinya:

When you fill background, the image you're editing, including any sensitive data in it, will be processed, but not stored by Samsung. (Saat Anda mengisi latar belakang, gambar yang sedang Anda edit, termasuk data sensitif apa pun di dalamnya, akan diproses, tapi tidak disimpan oleh Samsung).

Dalam pemberitahuan privasi, Samsung menyebutkan bahwa kecerdasan tingkat lanjut, seperti fitur Generative Edit, perlu mengumpulkan data untuk memberikan hasil yang maksimal. Adapun data yang dikumpulkan seperti informasi akun, informasi perangkat dan aplikasi, serta input pengguna (file media dan teks).

Baca juga: 7 Fitur Galaxy AI yang Debut di Trio Samsung Galaxy S24

Dalam bagian informasi "kepada siapa kami membagikan informasi pengguna?", Samsung merinci salah satunya dibagikan kepada penyedia layanan.

Penyedia layanan adalah perusahaan yang dipilih secara saksama dalam menyediakan layanan untuk atau atas nama Samsung, seperti promotor atau penyedia platform layanan cloud yang mengelola data atas nama Samsung.

Penyedia ini juga berkomitmen untuk melindungi informasi pengguna dan harus menandatangani perjanjian hukum dengan Samsung sebelum Samsung membagikan data pribadi pengguna kepada mereka.

Demo fitur Generative Edit bisa dilihat melalui video TikTok di bawah ini.

@kompastekno fitur Galaxy AI makin pinter aja nih ngedit foto miring. gak cuman bisa dibenerin, kita juga bisa HILANGIN orang dan bagian tertentu yang kita gamau #withGalaxy #GalaxyAi #GalaxyS24 #galaxys24ultra #galaxys24series #samsung #editfotoaesthetic #editfoto #viral #fyp #CAR ? original sound - Tekno Kompascom
@kompastekno emang boleh ngedit semudah itu?? #withGalaxy #galaxyai #samsung #samsungs24ultra #samsungs24 #galaxy #editfoto #edit #fiturai #fyp #viral #viral_video #CAR ? original sound - Tekno Kompascom

Galaxy AI gratis sampai 2025

President & Head MX Business Samsung, TM Roh di acara peluncuran Samsung Galaxy S24 series di San Jose, AS, Kamis (18/1/2024).Kompas.com/Galuh Putri Riyanto. President & Head MX Business Samsung, TM Roh di acara peluncuran Samsung Galaxy S24 series di San Jose, AS, Kamis (18/1/2024).
Selain Generative Edit, Galaxy AI di Samsung S24 series juga membawa banyak fitur AI lain.

Misalnya, Chat Assist, fitur AI ini menawarkan terjemahan, rekomendasi gaya bahasa, hingga perbaikan ejaan dan tata bahasa pada teks di Google Message, WhatsApp, dan email. Fitur ini tersedia melalui Samsung Keyboard bawaan.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com