Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Beli Koin di TikTok untuk Kirim Hadiah Virtual Saat Live Streaming

Kompas.com - 31/05/2024, 15:35 WIB
Soffya Ranti

Penulis

KOMPAS.com - Koin di TikTok merupakan salah satu fitur di TikTok yang digunakan pengguna dan kreator sebagai alat tukar untuk mengirim hadiah virtual saat live streaming. Hadiah virtual ini memiliki berbagai jenis dan nominal koin yang berbeda-beda.

Umumnya koin TikTok digunakan pengguna untuk menukarkan stiker atau animasi dengan nominal tertentu yang diberikan kreator konten favoritnya saat siaran langsung. Maka dari itu pengguna yang ingin mengirim hadiah virtual kepada kreator pun harus membeli paket koin terlebih dahulu.

Sebagai informasi bahwa TikTok menyediakan paket koin yang berbeda-beda. Salah satunya pada percobaan KompasTekno kali ini, harga paket koin dibanderol minimal 13 koin dengan harga Rp 3.000. Artinya 1 koin TikTok memiliki nilai sekitar Rp 250.

Pengguna yang ingin membeli paket koin TikTok dapat dilakukan dengan dua cara melalui aplikasi atau TikTok Web. Lantas bagaimana langkah-langkahnya? Selengkapnya berikut ini tutorialnya.

Baca juga: Daftar Harga Gift TikTok Terbaru 2024 dari Termurah hingga Termahal

Cara beli koin TikTok lewat aplikasi

Ilustrasi cara beli koin di TikTokKompas.com/soffyaranti Ilustrasi cara beli koin di TikTok

  • Buka profil TikTok Anda.
  • Klik menu tiga garis pojok kanan atas.
  • Pilih “Saldo”.
  • Pilih “Dapatkan Koin”.
  • Klik “Isi Ulang”.
  • Selanjutnya pembayaran pembelian koin TikTok akan otomatis terpotong dari metode pembayaran yang Anda pilih.
  • Setelah koin terisi, Anda bisa menggunakannya untuk menukarkan Gift TikTok dan memberikannya kepada kreator konten.

Cara beli koin TikTok lewat TikTok Web

Ilustrasi cara beli koin di TikTok WebKompas.com/soffyaranti Ilustrasi cara beli koin di TikTok Web

  • Kunjungi tautan berikut ini.
  • Pilih salah satu paket koin TikTok yang Anda inginkan.
  • Klik “Isi ulang” atau “Top Up”.
  • Nantinya akan muncul pop up untuk memilih metode pembayaran yang Anda inginkan.
  • Anda bisa memilih metode pembayaran melalui e-wallet maupun kartu kredit/debit.
  • Selesai, tunggu saldo koin Anda bertambah.
  • Setelah koin bertambah, Anda bisa menggunakannya untuk menukarkannya dengan Gift TikTok untuk diberikan kepada kreator favorit.
  • Perlu diketahui bahwa paket koin TikTok aplikasi dan web memiliki nominal yang berbeda. Anda dapat memilih sesuai yang dibutuhkan.

Daftar Gift TikTok

  • Gift Mawar: 1 koin (Rp 250)
  • Gift TikTok: 1 koin (Rp 250)
  • Gift Sayangi Aku: 1 koin (Rp 250)
  • Gift Kopi: 1 koin (Rp 250)
  • Gift Barbel: 1 koin (Rp 250)
  • Gift Sepak Bola: 1 koin (Rp 250)
  • Gift Jari Hati: 5 koin (Rp 1.250)
  • Gift Kerang Cotton: 5 koin (Rp 1.250)
  • Gift Mic: 5 koin (Rp 1.250)
  • Gift Panda: 5 koin (Rp 1.250)
  • Gift Parfum: 20 koin (Rp 5.000)
  • Gift Donat: 30 koin (Rp 7.500)
  • Gift Selamat Hari Ibu: 99 koin (Rp 24.750)
  • Gift Topi dan Kumis: 99 koin (Rp 24.750)
  • Gift Topi: 99 koin (Rp 24.750)
  • Gift Beruang Mishka: 100 koin (Rp 25.000)
  • Gift Hati: 100 koin (Rp 25.000)
  • Gift Mahkota Bunga: 199 koin (Rp 49.750)
  • Gift Bebek: 199 koin (Rp 49.750)
  • Gift Balon Joget: 300 (Rp 75.000)
  • Gift Selamat Pagi: 399 koin (Rp 99.750)
  • Gift Senjata Uang: 500 koin (Rp 125.000)
  • Gift kereta: 899 koin (Rp 224.750)
  • Gift Tambang Emas: 1000 koin (Rp 250.000)
  • Gift Juara: 1500 koin (Rp 375.000)
  • Gift Kembang Api Misteri: 1999 koin (Rp 499.750)
  • Gift Paus Menyelam: 2150 koin (Rp 537.500)
  • Gift Gajah: 2500 koin (Rp 625.000)
  • Gift Jet Pribadi: 4888 koin (Rp 1.222.000)
  • Gift Unicorn Fantasi: 5000 koin (Rp 1.250.000)
  • Gift Elang: 10999 koin (Rp 2.749.750)
  • Gift Bundaran HI: 16999 koin (Rp 4.249.750)
  • Gift Kastil Fantasi: 20000 koin (Rp 5.000.000)
  • Gift Singa: 29999 koin (Rp 7.499.750)
  • Gift Leon dan Lion: 34000 koin (Rp 8.500.000)
  • Gift TikTok Universe: 34999 koin (Rp 8.749.000).

Baca juga: Cara Menggunakan TikTok Web, Upload Video, dan Cek Analitiknya

Itulah cara beli koin di TikTok untuk mengirim hadiah virtual saat live streaming kreator konten favorit. Semoga membantu.

Dapatkan update berita teknologi dan gadget pilihan setiap hari. Mari bergabung di Kanal WhatsApp KompasTekno.

Caranya klik link https://whatsapp.com/channel/0029VaCVYKk89ine5YSjZh1a. Anda harus install aplikasi WhatsApp terlebih dulu di ponsel.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com