KOMPAS.com - Aplikasi pesan instan WhatsApp resmi merilis fitur yang memungkinkan pengguna memindahkan (transfer) isi percakapan WhatsApp dari perangkat iPhone ke ponsel Android.
Untuk saat ini, fitur transfer chat dari iOS ke Android itu baru didukung oleh ponsel Android Samsung dengan OS Android 10 ke atas. Fitur baru ini ditujukan untuk memudahkan pengguna iPhone yang ingin beralih menggunakan ponsel Samsung.
Dengan demikian, pengguna tetap bisa kembali mengakses riwayat chat, termasuk teks, foto, video, dan file lawas lainnya setelah berpindah dari iPhone.
Baca juga: Fitur Transfer Chat WhatsApp iPhone ke Android Resmi, Samsung Kebagian Pertama
Sebelumnya, terdapat metode lain yang dapat digunakan untuk menjalankan proses transfer obrolan WhatsApp dari iPhone ke Android. Namun, pengguna harus mengandalkan aplikasi pihak ketiga lalu menghubungkan perangkat iPhone dan Android ke PC yang sama.
Pada fitur baru ini, pengguna dapat memindahkan isi percakapan WhatsApp secara langsung antar-perangkat, hanya dengan mengandalkan kabel adaptor USB-C ke Lightning.
Perlu diperhatikan bahwa fitur ini hanya dapat memindahkan isi pesan pribadi pengguna. Riwayat panggilan WhatsApp tidak dapat ditransfer dari perangkat iPhone ke ponsel Samsung.
Baca juga: Daftar Ponsel Android yang Tak Bisa Pakai WhatsApp 1 November
Berikut ini merupakan cara transfer isi percakapan dari ponsel berbasis iOS (iPhone) ke Android, sebagaimana dihimpun KompasTekno dari laman FAQ WhatsApp, Minggu (5/9/2021).
Setelah semua persiapan selesai, pastikan kedua ponsel sudah dalam keadaan menyala. Lalu segera hubungkan perangkat iPhone ke ponsel Samsung menggunakan kabel adaptor USB-C ke Lightning.
Apabila muncul opsi aplikasi pada ponsel Samsung, silakan pilih aplikasi Smart Switch.
Pada perangkat iPhone akan muncul sebuah notifikasi baru. Pilih opsi "Trust" untuk menghubungkan perangkat iPhone dengan ponsel Samsung.
Baca juga: Cara Bikin Teks WhatsApp Langsung Hilang Setelah Dibaca
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.