KOMPAS.com - Samsung Galaxy A53 5G dibekali dengan layar Super AMOLED berukuran 6,5 inci yang memiliki resolusi Full HD Plus dan refresh rate 120 Hz.
Samsung mengeklaim layar tersebut lebih terang lantaran memiliki tingkat kecerahan hingga 800 nits.
Untuk membuktikan klaim tersebut, KompasTekno menjajal pengalaman menggunakan layar Galaxy A53 5G ketika dipakai menonton gelaran MotoGP di Sirkuit Mandalika, Lombok pada 18-20 Maret lalu.
Cuaca di sana bisa dibilang mayoritas sangat panas dan sinar mataharinya cukup terik, sehingga cocok untuk menjajal tingkat kecerahan layar ponsel ini.
Untuk hasilnya sendiri, kami bisa simpulkan bahwa layar Galaxy A53 5G cukup mumpuni untuk dipakai di bawah sinar matahari.
Baca juga: Membidik Sirkuit Mandalika dengan Samsung Galaxy A53
Ketika menjelajah internet menggunakan peramban Chrome, misalnya, konten-konten yang ditampilkan layar, seperti artikel-artikel dari laman KompasTekno di gambar pertama di bawah ini, bisa dilihat dengan cukup jelas.
Hasil yang serupa kami dapatkan ketika streaming gelaran MotoGP di sebuah aplikasi, di mana urutan pebalap, motor mereka, hingga suasana dan detail sirkuit bisa dilihat dengan cukup baik.
Kami juga mencoba layar Galaxy A53 5G untuk melihat berbagai tampilan yang memiliki banyak teks, seperti menu pengaturan, serta bermain game di bawah sinar matahari.
Khusus pengujian game, kami ada sedikit kesulitan melihat beberapa menu di dalam game yang ukurannya cukup kecil.
Meski demikian, mayoritas konten di dalam game dan tombol-tombol visualnya masih bisa kami lihat dan operasikan dengan cukup baik.
Baca juga: Saat Samsung Galaxy A53 Tetap Dipakai Saat Sirkuit Mandalika Diguyur Hujan...
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.