Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Smart TV Murah buat Nonton Siaran TV Digital Tanpa STB, mulai Rp 1 Juta-Rp 2 Jutaan

Kompas.com - 18/08/2022, 12:15 WIB

KOMPAS.com - Kebijakan Analog Switch Off (ASO) telah bergulir sejak April lalu. Lewat kebijakan tersebut, pemerintah bakal menghentikan siaran TV analog di seluruh wilayah Indonesia secara bertahap hingga 2 November mendatang.

Setelah dihentikan, siaran TV analog bakal sepenuhnya beralih ke siaran TV digital. Oleh karena itu, masyarakat yang ingin menonton TV nantinya perlu menggunakan perangkat yang bisa menangkap sinyal dari siaran digital.

Baca juga: Simak, Ini Perbedaan TV Digital dan Analog

Untuk menonton siaran TV digital, terdapat dua cara yang bisa dilakukan. Pertama, menggunakan TV analog biasa yang telah dilengkapi perangkat terpisah Set Top Box atau STB (pengonversi sinyal siaran digital untuk bisa tampil di TV analog).

Kemudian, cara kedua adalah menggunakan jenis TV yang bisa menangkap sinyal siaran digital (TV digital), salah satunya seperti Smart TV. Lantas, apakah Smart TV perlu STB layaknya TV analog?

Untuk bisa menangkap sinyal siaran digital, sebuah TV harus sudah didukung dengan fitur DVB T2 (penangkap atau receiver sinyal digital). Kebanyakan Smart TV telah dibekali secara langsung (built in) dengan fitur tersebut, sehingga tak perlu lagi pakai STB.

Di pasaran saat ini, terdapat beberapa model Smart TV dengan fitur DVB T2 yang bisa didapat dengan harga mulai Rp 1 jutaan hingga Rp 2 jutaan. Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah daftar Smart TV yang bisa menangkap siaran digital tanpa STB.

Daftar Smart TV yang bisa menangkap siaran digital tanpa STB

1. Cooca 32S3U

Ilustrasi Smart TV digital Coocaa 32S3UTokopedia.com/Coocaa Official Store Ilustrasi Smart TV digital Coocaa 32S3U

Smart TV digital yang pertama adalah Coocaa 32S3U. Salah satu model smart TV keluaran Coocaa tersebut memiliki dimensi layar 32 inci dengan resolusi 1366 x 768 piksel. Untuk audionya, telah didukung dengan fitur DTS TruSurround Engine dari Dolby.

Fitur konektivitas yang tersedia pada Coocaa 32S3U meliputi koneksi WiFi dan tak ketinggalan pula DVB T2 untuk menangkap sinyal siaran digital. Harga Smart TV digital ini adalah Rp 1.799.000.

2. Samsung UA32T4001

Ilustrasi Smart TV digital Samsung UA32T4001.Samsung.com Ilustrasi Smart TV digital Samsung UA32T4001.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com