Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kesan Menjajal Poco X5 Pro, Ringan dan Asyik buat Main Game

Kompas.com - 26/07/2023, 13:02 WIB
Bill Clinten,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Pengalaman memandang layar ponsel tersebut bisa dibilang cukup nyaman. Sebab, layar terasa sangat lega, lantaran bezel di sekeliling layar yang cukup tipis, mungkin lebih tipis dari aneka ponsel di kelasnya.

Selain lega, layar Poco X5 Pro juga terbilang cukup terang dengan tingkat kecerahan (brightness) maksimal mencapai 900 nits

Dengan tingkat kecerahan di angka ini, konten yang ditampilkan layar akan masih bisa dilihat dengan cukup jelas, meski dilihat di bawah sinar matahari terik. 

Nah, karena lega dan terang, layar ponsel ini juga tentunya nyaman dipakai untuk menonton film atau bermain game

Terlebih, layar Poco X5 Pro mendukung refresh rate hingga 120 Hz. Artinya, berbagai animasi yang tampil di layar akan dimuat selancar mungkin, serta akan terasa lebih mulus dibanding layar dengan refresh rate standar 60 Hz.

Baca juga: 3 Ponsel Poco Ini Turun Harga di Indonesia, Mulai Rp 1,4 Juta

Berbicara desain, layar Poco X5 Pro turut dihiasi dengan lubang kamera punch hole yang terletak di bagian tengah atas layar. Lubang ini memuat kamera selfie 16 MP (f/2.4). 

Asyik dipakai main game

Pada sektor peforma, Poco X5 Pro ditenagai dengan chipset Qualcomm Snapdragon 778 5G, RAM 6 GB/8 GB, serta media penyimpanan (storage) 128 GB/256 GB. Poco mengeklaim konfigurasi hardware ponsel ini asyik dipakai untuk main game.

Penasaran, kami kami langsung menjajal Poco X5 Pro untuk memainkan tiga game populer selama beberapa waktu, yaitu meliputi Mobile Legends (MLBB), Honkai Star Rail, dan Genshin Impact.

Ilustrasi pengaturan Mobile Legends di Poco X5 Pro.KOMPAS.com/Bill Clinten Ilustrasi pengaturan Mobile Legends di Poco X5 Pro.

Di game MLBB, Poco X5 Pro ternyata bisa menjalankan game ini dalam pengaturan (Settings) tertinggi, yaitu dengan pengaturan grafis "Ultra" dan refresh rate atau frame rate "Ultra" pula.

Biasanya, pengaturan ini hanya bisa diterapkan di sejumlah ponsel flagship yang menggunakan chipset kelas atas.

Perlu dicatat, varian Poco X5 Pro yang kami genggam adalah varian tertinggi, yaitu 8 GB/256 GB. Lantas, bagaimana pengalaman bermain game MLBB?

Poco X5 Pro bisa dibilang mampu menjalankan Mobile Legends dengan pengaturan grafis tertinggi dengan lancar, di mana frame rate yang kami dapat konsisten di 49-50 FPS. 

Baca juga: 22 HP Xiaomi Redmi Turun Harga, Kini mulai Rp 999.000

Selain MLBB, kami juga bisa memainkan dua dari beberapa game "berat" yang populer saat ini, yaitu Honkai Star Rail dan Genshin Impact, dengan lancar di pengaturan grafis terendah (Low Settings).

Pada pengaturan grafis ini, Poco X5 Pro mampu menjalankan Honkai Star Rail dengan frame rate 28-30 FPS, sedangkan Genshin Impact konsisten di 28-35 FPS.

Ilustrasi Poco X5 Pro main Genshin Impact.KOMPAS.com/Bill Clinten Ilustrasi Poco X5 Pro main Genshin Impact.

Kedua game buatan Hoyoverse ini sebenarnya bisa dimainkan di Poco X5 Pro dengan pengaturan sedang (Medium) atau tinggi (High). Namun, performa yang didapat tidak akan sekonsisten Low Settings.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com