Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kesan Menjajal Poco X5 Pro, Ringan dan Asyik buat Main Game

Kompas.com - 26/07/2023, 13:02 WIB
Bill Clinten,
Reska K. Nistanto

Tim Redaksi

Spesifikasi, fitur, dan harga Poco X5 Pro di Indonesia

Pada aspek daya, Poco X5 Pro ditopang dengan baterai berkapasitas 5.000 mAH. Ketika habis, daya baterai ini bisa diisi via konektor USB-C dengan teknologi pengisi cepat berdaya 67 watt.

Menariknya, adapter charger yang mendukung pengisian cepat ini sudah terdapat di dalam kotak penjualan.

Terlepas dari baterai, untuk menjaga keamanan ponsel, Poco X5 Pro dibekali sensor pemindai sidik jari di samping ponsel (side mounted) dan AI Face unlock.

Di aspek software, Poco X5 Pro menjalankan sistem operasi (OS) Android 12 dan antarmuka (UI) MIUI 14 khusus Poco.

Fitur lainnya yang turut melengkapi Poco X5 Pro antara lain konektivitas 5G, NFC, IP53, dual-SIM, Bluetooth 5.2, colokan audio 3,5 mm, Dolby Vision, Dolby Atmos, X-axis linear motor hingga IR Blaster.

Ada pula fitur Dynamic Expansion RAM yang diklaim dapat meningkatkan kapasitas RAM Poco X5 Pro menjadi 13 GB.

Hal ini bisa dilakukan dengan "meminjam" sebagian kapasitas memori internal hingga 5 GB untuk sementara waktu.

Tertarik menjajal Poco X5 Pro? Ponsel ini sudah bisa dibeli di toko-toko resmi Poco yang tersebar di sejumlah marketplace di Indonesia.

Di Tanah Air, Poco X5 Pro hadir dalam varian warna Yellow, Blue, dan Black. Harga ponsel ini adalah Rp 4 juta untuk varian 6 GB/128 GB dan Rp 4,5 juta untuk varian 8 GB/256 GB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com