Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengguna iPhone dan HP Android Akhirnya Bisa Chatting tanpa WA, Telegram dkk

Kompas.com - 11/06/2024, 14:01 WIB
Lely Maulida,
Yudha Pratomo

Tim Redaksi

Sumber The Verge

Perubahan keputusan Apple yang kini mengadopsi RCS tampaknya disebabkan oleh tekanan dari regulator Uni Eropa, yaitu Digital Markets Act (DMA).

Salah satu aturan DMA mewajibkan perusahaan seperti Apple agar membuat layanannya bisa dioperasikan lewat platform lain.

Pada September 2023, Komisi Eropa menyelidiki iMessage guna menentukan apakah iMessage bisa dikategorikan sebagai layanan yang masuk dalam regulasi tadi.

Menurut Apple, iMessage tidak begitu populer di Eropa, sehingga aturan yang mewajibkan sebuah layanan bisa dioperasikan lewat platform lain, tidak berlaku untuk iMessage.

Baca juga: Apple Resmi Suntikkan ChatGPT ke Siri

Tetap unggulkan iMessages

Meski akhirnya "mengalah" ke Google dengan mengadopsi RCS, Apple tetap menyatakan bahwa aplikasi pesan bikinannya, iMessage jauh lebih aman dibanding RCS.

Sebab, iMessage dilengkapi fitur keamanan enkripsi end-to-end dan ditingkatkan ke perlindungan data lebih lanjut di iCloud. Sementara itu RCS dinilai tidak didukung enkripsi sekuat iMessage.

Sebelumnya, Apple enggan mengadopsi RCS meski Google kerap menyindirnya. Salah satu sindiran yang dilontarkan Google yaitu lewat sebuah video pendek berjudul “Meet iPager - Help Apple #GetTheMessage” yang diunggah kanal Android pada September lalu.

Menyusul Google, Samsung bulan lalu juga menyindir Apple karena belum mengadopsi RCS. Sindirannya dibuat dalam bentuk video, diunggah di YouTube dalam format video Shorts.

Video itu menggunakan tanda pagar (hashtags) #GetTheMessage, sama seperti yang dilakukan Google. Shorts tersebut berjudul “Green bubbles and blue bubbles want to be together. Help Apple #GetTheMessage”.

Terlepas dari berbagai sindiran itu, Apple tak juga goyah. Tahun lalu CEO Apple Tim Cook bahkan menegaskan bahwa Apple tidak mengadopsi RCS karena pengguna produknya tidak memerlukan standar tersebut.

"Saya tidak mendengar pengguna kami meminta agar fokus pada hal itu (RCS) saat ini. Saya ingin mengajak Anda menggunakan iPhone," kata Tim Cook ketika ditanya soal kenapa Apple enggan pakai RCS dalam dalam sesi tanya jawab di Code Conference pada September 2022.

Pada akhirnya kali ini Apple menyerah dengan mengadopsi RCS meski tetap terpisah dari iMessage.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com